Pertumbuhan Populasi Dan Perkembangan Oryzaephilus Mercator (F.) (Coleoptera: Silvanidae) Pada Berbagai Jenis Pakan

Cahyani, Amalia Nisfi (2018) Pertumbuhan Populasi Dan Perkembangan Oryzaephilus Mercator (F.) (Coleoptera: Silvanidae) Pada Berbagai Jenis Pakan. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Beras merupakan bahan pangan pokok masyarakat di Indonesia. Sampai saat ini produksi beras belum bisa mencukupi kebutuhan pangan masyarakat karena beberapa kendala. Salah satu kendala dalam pemenuhan kebutuhan bahan pangan adalah adanya serangan hama pada saat ditempat penyimpanan. Selama ditempat penyimpanan, beras dapat terserang hama Oryzaephilus mercator (Coleoptera: Silvanidae). Hama O. mercator merupakan hama yang bersifat kosmopolit. Hama O. mercator dapat menyerang pada berbagai jenis pakan salah satunya adalah beras. Di Indonesia terdapat beberapa jenis beras berdasarpada varietas maupun warna pericarp. Setiap jenis beras memiliki kandungan nutrisi yang berbeda.Perbedaan jenis pakandiduga akan mempengaruhi pertumbuhan populasi dan perkembangan O. mercator. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pertumbuhan populasi dan perkembangan O. mercator pada beras putih varietas Berlian, beras putih varietas IR64, beras merah varietas Bali, beras merah varietas Aek Sibundong, beras hitam varietas Jowo Melik dan beras hitam varietas Hare Kwa. Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Hama Tumbuhan, Jurusan Hama dan Penyakit Tumbuhan, Fakultas Pertanian, Universitas Brawijaya pada bulan Agustus 2017 sampai dengan Januari 2018. Penelitian terdiri dari enam perlakuan meliputi beras putih varietas Berlian, beras putihvarietas IR64, beras merah varietas Bali, beras merah varietas Aek Sibundong, beras hitam varietas Jowo Melik dan beras hitamvarietas Hare Kwa. Penelitian menggunakan metode no choice test menggunakan tabung kaca (d=6,5 cm, t=9,5 cm) yang telah diisi dengan 30 g pakan sesuai perlakuan, selanjutnya tabung kaca diinfestasi dengan 15 pasang imago. Variabel pengamatan pertumbuhan populasi O. mercatormeliputimortalitas imago, jumlah telur, larva, pupa, imago baru, dan penurunan berat pakan sedangkan variabel pengamatan perkembangan O. mercatormeliputilama stadium telur, larva, pupa, praoviposisi dan siklus hidup. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pertumbuhan populasi serangga O. mercatorpada beras putih varietas Berlian dan beras putih varietas IR64 lebih tinggi dibandingkan dengan varietas beras yang lain. Hal tersebut karena pada beras putih varietas Berlian dan beras putih varietas IR64 tidak terdapat kulit ari, lembaga dan memiliki tingkat kekerasan butiran beras yang lebih rendah sebesar 66,76 N dibandingkan varietas yang lain sehingga proses makan serangga O. mercatortidak terhambat. Perkembangan serangga O. mercatorpada beras putih varietas Berlian lebih cepat dibandingkan varietas beras yang lain. Perkembangan O. mercator pada beras varietas Aek Sibundong, beras merah varietas Bali dan beras hitam varietas Hare Kwa tidak dapat dilakukan karena adanya kulit ari, lembaga dan tingkat kekerasan yang tinggi sehingga menghambat aktivitas makan serangga O. mercator.

English Abstract

Rice is the primary staple food in Indonesia. In Indonesia, rice production could not suffice the needs of Indonesian rice consumption because of some problems. One of the factors is the insect attack during storage. In the storage, rice can be infested by Oryzaephilus mercator (Coleoptera: Silvanidae). O. mercator is a cosmopolitan pest. O. mercator can attack on various types of diets, one of them is rice. In Indonesia there are several types of rice based on the variety and color of pericarps. Each type of rice has different nutritional content. The differences among various type of diets may affect the growth and development of O. mercator. This research aimed to determine the growth and development of O. mercator in white rice Berlian variety, white rice IR64 variety, red rice Bali variety, red rice Aek Sibundong variety, black rice Jowo Melik variety and black rice Hare Kwa variety. The research was conducted at the Laboratory of Pest, Plant Pest and Disease Departement, Agriculture Faculty, Brawijaya University from August 2017 to January 2018. Research treatment consists of six rice varieties, such as white rice Berlian variety, white rice IR64 variety, red rice Bali variety, red rice Aek Sibundong variety, black rice JowoMelik variety and black rice Hare Kwa variety. The research was conducted by no choice test method using a glass tube (d= 6.5 cm, h= 9.5 cm) in which given 30 g of treatment diets and then infested with 15 pair adults. The variables observed in the growth experiment were the number of egg, larvae, pupae, new adults, a weight of the new adults and weight loss. The variables observed in the development experiment were periods of the egg, larvae, pupa, preoviposition and life cycle. The result showed that the growth of O. mercator was higher in white rice Berlian variety and white rice IR64 variety than in other varieties. It was caused white rice Berlian variety and white rice IR64 variety had no rice bran and embryo, and had a 66.76 N lower seed hardness than the other varieties, so that it did not hamper the process of feeding the larvae. The development of O. mercator was faster in white rice Berlian variety than in other varieties. The development of O. mercator on red rice Aek Sibundong variety, red rice Bali variety and black rice Hare Kwa variety cannot be done because of their rice bran, embryo, and high levels of seed hardness which inhibit the eating activity of O. mercator.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2018/538/051809649
Uncontrolled Keywords: Oryzaephilus Mercator (F.), Hama Beras, Hama Pakan
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 595 Arthropoda > 595.7 Insecta (Insects) > 595.76 Coleoptera (beetles)
Divisions: Fakultas Pertanian > Hama dan Penyakit Tanaman
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 27 Nov 2018 02:29
Last Modified: 19 Oct 2021 12:45
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/13134
[thumbnail of AMALIA NISFI CAHYANI.pdf]
Preview
Text
AMALIA NISFI CAHYANI.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item