Pengelolaan Berkelanjutan Sumberdaya Ikan Pelagis Kecil Di Perairan Pantai Utara Provinsi DKI Jakarta

Kusna, Asmaul (2015) Pengelolaan Berkelanjutan Sumberdaya Ikan Pelagis Kecil Di Perairan Pantai Utara Provinsi DKI Jakarta. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Sumberdaya perikanan laut di Indonesia cukup melimpah dan salah satu yang terpenting yaitu sumberdaya ikan pelagis. Pengelolaan berkelanjutan sumberdaya ikan pelagis harus di dasari dengan pengendalian penangkapan berlebih. Hal ini akan memberikan manfaat di bidang ekonomi, ekologi maupun sosial di masa sekarang dan mendatang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat urutan ikan pelagis kecil yang tertangkap di perairan pantai utara Provinsi DKI Jakarta serta menganalisis keberlanjutan potensi sumberdaya ikan pelagis kecil berdasarkan pendekatan ekologi, pendekatan bioekonomi dan menyusunan skenario pengelolaan berkelanjutan sumberdaya ikan pelagis kecil di perairan pantai utara DKI Jakarta. Analisis data yang dilakukan terdiri dari penentuan 5 ikan dominan yang dilihat dari nilai produksi tertinggi, analisis standarisasi, perhitungan model surplus produksi (Equilibrium State dan Non Equilibrium State), Perhitungan bioekonomi serta pendugaan stok yang dilakukan dengan asumsi 3 skenario yaitu skenario pengurangan effort, skenario penambahan effort dan skenario effort tetap. Berdasarkan data statistik perikanan dan kelautan Provinsi DKI Jakarta tahun 2004-2013, urutan dominan ikan pelagis kecil adalah ikan layang, ikan kembung, ikan tembang, ikan bawal hitam dan ikan selar. Ikan pelagis tersebut ditangkap dengan alat tangkap pukat cincin, payang dan jarinmg insang hanyut. Hasil perhitungan analisis model surplus produksi mengacu pada nilai JTB terendah dan didapatkan stok ikan yang didapatkan dimanfaatkan sesuai JTB untuk ikan layang sebesar 1.243.229 kg/tahun, ikan kembung sebesar 4.541.234 kg/tahun, ikan tembang sebesar 17.911 kg/tahun, ikan bawal hitam sebesar 1.479.549 kg/tahun dan ikan selar sebesar 1.484.696 kg/tahun. Sedangkan berdasarkan perhitungan bioekonomi status pemanfaatan ikan layang adalah overexploited, ikan kembung moderate, ikan tembang overexploited, ikan bawal hitam overexploited dan ikan selar adalah overexploited. Hasil pendugaan stok ikan layang dengan skenario pengurangan effort sisa biomas pada tahun 2023 yaitu sebesar 62,7%, penambahan effort sisa biomas pada tahun 2023 yaitu sebesar -49%, dengan skenario effort tetap sisa biomas pada tahun 2023 yaitu sebesar -916%. Hasil pendugaan stok ikan kembung dengan skenario pengurangan effort sisa biomas pada tahun 2023 yaitu sebesar 132%, penambahan effort sisa biomas pada tahun 2023 yaitu sebesar 81%, dengan skenario effort tetap sisa biomas pada tahun 2023 yaitu sebesar 106%. Hasil pendugaan stok ikan tembang dengan skenario pengurangan effort sisa biomas pada tahun 2023 yaitu sebesar 0,00038%, penambahan effort sisa biomas pada tahun 2023 yaitu sebesar -4459%, dengan skenario effort tetap sisa biomas pada tahun 2023 yaitu sebesar -5,51%. Hasil pendugaan stok ikan bawal hitam dengan skenario pengurangan effort sisa biomas pada tahun 2023 yaitu sebesar 16,2%, penambahan effort sisa biomas pada tahun 2023 yaitu sebesar -218%, dengan skenario effort tetap sisa biomas pada tahun 2023 yaitu sebesar -203%. Hasil pendugaan stok ikan selar dengan skenario pengurangan effort sisa biomas pada tahun 2023 yaitu sebesar 37,8%, penambahan effort sisa biomas pada tahun 2023 yaitu sebesar 38,07%, dengan skenario effort tetap sisa biomas pada tahun 2023 yaitu sebesar 38,37%.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPR/2015/264/051504868
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.3 Other extractive industries > 338.37 Products > 338.372 Products of fishing, whaling, hunting, trapping
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan dan Kelautan
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 31 Aug 2015 11:08
Last Modified: 20 Oct 2021 02:08
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/134105
[thumbnail of skripsi.pdf]
Preview
Text
skripsi.pdf

Download (6MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item