Analisis faktor-faktor sosial ekonomi yang mempengaruhi keputusan petani tebu (saccharum officinarum l.) dalam keikutsertaan kemitraan dengan pabrik gula purwodadi (kasus di desa temboro kecamatan kar

Amin, GhufronHery (2016) Analisis faktor-faktor sosial ekonomi yang mempengaruhi keputusan petani tebu (saccharum officinarum l.) dalam keikutsertaan kemitraan dengan pabrik gula purwodadi (kasus di desa temboro kecamatan kar. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tebu adalah bahan baku utama pembuatan gula dan salah satu komoditas sektor pertaniaan yang memegang peranan penting dalam pembangunan pertaniaan. Dengan luas area sekitar 473 ribu hektar pada tahun 2014, industri gula berbahan baku tebu merupakan salah satu sumber pendapata bagi ribuan petani tebu dan pekerja di industri gula. (Badan Pusat Statistik, 2014 ). Di Indonesia kebutuhan akan komoditi gula sangat tinggi. Selain di konsumsi oleh konsumen sebagai pengguna akhir gula juga digunakan oleh produsen sebagai bahan baku dari industri yang mengolah komuditi gula menjadi produk dagang dengan value added sendiri. Konsumsi gula yang terlalu tinggi menyebabkan permintaan terhadap gula terus meningkat. Salah satu langkah dalam peningkatan produktifitas tebu adalah melalui penguatan kelembagaan kemitraan. Kemitraan merupakan suatu strategi bisnis yang dilakukan oleh dua pihak atau lebih dalam jangka waktu tertentu untuk meraih keuntungan bersama dengan perinsip saling membutuhkan dan saling membesarkan (Sutawi,2002). Kemitraan akan memberikan jaminan pada perusahaan atas jaminan ketersediaan bahan baku yang kontinuitas dari petani yang bermitra. Selain itu petani yang bermitra akan mendapatkan bmbingan teknis serta bantuaan pinjaman kredit serta memberikan jaminan pasar. Tujuan dari penelitian ini adalah Mendeskripsikan pola kemitraan yang diterapkan dalam kemitraan petani tebu dengan Pabrik Gula Purwodadi serta permasalahan yang dijumpai pada kemitraan dan Menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan petani tebu dalam melakukan kemitraan dengan pabrik gula. Hipotesis dalam penelitiaan ini Meliputi : Terdapat pengaruh positif dari faktor-faktor yang meliputi umur, lama pendidikan, jumlah tanggungan keluarga, pengalaman usaha tani, luas lahan dan pekerjaan sampingan terhadap keputusan petani melakukan kemitraan dengan pabrik gula. Penentuaan daerah penelitiaan dilakukan dengan secara sengaja (purposive) dengan mengambil lokasi di wilayah kerja yaitu desa Tembor Kecamatan Karas Kabupaten Magetan. Penentuan daerah tersebut dilakukan dengan pertimbangan bahwa daerah ini merupakan daerah petani tebu yang mengikuti kemitraan dengan PG. Purwodadi yang memiliki produktivitas tebu yang tinggi dan lahan tebu yang cukup luas dibandingkan dengan daerah kemitraan lainnya. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode sensus, dimana 17 responden petani mitra dan 18 responden petani non mitra. Kemudiaan dilakukan analisis logit yang digunakan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan petani tebu melakukan kemitraan dengan Pabrik Gula Purwodadi. Hasil dari penelitiaan ini meliputi : Pola kemitraan yang terbentuk dari kemitraan yang terjalin antara petani tebu dengan Pabrik Gula Purwodai adalah pola kemitraan inti plasma. Permasalahan yang dihadapi oleh pabrik gula Purwodadi dalam kemitraan adalah Pabrik Gula Purwodadi menghadapi petani curang dan pembayaran kredit dari petani yang sering tidak tuntas. Sedangkan permasalahan yang dihadapi oleh petani adalah rendemen yang ditentukan Pabrik Gula Purwodadi sangat rendah, terlambatnya sarana produksi yang dikirimkan oleh Pabrik Gula Purwodadi, sering terlambatnya SPTA. Faktor-faktor yang berpengaruh nyata pada pengambilan keputusan petani tebu melakukan kemitraan dengan Pabrik Gula Purwodadi adalah Tingkat pendidikan dan Pekerjaan sampingan. Sedangkan faktor lain yang meliputi umur, pengalaman berusahatani,luas lahan dan jumlah tanggungan keluarga tidak tampak pengaruhnya pada pengambilan keputusan petani melakukan kemitraan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2016/478/051608363
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 25 Aug 2016 14:40
Last Modified: 19 Oct 2021 07:28
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/131482
[thumbnail of bab_1.pdf]
Preview
Text
bab_1.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of bab_2.pdf]
Preview
Text
bab_2.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of bab_3.pdf]
Preview
Text
bab_3.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of bab_4.pdf]
Preview
Text
bab_4.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of bab_6.pdf]
Preview
Text
bab_6.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of bab_5.pdf]
Preview
Text
bab_5.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of bab_7.pdf]
Preview
Text
bab_7.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Halaman_Judul.pdf]
Preview
Text
Halaman_Judul.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item