Karakteristik Habitat Dan Morfometri Lianguca Perplexa Danuca Dussumieri pada ekosistem Mangrove Pantai Clungup Kecamatan Sumbermanjing Wetan Kabupaten Malang

Widodo, WahyudianJoko (2015) Karakteristik Habitat Dan Morfometri Lianguca Perplexa Danuca Dussumieri pada ekosistem Mangrove Pantai Clungup Kecamatan Sumbermanjing Wetan Kabupaten Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kepiting biola merupakan salah satu jenis kepiting yang memiliki habitat di daerah intertidal, terutama di hutan mangrove dan pantai berpasir. Beberapa spesies kepiting biola ditemukan dalam jumlah yang melimpah dalam habitat mangrove. Pentingnya peranan kepiting biola dalam mengendalikan rantai makanan pada ekosistem mangrove serta aktifitasnya dalam membuat liang dapat meningkatkan sirkulasi pada sedimen sehingga perlu diketahui karakteristik habitat untuk menjaga keberadaan serta kelangsungan hidupnya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui karakteristik habitat dan morfometri Uca perplexa dan Uca dussumieripada kawasan mangrove di Pantai Clungup, Desa Tambakrejo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, Jawa Timur yang dilaksanakan pada bulan Mei 2015. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode survei, dimana pengumpulan data primer dilakukan dengan cara obeservasi secara langsung pada lokasi pengamatan dan untuk pengumpulan data sekunder diperoleh dari studi pustaka serta pengumpulan data dari dinas setempat. Kepiting biola yang ditemukan pada kawasan mangrove di Pantai Clungup Dusun Sendangbiru Kecamatan Sumbermanjing Wetan Kabupaten Malang yaitu, Uca perplexadengan nilai kepadatan tertinggi pada stasiun dua yaitu 11 ind/m2dan kepadatan terendah pada stasiun tiga yaitu 7 ind/m2sedangkannilai kepadatan tertinggi Uca dussumieripada stasiun satu yaitu 2 ind/m2 dan nilai kepadatan terendah pada stasiun 2 yaitu 1ind/m2. Suhu yang diperoleh pada ketiga stasiun pengamatan yaitu berkisar antara 28,5oC-31,5oC. Nilai salinitas yang diperoleh pada ketiga stasiun pengamatan yaitu berkisar antara 23 – 32 ‰. Nilai pH perairan pada ketiga stasiun pengamatan yaitu 8 sedangkan nilai pH pada substrat berkisar antara 6,35-7,38. Hasil CN rasio yang diperoleh dari substrat liang Uca perplexa, liang Uca dussumieridantanpa kepiting yaitu berkisar antara 4,81%-11,29%. Tekstur tanah yang di dapatkan pada stasiun satu yaitu lempung, stasiun dua cenderung lempung berdebu dan stasiun ketiga lempung pasiran. Hasil pengamatan morfometri liang dengan menggunakan lilin menunjukkan bentuk liang pada Uca perplexa dan Uca dussumieri sama-sama berbentuk huruf “I”, “J”, dan “S”. Sedangkan hasil pengamatan dengan cara mengikis substrat menunjukkan hasil yang tidak jauh berbeda yaitu berbentuk huruf “I” pada Uca dussumieri dan berbentuk huruf “J” pada Uca perplexa. Ukuran diameter liang uca perplexa berkisar 0,7-1,3 cm, sedangkan pada liang uca dussumieri berkisar 1,5-2,5 cm. Kedalaman liang uca perplexa berkisar 7-16 cm, sedangkan pada liang uca dussumieri berkisar 6-13 cm, dan panjang liang uca perplexa berkisar 12-18 cm, sedangkan pada liang uca dussumieri berkisar 10-16 cm Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan pada ekosistem mangrove di Pantai Clungup dapat disimpulkan bahwa:Uca perplexa ditemukan pada jenis substrat lempung, lempung berdebu dan lempung pasiran. Sedangkan Uca dussumieri hanya ditemukan pada jenis substrat lempung dan lempung berdebu. Karakteristik Habitat kepiting biola yang meliputi suhu, salinitas, pH perairan, pH tanah dan CN rasio masih berada dalam kisaran yang normal dan masih sesuai untuk kehidupan kepiting biola.Hasil pengamatan morfometri liang Uca perplexa dan Uca dussumieri sama-sama berbentuk huruf “I”, “J”, dan “S”. Sedangkan ukuran diameter liang lebih besar Uca dussumieri dari pada Uca perplexa dan panjang liang serta kedalaman liang lebih panjang liang Uca perplexa dari pada Uca dussumieri. Disarankan adanyapenelitian lebih lanjut mengenai karakteristik habitat dan morfometriliang spesies kepiting biola lainnya, khususnya yang ada pada kawasan mangrove Pantai Clungup. Serta perlu diteliti lebih lanjut mengenai peranan kepiting biola pada ekosistem mangrove, mengingat aktifitas kepiting biola yang aktif mencari makan dan membuat liang pada substrat.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPR/2015/619/051600289
Subjects: 300 Social sciences > 333 Economics of land and energy > 333.9 Other natural resources > 333.91 Water and lands adjoining bodies of water
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Manajemen Sumberdaya Perairan
Depositing User: Indah Nurul Afifah
Date Deposited: 16 Feb 2016 10:43
Last Modified: 20 Oct 2021 12:42
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/134497
[thumbnail of 115080100111050_WAHYUDIAN_J.W.pdf]
Preview
Text
115080100111050_WAHYUDIAN_J.W.pdf

Download (4MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item