Evaluasi Bobot Badan Terhadap Pertambahan Bobot Badan (Pbb) Dan Pertambahan Bobot Badan Harian (Pbbh) Sapi Brahman Cross Steer Dan Heifer

Agung, Sedayu (2012) Evaluasi Bobot Badan Terhadap Pertambahan Bobot Badan (Pbb) Dan Pertambahan Bobot Badan Harian (Pbbh) Sapi Brahman Cross Steer Dan Heifer. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di PT. Widodo Makmur Perkasa desa Mentengsari kecamatan Cikalongkulon kabupaten Cianjur yang dilaksanakan mulai tanggal 19 Agustus sampai dengan 19 September 2011. Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui penampilan bobot badan (BB) sapi Brahman cross steer dan heifer serta untuk mengevaluasi tingkat efisiensi penggemukan sapi Brahman cross steer dan heifer pada masa penggemukan 60 hari. Manfaat dari penelitian ini diharapkan mampu meningkatkan pengetahuan dan kemampuan analisa tentang evaluasi bobot badan (BB) sapi Brahman cross steer dan heifer, serta mampu menjadi bahan pustaka dan rujukan terhadap penelitian dan pengembangan lebih lanjut. Materi yang digunakan dalam penelitian ini adalah 22 ekor sapi Brahman cross (11 ekor steer dan 11 ekor heifer) pada umur PI 2 sampai PI 4 serta dengan kisaran bobot badan awal (354 kg s/d 408 kg). Hasil pembahasan pada saat penelitian, yaitu adalah BB akhir pada masing-masing jenis kelamin mengalami peningkatan setelah mengalami proses penggemukan selama 60 hari dengan rataan BB awal 385,27 kg menjadi 438,55 kg (steer) dan 369,82 kg menjadi 433,55 kg (heifer). PBB sapi Brahman cross steer dan heifer yang digemukan selama 60 hari dengan rataan 53,27 kg/ekor (steer) dan 63,73 kg/ekor (heifer). Sapi Brahman cross heifer mempunyai rataan PBB yang lebih tinggi dari steer. Rataan PBBH sapi Brahman cross menunjukan rataan yang berbeda pada kelompok jenis kelamin dengan rataan 0,90 kg/ekor/hari (steer) dan 1,10 kg/ekor/hari (heifer). Hasil kajian lebih lanjut menunjukan tidak berbeda nyata (P>0,05) pada PBB dan PBBH diantara steer dan heifer. Kesimpulan yang dapat diambil adalah: 1). Rataan bobot badan sapi Brahman cross steer dan heifer yang menjadi materi penelitian adalah 385,27 ± 16,50 kg/ekor (steer) dan 369,82 ± 10,31 kg/ekor (heifer) yang digemukan selama 60 hari menghasilkan rataan bobot badan 438,55 ± 27,80 kg/ekor (steer) dan 433,55 ± 16,46 kg/ekor (heifer). 2). Rataan PBB yaitu 53,27 ± 16,29 kg/ekor (steer) dan 63,73 ± 14,31 kg/ekor (heifer), serta rataan PBBH yaitu 0,90 ± 0,28 kg/ekor/hari (steer) dan 1,10 ± 0,25 kg/ekor/hari (heifer). 3). Sapi Brahman cross heifer memiliki tingkat efisiensi yang lebih baik daripada steer dengan persentase PBB sebesar 54,47% dan persentase PBBH sebesar 55%. Saran yang dapat disampaikan yaitu untuk bakalan dipilih heifer karena memiliki tingkat efisiensi yang lebih baik daripada steer, serta Perlu adanya penelitian lebih lanjut tentang pengaruh umur terhadap PBB dan PBBH untuk bisa mengetahui perbedaan efisiensi antara kedua jenis kelamin ini.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPT/2012/94/051204458
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 636 Animal husbandry
Divisions: Fakultas Peternakan > Peternakan
Depositing User: Hasbi
Date Deposited: 14 Dec 2012 09:47
Last Modified: 21 Oct 2021 04:07
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/136860
[thumbnail of 02_RIWAYAT_HIDUP_abstrac.pdf]
Preview
Text
02_RIWAYAT_HIDUP_abstrac.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 03_Daftar_daftar.pdf]
Preview
Text
03_Daftar_daftar.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 04_Isi.pdf]
Preview
Text
04_Isi.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of 01_Cover.pdf]
Preview
Text
01_Cover.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item