Evaluasi Perilaku Produsen Dalam Pengolahan Pemindangan Ikan Dengan Pemberian Materi Ssop Oleh Dinas Kelautan Dan Perikanan Kabupaten Trenggalek Provinsi Jawa Timur

Kusumawati, AyunandaSurya (2015) Evaluasi Perilaku Produsen Dalam Pengolahan Pemindangan Ikan Dengan Pemberian Materi Ssop Oleh Dinas Kelautan Dan Perikanan Kabupaten Trenggalek Provinsi Jawa Timur. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Karakteristik produk perikanan mudah rusak, sehingga perlu upaya untuk mempertahankan mutu ikan dan pengolahan. Pengolahan ikan dapat dilakukan melalui berbagai macam proses pengolahan dari yang sederhana sampai yang modern. Tujuan penelitian ini adalah untuk medeskripsikan sistem pengolahan ikan yang diterapkan oleh produsen di Sentra Pemindangan Bengkorok, Mendeskripsikan materi penyuluhan SSOP (Standar Sanitasi Operasi Prosedur) oleh pihak Dinas Kelautan Perikanan, serta menganalisis perilaku produsen dalam proses pemindangan di Sentra Pemindangan Bengkorok. Metode penelitian ini merupakan dskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Jenis dan sumber data yang digunakan adalah data primer dan sekunder. Dengan teknik pengumpulan data primer meliputi wawancara mendalam kepada narasumber yaitu pengolah pemindangan dan Dinas Kelautan Perikanan. Sedangkan pengumpulan data sekunder diperoleh dari data yang disajikan oleh pihak-pihak lain. Sistem pengolahan pemindangan dimulai dari penerimaan bahan baku, proses pengolahan, pengemasan, dan pemasaran. Peran DKP adalah menyediakan fasilitas pengolahan berupa bangsal pemindangan dengan memberikan kompor gas sebagai tempat merebus ikan. Namun, Sebagian besar pemindang belum mengusahakannya dengan alasan suhu udara menjadi panas sehingga pemindang memutuskan melakukan proses perebusan di luar ruangan dengan kompor tungku kayu. Mengetahui proses tradisional pemindang DKP menyiapak materi penyuluhan SSOP untuk mengenalkan inovasi proses produksi yang mengutamakan sanitasi dan higienitas. Pada analisis perilaku setelah pengolah pemindangan mendapatkan materi SSOP hanya 6-7 orang dari 19 pemilik bangsal yang tertarik mengadopsi cara pengolahan pindang higienis. Pada 5 tahap proses adopsi perilaku baru pengolah merujuk tahap proses adopsi, 6-7 orang pemindang berada pada tahap sadar, minat dan mencoba mengolah pindang sesuai SSOP. Tetapi pada tahap adopsi mereka tidak melakukannya karena jika sesuai SSOP proses lebih kompleks sehingga menjadi lebih lama, pekerja tidak nyaman dengan alat dan pakaian kerja yang digunakan dalam ruang yang panas.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPR/2015/507/051505815
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 639 Hunting, fishing & conservation > 639.2 Commercial fishing, whaling, sealing
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Sosial Ekonomi Agrobisnis Perikanan
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 27 Aug 2015 11:27
Last Modified: 20 Oct 2021 07:32
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/134376
[thumbnail of artikel_skripsi.pdf]
Preview
Text
artikel_skripsi.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item