Subekti, Agung (2016) Studi Prediksi Zona Potensi Penangkapan Ikan Cakalang (Katsuwonus Pelamis)Di Perairan Samudera Hindia Bagian Selatan Pulau Jawa Dengan Teknologi Penginderaan Jauh. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Berdasarkan Keputusan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor KEP.45/MEN/2011 tentang Estimasi Potensi Sumber Daya Ikan di Wilayah Pengelolaan Perikanan Negara Republik Indonesia potensi ikan pelagis besar terbesar di Indonesia ada pada WPP 573 yaitu dengan potensi 201.400 ton/tahun. Salah satu komoditas utama pada perairan WPP 573 bagian selatan jawa yaitu cakalang dimana menurut pusat data statistik perikanan tahun 2009 sampai pertengahan tahun 2014, produksi ikan cakalang terus meningkat. Meski demikian hingga tahun 2013 tingkat pemanfaatan ikan cakalang di Samudera Hindia tidak dalam status over fished (IOTC, 2013 dalam Kepmen KP RI No. 107/KEPMEN-KP/2015). Oleh karena itu nelayan masih dapat meningkatkan prodduksi ikan cakalang guna ketahanan pangan dan peningkatan ekonomi masyarakat. Sebagai upaya peningkatan perekonomian, manajemen penangkapan harus dilakukan dengan baik. Penentuan wilayah penangkapan juga dapat mengefisiensi biaya serta waktu dalam mengoptimalkan upaya penangkapan. Salah satu upaya untuk memperoleh informasi potensi sumberdaya perikanan pada suatu wilayah adalah dengan penggunaan teknologi penginderaan jauh. Dengan memanfaatkan karakteristik habitat ikan cakalang yang dapat diidentifikasi melalui citra satelit, seperti Suhu Permukaan Laut (SPL), klorofil-a dan kecepatan arus. Dari hal tersebut diharapkan dapat dijadikan Prediksi Zona Potensi Penangkapan Ikan (Katsuwonus pelamis) di Perairan Samudera Hindia bagian Selatan Pulau jawa. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui produksi dan sebaran daerah penangkapan ikan cakalang di perairan Samudera Hindia bagian Selatan Pulau Jawa. (2) Untuk mengetahui variasi spasial dan temporal sebaran SPL, konsentrasi klorofil-a, dan arus di perairan Samudera Hindia bagian Selatan Pulau Jawa. (3) Untuk menganalisis hubungan hasil tangkapan ikan Cakalang dengan parameter oseanografi yaitu SPL, konsentrasi klorofil-a serta kecepatan arus di perairan Samudera Hindia bagian Selatan Pulau Jawa. (3) Untuk memprediksi Zona Potensi Penangkapan Ikan (ZPPI) Cakalang di perairan Samudera Hindia bagian selatan Pulau Jawa. Lokasi penelitian ini mencakup perairan Samudera Hindia bagian selatan Pulau Jawa yang termasuk dalam WPP RI 573 dengan sampel data penelitian di Pelabuhan Perikanan Samudera Cilacap, Kabupaten Cilacap Jawa Tengah. Waktu pengambilan data pada tanggal 5-19 April 2016, sedangkan waktu penelitian yaitu dari Maret – Juli. Metode yang digunakan merupakan observasi deskriptif menggunakan data sekunder, data tersebut meliputi data parameter oseanografi, data titik penangkapan dan data hasil tangkapan. Ananlisis yang digunakan yakni : analisis CPUE, analisis korelasi pearson dan regresi berganda serta analisis spasial. Produksi ikan cakalang di PPS Cilacap dari tahun 2011-2015 memiliki penurunan hasil tangkapan dari tahun 2011-2014 yang kemudian produksi naik pada tahun 2015. Rata-rata hasil tangkapan ikan cakalang di PPS Cilacap dari iii tahu 2011-2015 adalah 1.646,42 ton/tahun dengan nilai CPUE 1,911 ton/trip. Hasil tangkapan ikan cakalang dipengaruhi oleh pengaruh musim penangkapan, yang mana musim juga akan berpengaruh terhadap kondisi perairan di Samudera Hindia bagian selatan Pulau Jawa. Berdasarkan hasil penelitian didapattkan hasil sebaran nilai faktor oseanografi (SPL, konsentrasi klorofil-a dan kecepatan arus) di perairan Samudera Hindia bagian selatan Pulau Jawa memiliki variasi yang bergantung pada bulan dan musim. Nilai kisaran faktor oseanografi pada lokasi penelitian yakni SPL : 25°C - 30°C, konsentrasi klorofil-a : 0,123 - 0,848 mg/m3, dan kecepatan arus : 0,05 - 0,25 m/s. Selanjutnya untuk mengetahui hubungan parameter oseanografi dilakukan analisis korelasi person. Dari analisis tersebut didapatkan bahwa hubungan antar parameter oseanografi SPL, konsentrasi klorofil-a dan kecepatan arus, ketiganya memiliki hubungan yang signifikan. Nilai Pearson Corelation SPL dan konsentrasi klorofil-a adalah -0,860 yang berarti adanya hubungan yang berbalik arah, untuk SPL dan kecepatan arus memiliki nilai Pearson Corelation -0,944 yang juga berarti adanya hubungan yang berbalik arah, sedangkan untuk konsentrasi klorofil-a dan kecepatan arus memiliki nilai Pearson Corelation 0,906 yang berarti adanya hubungan yang searah. Parameter oseanografi dan hasil tangkapan memilki hubungan yakni sebesar 69,8% dan setiap hasil tangkapan yang diperoleh dipengaruhi oleh faktor oseanografi (SPL, klorofil-a dan kecepatan arus) sebesar 48,8% dan sisanya disebabkan oleh faktor lain. Prediksi ZPPI cakalang di perairan Samudera Hindia bagian selatan Pulau Jawa ditentukan dengan menggunakan nilai kesesuaian habitat ikan cakalang berdasarkan parameter oseanografi (SPL, klorofil-a dan kecepatan arus). Nilai kesesuaian didapatkan dari nilai parameter oseanografi yang didapatkan dari sumber literartur. Nilai kesesuaian tiap parameter kemudian akan ditumpang susun melalui perangkat lunak GIS, dari ketiga parameter yang bertumpuk nantinya didapatkan daerah yang dianggap sesuai dengan habitat ikan cakalang dan dapat dijadikan sebagai prediksi ZPPI cakalang diperairan Samudera Hindia bagian selatan Pulau Jawa. Dari hasil prediksi didapatkan ZPPI cakalang hampir merata seluruh wilayah perairan Samudera Hindia bagian selatan Pulau Jawa dan dipengaruhi oleh pergantian musim hal ini sesuai peta sebaran dari FAO (2016) Yang menjelaskan bahwa seluruh wilayah perairan samudera hindia adalah daerah sebaran ikan cakalang.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FPR/2016/863/051611854 |
Subjects: | 300 Social sciences > 338 Production > 338.3 Other extractive industries > 338.37 Products > 338.372 Products of fishing, whaling, hunting, trapping |
Divisions: | Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan dan Kelautan |
Depositing User: | Kustati |
Date Deposited: | 17 Nov 2016 14:13 |
Last Modified: | 29 Nov 2021 02:41 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/135578 |
Preview |
Text
Laporan_PKM_AgungSubekti_125080200111018.pdf Download (6MB) | Preview |
Preview |
Text
Laporan_Skripsi_AgungSubekti_125080200111018.pdf Download (9MB) | Preview |
Preview |
Text
Artikel_Skripsi_AgungSubekti_125080200111018.pdf Download (3MB) | Preview |
Actions (login required)
![]() |
View Item |