Peranan Taksi Mina Bahari Terhadap Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat Pesisir Kota Gorontalo

Yani, Andi Haerul (2007) Peranan Taksi Mina Bahari Terhadap Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat Pesisir Kota Gorontalo. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juli – Agustus 2007 di Tanjung Kramat pesisir Kota Gorontalo Provinsi Gorontalo. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui 1)Pengelolaan dan peranan lembaga pengelola usaha Taksi Mina Bahari. 2)Mekanisme penangkapan ikan anggota program Taksi Mina Bahari. 3)Respon masyarakat yang mengikuti program pengelolaan usaha Taksi Mina Bahari. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan teknik survai. Sampel yang digunakan adalah lembaga pengelola Taksi Mina Bahari dan nelayan yang mengikuti Program Taksi Mina Bahari.Konsep pembinaan usaha nelayan melalui program Taksi Mina Bahari yang dicetuskan oleh Dinas kelautan dan perikanan Provinsi Gorontalo bertujuan untuk memudahkan nelayan memperoleh fasilitas dalam mengelolah usahanya, sehinga dapat memacu peningkatan pendapatan nelayan agar kesejahteraan para nelayan lebih meningkat. Lembaga Pengelola Taksi Mina Bahari mempunyai peranan yang berbeda-beda sesuai dengan fungsinya masing-masing dalam memberikan sarana dan fasilitas kepada nelayan yang menjadi anggoto. Dalam mekanisme usaha penangkapan ikan, anggota Taksi Mina Bahari harus mengikuti beberapa tahapan yang diterapkan oleh pihak manajemen mulai dari prosedur sebelum melaut sampai pada pemasaran hasil tangkapan. Sedangkan untuk pembagian hasil tangkapan nelayan anggota Taksi Mina Bahari dibagi masing-masing 33,3% untuk biaya oprasional, 33,3% untuk membiayai cicilan biaya investasi dan 33,3% untuk biaya anak buah kapal. Program pembinaan usaha perikanam dalam satu manajemen yang disebut Taksi Mina Bahari memberi manfaat yang langsung dapat dirasakan oleh masyarakat yang telah menjadi anggota. Masyarakat merespon baik dengan adanya program Taksi Mina Bahari, dapat dilihat dengan jumlah anggota yang terus meningkat, disamping itu dengan adanya program ini nelayan yang menjadi anggota mendapat berbagai kemudahan dalam menjalankan proses produksinya dan secara tidak langsung pendapatan nelayan ikut meningkat

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPR/2007/170/050803252
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 639 Hunting, fishing & conservation > 639.2 Commercial fishing, whaling, sealing
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Sosial Ekonomi Agrobisnis Perikanan
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 25 Oct 2008 11:33
Last Modified: 28 Dec 2021 06:39
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/132296
[thumbnail of 050803252.pdf]
Preview
Text
050803252.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item