Strategi Pengembangan Komoditas Anggrek (Studi Di Dd’ Orchids Nursery, Kota Batu).

Rukmana, Herdina (2016) Strategi Pengembangan Komoditas Anggrek (Studi Di Dd’ Orchids Nursery, Kota Batu). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Salah Satu Sektor Pertanian Yang Menjadi Pusat Perhatian Adalah Sektor Hortikultura. Hortikultura Merupakan Komoditas Yang Memiliki Keunggulan Dalam Pemulihan Perekonomian Indonesia Waktu Mendatang. Akhir-Akhir Ini Tanaman Hortikultura Mendapatkan Perhatian Lebih Karena Telah Membuktikan Bahwa Tanaman Hortikultura Dapat Dipakai Sebagai Sumber Pertumbuhan Baru Di Sektor Pertanian. Tanaman Hias Merupakan Salah Satu Tanaman Horikultura Yang Memiliki Estetika Yang Tinggi. Anggrek Merupakan Salah Satu Tanaman Hias Yang Eksekutif Dari Banyaknya Jenis Tanaman Hias. Kota Batu Merupakan Kota Bunga Yang Memiliki Banyak Pengusaha Tanaman Hias, Khususnya Tanaman Anggrek. Salah Satu Perusahaan Yang Bergerak Dibidang Anggrek Adalah Dd’ Orchids Nursery. Pada Umumnya Perusahaan Anggrek Ini Masih Skala Rumah Tangga, Sehingga Belum Dilakukan Pengembangan Serta Pelaksanaan Peningkatan Pendapatan. Langkah Awal Yang Perlu Dilakukan Guna Pengembangan Lebih Lanjut Terhadap Suatu Usaha Ini Adalah Melihat Kelayakan Pendapatan Usaha Tersebut Dari Tahun Ke Tahun Berikutnya. Penentuan Lokasi Penelitian Dilakukan Secara Purposive, Karena Dd’ Orchids Nursery Merupakan Salah Satu Perusahaan Anggrek Di Kota Batu Yang Masih Dapat Beroperasi Dengan Lancar Hingga Sekarang Dan Menjadi Perusahaan Yang Menangani Proses Produksi Hingga Pemasaran Secara Mandiri. Metode Analisis Data Yang Digunakan Dalam Penelitian Ini Adalah Dengan Menggunakan Analisis Deskriptif Kuantitatif Dan Deskriptif Kualitatif. Analisis Deskriptif Kuantitatif Digunakan Untuk Menghitung Berapa Biaya, Penerimaan, Keuntungan Yang Diperoleh Selama Satu Kali Produksi. Sedangkan Analisis Deskriptif Kualitatif Digunakan Untuk Menganalisis Data Tentang Faktor-Faktor Lingkungan Internal Dan Eksternal Perusahaanyaitu Menggunakan Analisis Matrik Ife, Matrik Efe, Matriks Ie, Matriks Grand Strategy, Matriks Swot, Dan Analisis Qspm. Berdasarkan Hasil Analisis Biaya Diperoleh Biaya Total Yang Dikeluarkan Oleh Perusahaan Anggrek Di Dd’ Orchids Nursery, Yaitu Total Biaya Yang Dikeluarkan Oleh Perusahaan Dalam Satu Kali Produksi Sebesar Rp 31.429.592,00 Dan Total Penerimaan Yang Diperoleh Oleh Dd’ Orchids Nursery Dalam Satu Kali Produksi Sebesar Rp 105.600.000,00. Sedangkan Untuk Pendapatan Dari Berbagai Jenis Anggrek Dari Anggrek Botol, Seedling Yang Memilki Pendapatan Yang Paling Tinggi Yaitu Anggrek Botol Sebesar Rp 55.264.575,00 Dan Selanjutnya Anggrek Seedling Yaitu Sebesar Rp 18.905.833,00. Sedangkan Strategi Pengembangan Usaha Anggrek Di Dd’ Orchids Nursery Berdasarkan Analisis Faktor Internal Dan Eksternal Perusahaan Antara Lain Yaitu 1). Membuat Sop Yang Jelas Dan Tertulis Terkait Sistem Kerja Pengelolaan Keuangan Proses Produksi, Perawatan Produk Dan Proses Pendristibusian Produk, Sehingga Dapat Memperkuat Posisi Perusahaan. 2). Memperluas Daerah Pemasaran Dengan Cara Meningkatkan Promosi, Mencari Tempat Yang Tetap Dan Strategis Untuk Showroom Dan Penjualan Sehingga Mampu Meningkatkan Kinerja Pemasaran. 3). Merekrut Sdm Potensial Dan Kreatif Untuk Produksi, Pemasaran Dan Pendistribusian Dengan Menggunakan Teknologi Produksi Dan Informasi Maju.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2016/427/051608312
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 24 Aug 2016 09:08
Last Modified: 19 Oct 2021 06:29
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/131426
[thumbnail of BAB_V_HERDINA-1.pdf]
Preview
Text
BAB_V_HERDINA-1.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_III_HERDINA.pdf]
Preview
Text
BAB_III_HERDINA.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_II.pdf]
Preview
Text
BAB_II.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_I_HERDINA.pdf]
Preview
Text
BAB_I_HERDINA.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_IV_HERDINA.pdf]
Preview
Text
BAB_IV_HERDINA.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_VI_HERDINA.pdf]
Preview
Text
BAB_VI_HERDINA.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of COVER.pdf]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of DAFPUS.pdf]
Preview
Text
DAFPUS.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR_ISI.pdf]
Preview
Text
DAFTAR_ISI.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of KATA_PENGANTAR.pdf]
Preview
Text
KATA_PENGANTAR.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of RINGKASAN.pdf]
Preview
Text
RINGKASAN.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of RIWAYAT_HIDUP.pdf]
Preview
Text
RIWAYAT_HIDUP.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of SUMMARY.pdf]
Preview
Text
SUMMARY.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item