Pertumbuhan Populasi Dan Perkembangan Tribolium Castaneum (Herbst.) (Coleoptera: Tenebrionidae) Pada Beras Putih Dan Hitam Butiran Utuh, Patah, Dan Tepung

Qodariyah, Lailatul (2018) Pertumbuhan Populasi Dan Perkembangan Tribolium Castaneum (Herbst.) (Coleoptera: Tenebrionidae) Pada Beras Putih Dan Hitam Butiran Utuh, Patah, Dan Tepung. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Beras merupakan komoditas pertanian yang menjadi kebutuhan pokok bagi sebagian besar masyarakat Indonesia dan berperan sebagai sumber utama karbohidrat yang bermanfaat untuk menghasilkan energi bagi tubuh. Beras yang dikonsumsi biasanya disimpan terlebih dahulu di dalam gudang sebagai cadangan bahan pangan. Akan tetapi beras tersebut dapat mengalami kerusakan yang disebabkan oleh serangan hama. Salah satunya ialah Tribolium castaneum (Herbst.) (Coleoptera: Tenebrionidae). Hama T. castaneum merupakan hama yang bersifat kosmopolit dan dapat menyebabkan kerusakan pada bahan simpan baik secara kualitas maupun kuantitas. Pengaruh jenis beras terhadap kesesuaian hidup T. castaneum belum banyak diketahui. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pertumbuhan populasi dan perkembangan hama T. castaneum pada dua jenis beras ialah beras putih dan beras hitam butiran utuh, patah, dan tepung. Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Hama Tumbuhan, Jurusan Hama dan Penyakit Tumbuhan, Fakultas Pertanian, Universitas Brawijaya mulai bulan Februari hingga Juni 2018. Penelitian terdiri dari enam perlakuan pakan, yang meliputi beras putih varietas IR 64 dan beras hitam varietas Hare Kwa dalam bentuk butiran utuh, patah, dan tepung. Penelitian pertumbuhan populasi dan perkembangan T. castaneum menggunakan tabung kaca (d=6,5 cm, t=9,5 cm), masing-masing tabung kaca berisi beras putih dan beras hitam pada bentuk butiran utuh, patah, dan tepung sebanyak 30 g yang diinfestasikan 15 pasang imago T. castaneum. Variabel pengamatan pertumbuhan populasi meliputi mortalitas imago, jumlah telur, larva, pupa, dan imago baru. Variabel pengamatan perkembangan meliputi lama stadium telur, larva, pupa, dan praoviposisi. Data pertumbuhan populasi dan perkembangan T. castaneum dianalisis menggunakan analisis ragam pada taraf kesalahan 5%. Apabila dari hasil analisis menunjukkan hasil yang berbeda nyata, maka dilanjutkan dengan uji Beda Nyata Terkecil pada taraf kesalahan 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pertumbuhan populasi T. castaneum lebih baik pada pakan tepung beras hitam dibandingkan pakan tepung beras putih, beras putih butiran utuh, beras putih butiran patah, beras hitam butiran utuh, dan beras hitam butiran patah. Perkembangan T. castaneum lebih cepat pada tepung beras hitam dibandingkan tepung beras putih, beras hitam butiran utuh, dan beras hitam butiran patah. Perkembangan tersebut terlihat dari lama stadium telur, larva, pupa, praoviposisi, dan siklus hidup yang lebih cepat pada tepung beras hitam. Bentuk fisik dan nutrisi pakan diduga mempengaruhi pertumbuhan populasi dan perkembangan T. castaneum.

English Abstract

Rice is an agricultural commodity that becomes most staple food for Indonesian. It has a prominant role as primary source of carbohydrate to produce energy. The consumed rice is usually stored first in warehouses as food reserve. However, the rice could get damaged by pest. One of them is Tribolium castaneum (Herbst.) (Coleoptera: Tenebrionidae). T. castaneum is a cosmopolitan pest and can impair quality and quantity of stored products. Furthermore, there is no report about the effect of rice type to T. castaneum. This research was aimed to study the population growth and development of T. castaneum pest in two types of rice, there were white rice and black rice in whole grain, broken, and flour. The research was conducted at Plant Pest Laboratory, Plant Pest and Diseases Department, Agriculture Faculty, Brawijaya University from February to June 2018. The research consisted of six diets, consisting of white rice IR 64 varieties and black rice Hare Kwa varieties in whole grain, broken, and flour. The research on population growth and development of T. castaneum was used glass tubes (d=6,5 cm, t=9,5 cm), each glass tube contains white rice and black rice in whole grain, broken, and flour as much as 30 g that infected 15 pairs of adult of T. castaneum. Variables observation were adult mortality, number of eggs, larvae, pupae, and new adult for population growth and stadium of eggs, larvae, pupae, preoviposition, and life cycle for development of T. castaneum. Data of population growth and development of T. castaneum were analyzed using analysis of variance at 5% level significant. If the results of the data analysis showed significant difference, then analyzed by Least Significant Difference at 5% level significant. The results showed that the population growth of T. castaneum is better on black rice flour than white rice flour, whole white rice, broken white rice, whole black rice, and broken black rice. Development of T. castaneum is faster in black rice flour than white rice flour, whole black rice, and broken black rice. The development was seen from stadium of eggs, larvae, pupae, preoviposition, and life cycle was faster in black rice flour. Physical form and nutrition of diet can affect the population growth and development of T. castaneum.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2018/546/051809657
Uncontrolled Keywords: Tribolium Castaneum (Herbst., (Coleoptera: Tenebrionidae), Beras
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 595 Arthropoda > 595.7 Insecta (Insects) > 595.76 Coleoptera (beetles)
Divisions: Fakultas Pertanian > Hama dan Penyakit Tanaman
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 10 Dec 2018 06:36
Last Modified: 19 Oct 2021 12:56
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/13147
[thumbnail of LAILATUL QODARIYAH.pdf]
Preview
Text
LAILATUL QODARIYAH.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item