Irmawan, AnggaBagus (2013) Pengaruh Suhu Dan Lama Penggorengan Yang Berbedapada Mi Instan Lele Ubi Jalar Ungu (Ipomea Batatas) Yang Difortifikasi Dengan Lactobacillus Acidophillus Terhadap Viabilitaslactobacillus Acidophillus. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Mi instan merupakan makan yang disering dikonsumsi oleh semua orang terutama kalangan menengah kebawah (Polpuech et al. 2011). Pada negara berkembang seperti Indonesia, kesadaran akan kesehatan sangat lah rendah. Mi instan dapat difortifikasi dengan probiotik dalam upaya meningkatkan mutu kesehatan masyarakat.L. acidophilus adalah salah satubakteri probiotik yang ditemukan dalamsaluran usus dikarenakan bakteri ini membantumenjagakeseimbangan mikroflora di dalamnya (Tenney 1996).Probiotik (L. acidophilus) yang akan dimasukan kedalam mi instan mempunyai kendala untuk mempertahankan viabilitasnya setelah melalui proses penggorenan dengan suhu yang melewati suhu sterillisasi. Rancangan penelitian yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) Faktorial yang tersusun atas 2 faktor, dengan perlakuan pertama yaitu suhu penggorengan yang berbeda yaitu 120, 130 dan 140OC, dan perlakuan kedua adalah lama penggorengan 100, 110 dan 120 detik dengan tiga kali ulangan. Hasil sidik ragam viabilitas L. acidophilus bahwa interaksi antara suhu dan lama penggorengan tidak berbeda nyata. Suhu penggorenan antara 120-140OC menurunkan viabilitas sebesar 29,64 - 42,52%, dengan viabilitas tertinggi pada suhu 120OC sebesar 6,15 log cfu/g. Pada perlakuan suhu penggorengan selama 100-120 detik dapat menurunkan viabilitas sebesar 33,19-36,66%, dengan viabilitas tertinggi pada penggorengan selama 100 detik yaitusebesar 5,84 log cfu/g.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FPR/2013/266/051311886 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 639 Hunting, fishing & conservation > 639.2 Commercial fishing, whaling, sealing |
Divisions: | Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Teknologi Hasil Perikanan |
Depositing User: | Hasbi |
Date Deposited: | 03 Jan 2014 14:03 |
Last Modified: | 03 Jan 2014 14:03 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/133278 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |