Hormon Progesteron Hasil Ekstraksi Korpus Luteum Sapi pada Berbagai Pelarut Minyak

MuhammadZaenalArifin (2006) Hormon Progesteron Hasil Ekstraksi Korpus Luteum Sapi pada Berbagai Pelarut Minyak. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan mulai 3 Mei sampai dengan 3 Juni 2006 untuk ekstraksi korpus luteum dilaksanakan di Laboratorium Ternak Potong dan untuk analisa kadar hormon progesteron dilaksanakan di Laboratorim Makmal Endokrinologi Rumah Sakit Umum DR. Soetomo Surabaya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kadar hormon progesteron hasil ekstraksi korpus luteum sapi dengan pelarut minyak kelapa murni atau Virgin Coconut Oil (VCO) dan minyak wijen dengan perbandingan 1:5, 1:10 dan 1:15. Materi yang digunakan dalam penelitian adalah korpus luteum dari ovarium sapi di Rumah Potong Hewan Batu dan Rumah Potong Hewan Singosari dengan pelarut VCO dan minyak wijen. Metode penelitian yang digunakan adalah percobaan dengan dua pelarut yakni VCO dan minyak wijen, perbandingan pelarutan yakni 1:5, 1:10 dan 1:15. Masing-masing perlakuan diulang tiga kali. Variabel yang diamati adalah kadar progesteron yang dianalisa dengan metode radioimmunoassay (RIA). Data yang diperoleh dianalisis menggunakan Uji BNT . Hasil penelitian menunjukkan bahwa hormon progesteron dapat larut dalam VCO dan minyak wijen. Rataan kadar hormon progesteron pada pelarut VCO dengan perbandingan 1:5, 1:10 dan 1:15 berturut-turut 54,3 ± 4,51 ng/ml, 45,67 ± 1,53 ng/ml dan 37,3 ± 1,15 ng/ml. Sedangkan pada pelarut minyak wijen kadarnya berturut-turut 57,3 ± 13,02 ng/ml, 38 ± 4,36 ng/ml dan 33,67 ± 0,58 ng/ml. Kesimpulan yang diperoleh adalah hormon progesteron dapat larut dalam VCO dan minyak wijen. Semakin tinggi pelarut maka semakin rendah kadar hormon progesteronnya Kadar hormon progesteron pada perbandingan 1:5 diperoleh hasil yang paling baik daripada perbandingan 1:10 dan 1:15.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPT/2006/200/050603226
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 636 Animal husbandry
Divisions: Fakultas Peternakan > Peternakan
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 13 Dec 2008 10:47
Last Modified: 20 Oct 2021 08:15
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/136036
[thumbnail of 050603226.pdf]
Preview
Text
050603226.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item