Strategi Pengembangan Ekowisata Pantai Tambak Berbasis Masyarakat Di Desa Tambakrejo, Kecamatan Wonotirto, Kabupaten Blitar, Jawa Timur

Yogatama, Johando (2017) Strategi Pengembangan Ekowisata Pantai Tambak Berbasis Masyarakat Di Desa Tambakrejo, Kecamatan Wonotirto, Kabupaten Blitar, Jawa Timur. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Strategi pengembangan ekowisata pantai tambak berbasis masyarakat di Desa Tambakrejo Kecamatan Wonotirto Kabupaten Blitar, Jawa Timur. Penelitian ini bertujuan 1). Identifikasi fungsi ekowisata Pantai Tambak dilihat dari fungsi ekologis, fungsi fisik dan fungsi ekonomis. 2). Identifikasi objek dan daya tarik sumberdaya ekowisata Pantai Tambak sebagai daya tarik ekowisata. 3). Menganalisis faktor internal dan eksternal yang dapat mempengaruhi ekowisata. 4). Menyusun strategi dari hasil penelitian tentang pengembangan ekowisata Pantai Tambak. Penelitian ini dilakukan pada kawasan ekowisata pantai tambak yang dikelola oleh Dinas Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Blitar. Dilakukan pada tanggal 1 November sampai 8 November 2016. Teknik pengambilan data dilakukan dengan menggunakan kuisioner, wawancara, observasi dan dokumentasi. Jenis dan sumber data diperoleh dari data primer dan data sekunder, data sekunder yang diperoleh yaitu keadaan umum lokasi penelitian (geografis dan topografis), jumlah penduduk dan keadaan penduduk, profil kawasan ekowisata pantai tambak. Teknik pengambilan sampel pada metode ini, peneliti menggunakan tiga objek yang berbeda dalam satu populasi, yaitu: 1). Pengelola : teknik pengambilan data dengan menggunakan purposive sampling ini dilakukan kepada pihak pengelola, digunakan teknik ini dikarenakan jumlah pihak pengelola dapat diketahui. 2). Masyarakat pengguna tempat ekowisata: masyarakat pengguna tempat ekowisata merupakan masyarakat yang ke sehariannya memanfaatkan keadaan keramaian ekowisata untuk menambah ekonomi dengan cara menjual makanan dan souvenir. Teknik pengambilan sampel pada masyarakat pengguna ekowisata ini dilakukan dengan cara purposive sampling, karena jumlah para penjual dapat diketahui. 3). Pengunjung atau konsumen ekowisata: pada pengunjung digunakan teknik sampling insidental, teknik sampling ini dilakukan karena tidak diketahuinya jumlah pengunjung yang datang. Jumlah masing-masing dari responden diketahui yaitu seumlah: 5 orang responden untuk pihak pengelola, 6 orang responden untuk pihak masyarakat pengguna ekowisata dan 24 orang responden untuk pengunjung atau konsumen ekowisata pantai tambak. Metode analisis data menggunakan analisis kualitatif dan analisis kuantitatif. Pada penelitian ini analisis kualitatif dilakukan untuk mengetahui proses pengelolaan ekowisata pantai tambak yang melibatkan masyarakat, dalam proses pengembangan ekowisata. Dapat mengetahui dan mengidentifikasi faktor internal dan eksternal yang dapat mempengaruhi ekowisata pantai tambak. Analisis kuantitatif ini dilakukan dalam pemberian bobot dan skor serta penilaian jumlah keseluruhan pada faktor strategi internal (IFAS) dan faktor strategi eksternal (EFAS), diagram pada matriks SWOT dan penentuan dalam pemberian kuadran pada analisis SWOT. Fungsi dan manfaat ekowisata pantai tambak : 1). Fungsi ekologis, sebagai habitat ikan-ikan kecil. 2). Fungsi fisik, sebagai penahan abrasi dan tempat berlabuhnya kapal nelayan. 3). Manfaat ekonomis, mampu meningkatkan ekonomi bagi masyarakat pengguna ekowisata. vii Objek dan daya tarik wisata yang terdapat di ekowisata pantai tambak terdiri dari: 1). Pemandangan pantai yang indah. 2). Sarana diklat dan perkemahan. 3). Kuliner pantai tambak. 4). Villa untuk menginap. 5). Larung sesaji setiap tanggal satu suro. Hasil dari pengelolaan faktor internal dan eksternal ekowisata pantai tambak, diperoleh skor masing-masing faktor sebagai berikut: 1). Skor untuk faktor kekuatan adalah 1,70. 2). Skor untuk faktor kelemahan adalah 1,10. 3). Skor untuk faktor peluang sebesar 1,8. 4). Skor untuk faktor ancaman sebesar 0,8. Sehingga sumbu horizontal (X) sebagai faktor internal dan diperoleh nilai koordinat sebesar X = 1,70-1,10 = 0,60. Sumbu vertikal (Y) sebagai faktor eksternal diperoleh nilai koordinat sebesar Y = 1,80-0,80 = 1. Hasil dari matriks grand strategy pada SWOT maka dapat diketahui bahwa berdasarkan hasil skoring yang dilakukan terhadap faktor-faktor internal dan faktor-faktor eksternal diperoleh nilai koordinat yang terletak pada kuadran I yaitu mendukung strategi agresif (SO). Fokus yang dilakukan pada kuadran ini adalah ciptakan strategi yang menggunakan kekuatan untuk memanfaatkan peluang sebesar-besarnya. Kesimpulan yang dapat dilakukan untuk strategi pengembangan ekowisata pantai tambak diantaranya: 1). Mempertahankan kondisi alam pantai tambak yang indah dengan terus menjaga kebersihannya dan terus mempromosikan ekowisata pantai tambak agar banyak diketahui oleh wisatawan. 2). Selalu melibatkan masyarakat dalam pengelolaan ekowisata pantai tambak dan selalu berdiskusi dengan masyarakat mengenai pengembangan ekowisata pantai tambak. 3). Memelihara sarana dan prasarana yang dimiliki agar terus bisa digunakan pengunjung dan menambah wahana wisata perikanan. 3). Menambah lampu-lampu penerangan jalan agar akses jalan semakin mudah dan mengapresiasi masyarakat sekitar yang tidak terlibat langsung dalam ekowisata pantai tambak.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPR/2017/3/051700412
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 639 Hunting, fishing & conservation > 639.2 Commercial fishing, whaling, sealing
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Sosial Ekonomi Agrobisnis Perikanan
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 26 Jan 2017 08:36
Last Modified: 20 Oct 2021 02:30
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/135885
[thumbnail of pengesahan_artikel.pdf]
Preview
Text
pengesahan_artikel.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of pengesahan_skripsi.pdf]
Preview
Text
pengesahan_skripsi.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 00.pdf]
Preview
Text
00.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of artikel_skripsi.pdf]
Preview
Text
artikel_skripsi.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item