Analisis Pengaruh Karakteristik Masyarakat Pesisir Terhadap Respon Pada Klinik Ipek Mina Bisnis Dalam Upaya Mewujudkan Industrialisasi Perikanan (Studi Kasus Di Desa Weru, Kecamatan Paciran, Kabupaten

Setianto, Dedi (2014) Analisis Pengaruh Karakteristik Masyarakat Pesisir Terhadap Respon Pada Klinik Ipek Mina Bisnis Dalam Upaya Mewujudkan Industrialisasi Perikanan (Studi Kasus Di Desa Weru, Kecamatan Paciran, Kabupaten. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pemberdayaan Masyarakat Pesisir Merupakan Salah Satu Kebijakan Yang Dilakukan Oleh Kementrian Kelautan Dan Perikanan Demi Meningkatkan Kesejahteraan Dan Kapasitas Hidup Masyarakat Pesisir. Melalui Pendekatan Kelembagaan Kementrian Kelautan Dan Perikanan Mengemas Pemberdayaan Tersebut. Klinik Iptek Mina Bisnis Adalah Bentuk Kongkrit Dari Bentuk Kebijakan Yang Dicanangkan Oleh Pemerintah, Dengan Adanya Klinik Iptek Mina Bisnis Pemerintah Berupaya Mewujudkan Visi Industrialisasi Perikananan Di Indonesia. Untuk Mewujudkan Visi Tersebut Maka Harus Ada Proses Timbal Balik Antara Pihak Pemerintah Dan Juga Pihak Masyarakat, Sehingga Keberhasilan Suatu Lembaga Sebagai Katalisator Suatu Kebijakan Tentunya Sangat Dipengaruhi Oleh Respon Dari Masyarakatnya. Tujuan Dari Penelitian Ini Adalah Mengetahui Dan Mendeskripsikan Profil Klinik Iptek Mina Bisnis Lamongan Dalam Upayanya Mewujudkan Industrialisasi Perikanan, Mendeskripsikan Pengaruh Karakteristik Masyarakat Desa Weu Terhadap Respon Pada Klinik Iptek Mina Bisnis, Merumuskan Pilihan Langkah Untuk Pengembangan Klinik Iptek Mina Bisnis Dengan Melihat Penghambat Yang Ada Pada Proses Pengembangan Klinik Iptek Mina Bisnis. Penelitian Ini Dilaksanakan Pada Tanggal 20 Juni-11 Juli 2013. Metode Yang Digunakan Pada Penelitian Ini Adalah Metode Deskriptif Kualitatif Dan Deskriptif Kuantitatif Dengan Metode Analisa Regresi Linier Berganda (Spss 16.0). Pengumpulan Data Dilakukan Dengan Cara Wawancara, Observasi, Dokumentsi, Dan Kuisioner. Dengan Penetuan Sampel (Responden) Menggunakan Purposive Sampling. Berdasarkan Hasil Penelitian Didapatkan Informasi Bahwasanya Klinik Iptek Mina Bisnis Merupakan Lembaga Yang Memiliki Tujuan Untuk Mendorong Tumbuhnya Partisipasi Entrepreneurship Dalam Masyarakat Pesisir Atau Nelayan Sehingga Mampu Memperbaiki Taraf Hidup Mereka. Desa Weru Dipilih Sebagai Lokasi Didirikannya Klinik Iptek Mina Bisnis Karena Beberapa Faktor, Diantaranya Potensi Perikanan Yang Tinggi Di Desa Weru Dengan Jumlah Nelayan Yang Cukup Tinggi, Tingkat Kesejahteraan Penduduk Yang Masih Rendah, Usaha Diversifikasi Yang Masih Menggunakan Teknologi Sederhana Dan Belum Memberikan Dampak Maksimal Bagi Masyarakat Desa Weru. Untuk Karektiristik Masyarakat Yang Diduga Mempengaruhi Respon Pada Klinik Iptek Mina Bisnis Menggunakan Model Y= -1.784+ 0,608 Um + 0,298 Pd + 0,411 Pdpt. Dari Uji R2 (Koefisien Determinasi) Yang Diperoleh Sebesar 0,521%. Hal Ini Berarti 52,1% Respon Masyarakat Pada Klinik Iptek Mina Bisnis Dipengaruhi Oleh Variabel Bebas Yang Pada Pada Model Ini. Dari Uji F Dan Uji T Variabel Bebas (Umur,Pendidikan, Dan Pendapatan Perikanan) Semuanya Berbepngaruh Nyata Terhadap Variabel Dependen (Respon). Dalam Upaya Pengembangan Kimbis Ada Beberapa Hal Yang Menjadi Penghambat Dalam Mewujudkan Visinya Yakni Industrialisasi Perikanan. Dari Hasil Penelitian Didapat Faktor Penghambat Tersebut Yaitu Belum Terlibatnya Masyarakat Desa Weru Secara Utuh Pada Program Yang Diadakan Pada Klinik Iptek Mina Bisnis, Pola Pikir Masyrakat Yang Masih Terkotak Pada Kepentingan Golongan, Masyarakat Yang Masih Inkonsisten Mengikuti Program Kimbis. Sedangkan Soslusi Yang Bisa Diberikan Dengan Melihat Faktor Penghambat Tersebut Adalah Pengenalan Kimbis Melalui Tokoh Masyarakat, Memberi Pandangan Yang Kritis Terhadap Substansi Dari Kimbis, Mengemas Ulang Pola Penyuluhan Sehingga Masyarakat Lebih Tertarik Pada Program Kimbis. Berdasarkan Hasil Penelitian Yang Dilakukan Beberapa Saan Yang Menjadi Rekomendasi Adalah Sebagai Berikut : Bagi Kimbis Yaitu Perlu Ada Sosialisasi Yang Bersifat Persuasif Pada Masyarakat. Bagi Masyarakat Desa Weru Yaitu Masyarakat Diharapkan Untuk Yakin Akan Tujuan Kimbis Dan Tidak Setengah Dalam Mengikutinya. Bagi Peneliti Atau Akademisi Diharapkan Ada Penelitian Lebih Lanjut Terkait Strategi Pengembangan Kimbis.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPR/2014/10/051401083
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 639 Hunting, fishing & conservation > 639.2 Commercial fishing, whaling, sealing
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Sosial Ekonomi Agrobisnis Perikanan
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 21 Feb 2014 14:02
Last Modified: 21 Feb 2014 14:02
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/133391
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item