Fauziyah, Miladiyatul (2017) Identifikasi Penyakit Yang Disebabkan Oleh Virus Pada Tanaman Pepaya (Carica Papaya L.) Di Malang, Jawa Timur. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Pepaya (Carica papaya L.) merupakan tanaman yang cukup banyak dibudidayakan di Indonesia. Tingginya minat masyarakat akan buah pepaya turut meningkatkan permintaan buah pepaya. Salah satu kendala yang dihadapi dalam peningkatan produksi pepaya yaitu serangan patogen yang menyebabkan penyakit. Papaya ringspot merupakan penyakit baru pada tanaman pepaya di Indonesia dan menyebabkan kerugian secara ekonomi, penyakit ini disebabkan oleh patogen Papaya ringspot virus (PRSV). Berdasarkan survei pendahuluan pada pertanaman pepaya di wilayah Malang terdapat tanaman pepaya yang diduga terserang virus penyebab penyakit. Berdasarkan hal ini maka perlu adanya penelitian mengenai identifikasi terhadap virus penyebab penyakit pada tanaman pepaya di Malang. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui virus yang menyebabkan penyakit pada tanaman pepaya serta mengetahui kisaran inang, morfologi dan sifat fisik virus yang menginfeksi tanaman pepaya. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei hingga Oktober 2016 di Laboratorium Virologi, Jurusan Hama dan Penyakit Tumbuhan, Fakultas Pertanian, Universitas Brawijaya dan Screen house Desa Karangwidoro, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode deskriptif untuk mengetahui jenis virus yang menginfeksi tanaman pepaya. Pengujian yang dilakukan untuk identifikasi virus ini terdiri dari pengujian terhadap tanaman indikator, identifikasi menggunakan TEM, pengujian kisaran inang, pengujian sifat fisik yang meliputi Thermal inactivation point, Dilution end point, Longevity in vitro. Berdasarkan hasil penelitian gejala yang tampak pada tanaman pepaya di lapang yaitu mosaik dan klorosis pada lamina daun. Gejala yang lebih spesifik yang tampak yaitu adanya bercak cincin atau ringspot pada permukaan buah. Hasil penularan pada tanaman indikator C. amaranticolor dan C. quinoa menghasilkan gejala lesio lokal nekrosis. Berdasarkan hasil identifikasi menggunakan TEM morfologi partikel virus yang menginfeksi tanaman pepaya diketahui tergolong kelompok Potyvirus. Partikel virus diketahui berbentuk filament flexuous dengan ukuran sekitar 800-900 nm x 12 nm. Hasil pengujian kisaran inang menujukkan bahwa tanaman dari famili Caricaceae dan dua jenis tanaman dari famili Cucurbitaceae yaitu C. sativus dan C. melo L. merupakan kisaran inang dari PRSV sedangkan tanaman dari famili Brassicaceae yaitu B. juncea L. dan tanaman famili Solanaceae yaitu S. lycopersicum L. bukan merupakan inang dari PRSV. Berdasarkan hasil pengujian sifat fisik virus dapat diketahui nilai DEP, TIP, dan LIV virus yang diuji yaitu 10-5-10-6, 65oC, dan 24-48 jam pada suhu ruang. Berdasarkan nilai tersebut dapat disimpulkan virus yang menginfeksi tanaman pepaya di Malang termasuk dalam famili Potyvirus yaitu Papaya ringspot virus (PRSV).
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FP/2017/14/051701412 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 632 Plant injuries, diseases, pests |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Hama dan Penyakit Tanaman |
Depositing User: | Sugiantoro |
Date Deposited: | 15 Mar 2017 09:45 |
Last Modified: | 19 Oct 2021 06:23 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/132049 |
Preview |
Text
SKRIPSI_MILADIYATUL_FAUZIYAH_125040201111116.pdf Download (3MB) | Preview |
Actions (login required)
![]() |
View Item |