Deskripsi Rantai Pasok Pada UD.VTMS Di Kabupaten Malang:Supply Chain Macro Processes

Dermawan, Reski (2017) Deskripsi Rantai Pasok Pada UD.VTMS Di Kabupaten Malang:Supply Chain Macro Processes. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Indonesia merupakan negara dengan jumlah penduduk terpadat keempat setelah Cina, India, dan Amerika Serikat. Setiap tahunnya jumlah penduduk di Indonesia terus meningkat dan pada tahun 2015 mencapai 255.461.700 jiwa penduduk (BPS, 2015). Peningkatan jumlah penduduk di Indonesia diikuti oleh peningkatan konsumsi beras nasional. Hal ini di sebabkan oleh ketergantungan masyarakat Indonesia terhadap beras. Selama program ketahanan pangan belum berjalan dengan optimal, maka permintaan terhadap beras akan terus meningkat. Kementrian Pertanian (2015), menetapkan salah satu cara yang strategis untuk mendukung program ketahanan pangan adalah dengan pengadaan benih padi varietas unggul bersertifikat. Penggunaan benih bersertifikasi merupakan salah satu yanng mempengaruhi peningkatan produktivitas beras. Oleh karena itu, ketersediaan benih bersertifikat bagi petani untuk melakukan kegiatan pertanian adalah kondisi yang diperlukan untuk meningkatan hasil dan kualitas produksi. Penggunaan benih bersertifikat akan mendapatkan beberapa keuntungan antara lain, untuk meningkatkan produksi per satuan luas dan per satuan waktu, di samping untuk meningkatkan kualitas hasil, yang pada gilirannya meningkatkan pendapatan petani (Mulyandari dan Putri, 2014). Persaingan yang kompetitif antar penangkar benih mendesak perusahaan untuk menemukan cara-cara baru dalam memberikan dan menciptakan value added bagi konsumennya dengan menggunakan strategi manajemen rantai pasok. Menurut Heyzer dan Render (2005) Kunci bagi manajemen rantai pasok yang efektif adalah menciptakan mitra atau hubungan kerjasama sebagai strategi perusahaan untuk memenuhi permintaan pasar yang selalu berubah. Selain itu dengan adanya pergerseran paradigma dalam dunia manajamen bisnis, yaitu menjadi bersaing antara rantai pasok, mengharuskan perusahaan memandang secara menyeluruh semua fenomena yang terjadi dalam rantai pasok. Untuk memberikan pandangan secara menyeluruh terhadap rantai pasok, perusahaan harus melihat rantai pasok dengan proses makro. Untuk melihat secara keseluruhan fenomena yang ada dalam rantai pasok, perusahaan harus melihat rantai pasok dengan proses makro, mulai dari melihat hubungan yang terjadi antara mitra dengan perusahaan atau disebut SRM, Kemudian melihat kehandalan internal perusahaan dalam mendukung produktivitas dari perusahaan atau disebut ISCM dan melihat hubungan yang terjadi antara konsumen dengan perusahaaan atau disebut CRM. Penelitian ini dilakukan di Kabupaten Malang. Pemilihan lokasi di Kabupaten Malang dilakukan secara sengaja. Pemilihan responden penangkar benih dilakukan berdasarkan rekomendasi dari BPSB atau Badan Pengawasan dan Sertifikasi Benih Kabupaten Malang. Informasi yang diperoleh dari BPSB menunjukkan bahwa di Kabupaten Malang terdapat (empat) penangkar benih padi dengan tingkat produktivitas mencapai lebih kurang 20 ton tiap tahun.penangkar benih padi, pihak UD.VTMS ini juga berperan sebagai key informan. Melalui key informan inilah nantinya akan didapatkan informasi mengenai toko yang bekerjasama dengan perusahaan penangkar benih. responden toko dan kios ii diperoleh dengan menggunakan forward snowball sampling. responden konsumen toko ditentukan dengan cara simple random sampling.untuk tujuan penelitian yang pertama diperoleh dengan melakukan wawancara terstruktur dengan bantuan kuisioner, wawancara tidak terstruktur atau tidak menggunakan kusioner dan studi dokumentasi.tujuan penelitian yang kedua diperoleh dengan melakukan wawancara terstruktur dengan bantuan kuisioner dan wawancara tidak terstruktur atau tidak menggunakan kusioner. Analisis data menggunakan alalisis statistik dan skala likert. Penelitian ini dilakukan untuk mendeskripsikan kondisi dari pada rantai pasok khususnya pada perusahaan agraris. Dalam penelitian ini penangkar benih padi UD.VTMS menjadi perusahaan yang akan dilihat rantai pasoknya. Pada umumnya rantai pasok terdiri terdiri dari pemasok, distibutir , toko dan konsumen. Tetapi setelah melakukan wawancara pada responden pemilik VTMS, pemasok dan pelanggan, ternyata rantai pasok dari pada perusahaan agraris, khususnya penangkaran benih sangatlah rumit, mengapa dikatakan rumit karena para pelaku dalam rantai pasok penangkar benih padi tidak terekam dengan baik oleh perusahaan sehingga pelaku dalam rantai pasok tersebut bebas untuk keluar masuk dari pada rantai pasok penangkaran benih tersebut. Alasan lain mengapa dikatakan rumit, contohnya mitra yang bekerjasama dengan UD.VTMS juga memiliki mitra sendiri, yang dalam penelitina ini kami sebut denga M2 yaitu mitra yang secara tidak langsung bekerjasama dengan UD.VTMS melalui M1 yaitu mitra yang bekerja langsung dengan UD.VTMS. Penilitian juga menganalisis keeratan hubungan anatara para pelaku dalam rantai pasok dilihat dari perspektif makro proses yaitu hubungan antara mitra dengan perusahaan dan hubungan firm dengan pelanggan. Kedua hal tersebut juga didukung oleh faktor internal perusahaan. Kesimpulan dari keeratan hubungan yang didapat dari hasil wawancara responden menggunakan kuisioner yang bersifat tertutup. Supplier Relationship Management: Berdasarkan jawaban dari responden didapatkan bahwa variabel yang paling banyak berpengaruh terhadap keeratan hubungan dari firm dan supplier adalah variabel seleksi supplier, intergrasi supplier dan efektifitas proses pembelian. Internal Supply Chain Management: Hal yang paling mendukung keeratan hubungan anatara firm denga mitra, dan firm dengan pelanggan yaitu tersedianya fasilitas yang mencukupi dan mumpuni untuk mendukung keberlangsungan hubungan anatara para pelaku dalam rantai pasok. Customer Relationship Management: Setelah dilakukan wawancara dan berdasarkan jawaban dari responden didapatkan bahwa variabel yang paling banyak berpengaruh terhadap keeratan hubungan dari firm ke pelanggan yaitu pelayanan konsumen, dalam hal ini pelayanan bukan hanya sikap yang baik, melainkna juga dalam bentuk perilaku lain seperti menjamin kualitas benih dan mau menukar apabila memang produk tersebut ada kerusakan dari firm. Saran penelitan, perlu adanya menejemen rantai pasok khusus untuk memantau rantai pasok perusahaan sehingga para pelaku rantai pasok dapat bekerjasama dengan baik dan saling menguntungkan. Kontrak kerja diantara pelaku rantai pasok sehingga rantai pasok berjalan baik tanpa ada yang merasa dirugikan. Dukungan pemerintah dalam penyediaan fasilitas penangkaran benih agar dapat mendukung ketersedian benih pada pada saat dibutuhkan. Penilitian selanjutnya dapat mendeskripsikan rantai pasok khusunya perusahaan agraris.

English Abstract

Indonesia is the fourth most densely populated after China, India, and the United States. Each year the number of people in Indonesia continues to increase and in 2015 reached 255 461 700 inhabitants (BPS, 2015). The increase of population in Indonesia, followed by an increase in national rice consumption. This is caused by the dependence of the people of Indonesia to rice. During the food security program is not running optimally, then the demand for rice will continue to increase. Ministry of Agriculture (2015), establishes a strategic way to support the food security program is the provision of certified rice seed varieties. The use of certified seeds is one yanng affect rice productivity improvement. Therefore, the availability of certified seeds for farmers to undertake agricultural activities is a necessary condition to improve the yield and quality of production. The use of certified seeds will get some benefit, among others, to increase the production per unit area and per unit time, in addition to improving the quality of outcomes, which in turn increases the income of farmers (Mulyandari and Putri, 2014). Competitive rivalry between seed urging the company to find new ways to provide and create value added for customers using supply chain management strategies. According to Heyzer and Render (2005) The key to effective supply chain management is creating partners or partnerships as a corporate strategy to meet ever-changing market demands. In addition to the shifting paradigm in the world of business manajamen, which becomes competitive between the supply chain, requires that companies view as a whole all the phenomena that occur in the supply chain. To give their views on the overall supply chain, companies must look at the supply chain with macro processes. To view the overall phenomena that exist in the supply chain, companies must look at the supply chain with macro processes, ranging from the relationship that occurs between partners with a company called SRM, then look at the reliability of internal company in supporting the productivity of a company called ISCM and see relations that occur between consumers and firms, or so-called CRM. This research was conducted in Malang. The choice of location in Malang is done deliberately. Selection of respondents seed made based on recommendations from BPSB or Seed Control and Certification Body Malang. Information obtained from BPSB show that in Malang there are (four) seed paddy to the productivity reached approximately 20 tons each tahun.penangkar rice seeds, the UD.VTMS also act as key informants. Through these key informants will be obtained information about the store in collaboration with seed companies. respondents stores and kiosks obtained by using forward snowball sampling. consumer respondents shop is determined by simple random sampling.untuk research purpose is first obtained by conducting a structured interview with the help of questionnaires, interviews unstructured or not using a questionnaire and a study dokumentasi.tujuan second study obtained by conducting a structured interview with the help of questionnaires and interviews structured or not using a questionnaire. Analysis of data using statistical alalisis and the Likert scale. iv This study was conducted to describe the condition of the companys supply chain, especially in agriculture. In this study UD.VTMS rice seed into a company that will see supply chain. In general, the supply chain is composed consists of suppliers, distibutir, stores and consumers. But after conducting interviews in respondents owner VTMS, suppliers and customers, turned out to be the supply chain of the companys agricultural, especially seed is very complicated, why is tricky because the actors in the supply chain breeder rice seed is not recorded properly by the company so that the actors in the supply chain the free entry and exit of the seed of the supply chain. Another reason why it is said to be complicated, for example, partners who cooperate with UD.VTMS also have their own partners, which in this penelitina we call premises M2 are partners who indirectly cooperate with UD.VTMS through M1 are partners who work directly with UD.VTMS. The studies also analyzed the relationship anatara actors in the supply chain from the perspective of macro-processes, namely the relationship between the partner with the company and firm relationships with customers. Secondly it is also supported by internal factors. The conclusion of the relationship obtained from the interview respondents using questionnaires that are closed. Supplier Relationship Management: Based on the answers of the respondents found that the variables that most influence on the relationship of the firm and the supplier is variable supplier selection, supplier integration and effectiveness of the procurement process. Internal Supply Chain Management: The thing supporting the relationship anatara firm partner premises, and firm with customers is the availability of adequate facilities and qualified to support the continuity of the relationship anatara actors in the supply chain. Customer Relationship Management: After the interviews and based on the answers of the respondents found that the variables that most influence on the relationship of the firm to customers such as service consumers, in this case the service is not simply a good attitude, melainkna also in the form of other behaviors such as ensuring the quality of seeds and want to swap if the product does no damage from the firm. Suggestion research, the need for specialized supply chain management to monitor the supply chain so that the companys supply chain actors can cooperate well and mutual benefit. The employment contract between the perpetrators of the supply chain so that the supply chain went well with no one feels aggrieved. Government support in the provision of seed breeding facilities in order to support the availability of seed at the time of need. The studies can further describe the companys supply chain especially agriculture.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2017/158/051703154
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 04 Apr 2017 10:58
Last Modified: 29 Nov 2021 02:06
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/132065
[thumbnail of SKRIPSI__Reski_Dermawan.pdf]
Preview
Text
SKRIPSI__Reski_Dermawan.pdf

Download (9MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item