Patogenisitas Ralstonia solanacearum Isolat Asal Jarak Pagar (Jatropha curcas) Terhadap Beberapa Tanaman.

RizalArdhana (2008) Patogenisitas Ralstonia solanacearum Isolat Asal Jarak Pagar (Jatropha curcas) Terhadap Beberapa Tanaman. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Ralstonia solanacearum merupakan bakteri tular tanah penyebab penyakit layu bakteri. Penyakit layu bakteri memiliki kisaran inang yang sangat luas yang meliputi lebih dari 140 spesies tanaman dalam lebih dari 40 famili. Baru-baru ini di kebun percobaan Muktiharjo milik Balai Penelitian Tanaman Tembakau dan Serat (BALITTAS) ditemukan R. solanacearum menyerang tanaman jarak pagar dan menyebabkan tanaman layu pada satu sisi atau keseluruhan, daun menguning dan akhirnya rontok. Jika batang dibelah terlihat bagian xylem bergaris-garis coklat dan tanaman yang terserang berat, perakaranya akan menjadi busuk basah. Penyakit ini baru ditemukan pada tanaman jarak pagar, sehingga belum terdapat laporan sebelumnya. Kisaran inang dan tipe biovar dari penyakit ini belum diketahui. Jarak pagar merupakan komoditas tanaman penghasil minyak yang dapat digunakan sebagai pengganti bahan bakar kendaraan bermotor. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis tanaman yang menjadi inang alternatif R. solanacearum penyebab penyakit layu bakteri pada jarak pagar sebagai kisaran inang. Penelitian ini dilakukan di laboratorium penyakit dan rumah kaca BALITTAS Malang, dimulai pada bulan Agustus sampai Oktober 2007. Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 8 perlakuan dan 3 ulangan. Sebagai perlakuan adalah jenis tanaman tumpang sari yaitu kacang tanah, jahe gajah, tembakau, terung, tomat, cabe besar, jagung dan inang asal yaitu jarak pagar. Pengamatan dilakukan terhadap gejala yang tampak pada tanaman uji. Dari hasil penelitian diketahui bahwa inokulasi R. solanacearum asal jarak pagar tidak dapat menginfeksi tanaman kacang tanah, jahe gajah, tembakau, dan jagung. Namun demikian inokulasi R. solanacearum tersebut dapat menginfeksi dan menimbulkan gejala pada tanaman terung (46,67%), tomat (40%), cabe besar (80%), dan jarak pagar (26,67%). Berdasarkan hasil pengamatan pembentukan asam, R. solanacearum tersebut berbeda dengan standar biovar. Kemungkinan R. solanacearum tersebut merupakan biovar baru R. Solanacearum.

English Abstract

Ralstonia solanacearum, the causal agent of bacterial wilt of physic nut, is soil borne pathogen. The pathogen has more than 140 host plant species of more than 40 families. Recently, R. solanacearum was found attacked physic nut plant in Muktiharjo research station. Infected plant turned wilt on one side and leaves turned yellow. Severe infection caused overall plant affected and died. Brown streaks appeared on xylem. This is a new disease found in physic nut, so there was not report on this disease before. The host range and biovar types have not known so far. Physic nut ( Jatropha curcas L.) is a kind of plant that produce oil to substitute fuel cell. Laboratory and Glass house experiments had been conducted in Indonesia Tobacco and Fiber Crops Research Institute from August to October 2007. The experiment aimed to study the character of R. solanacearum and to evaluate its host range. Seven common rotational crops included peanut, ginger, tobacco, eggplant, tomato, red chili, maize and its original host, physic nut were evaluated using complete randomized design with three replicates. The results showed that R. solanacearum from physic nut did not infected peanut, ginger, tobacco, and maize. The pathogen infected egg plant (46.67%), tomato (40%), red chili (80%), and on physicnut (26.67%). Based on oxidation reaction of sugar source, the biovar of R. solanacearum was different from the standard biovar. It could be concluded this is a new biovar of R. solanacearum.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/248/050802593
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 630 Agriculture and related technologies
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroekoteknologi
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 12 Sep 2008 08:17
Last Modified: 19 Oct 2021 15:34
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/132195
[thumbnail of 050802593.pdf]
Preview
Text
050802593.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item