Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Curahan Waktu Kerja Buruh Tani Wanita Pada Usahatani Apel (Kasus Di Desa Bumiaji, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu)

MundzirwanRM, Fadly (2016) Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Curahan Waktu Kerja Buruh Tani Wanita Pada Usahatani Apel (Kasus Di Desa Bumiaji, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Seiring perkembangan jaman dan waktu, saat ini wanita tidak hanya melakukan kegiatan di dalam lingkup keluarga, tetapi banyak di antara bidangbidang kehidupan masyarakat yang membutuhkan kehadiran wanita dalam kegiatan produktifitas yang dilakukan. Termasuk buruh tani wanita yang memerankan peranan penting dalam keterlibatannya pada kegiatan usahatani untuk meningkatkan produksi apel. Kegiatan yang dilakukan buruh tani wanita dipengaruhi oleh curahan waktu kerja yang tergantung pada faktor sosial ekonomi dan keadaan keluarganya, seperti tingkat umur, jumlah tanggungan keluarga, tingkat upah, luas lahan, status perkawinan, tingkat pendidikan, dan tingkat pengalaman. Salah satu desa di Kecamatan Bumiaji yang melakukan kegiatan usahatani apel adalah Desa Bumiaji. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Menganalisis pengaruh faktor tingkat umur, jumlah tanggungan keluarga, tingkat upah, luas lahan, status perkawinan, tingkat pendidikan, dan tingkat pengalaman terhadap curahan waktu kerja buruh tani wanita pada usahatani apel; (2) Mengetahui faktor yang memiliki pengaruh paling dominan terhadap curahan waktu kerja buruh tani wanita pada usahatani apel. Di Desa Bumiaji, peranan buruh tani wanita di bidang ekonomi sangat penting karena buruh tani wanita bertanggung jawab untuk menyediakan keperluan hidup keluarganya. Di lain pihak, buruh tani wanita tidak mempunyai peranan dalam mengambil keputusan, sehingga peranan mereka tidak tampak dalam kehidupan sosial masyarakat. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda yang digunakan untuk mengetahui besarnya pengaruh antara variabel independen secara keseluruhan dengan variabel dependen. Hasil penelitian antara lain (1) Variabel jumlah tanggungan keluarga, tingkat upah, luas lahan, dan status perkawinan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap variabel curahan waktu kerja buruh tani wanita pada usahatani apel; (2) Variabel independen yang paling dominan dalam mempengaruhi variabel dependen adalah variabel status perkawinan. Hal ini tidak sesuai dengan hipotesis yang menyatakan bahwa variabel independen yang paling dominan adalah jumlah tanggungan keluarga. Saran dalam penelitian ini adalah (1) Curahan waktu kerja buruh tani wanita pada usahatani apel di Desa Bumiaji merupakan sumberdaya penting yang perlu mendapat respon dari pihak-pihak terkait melalui suatu program pemberdayaan buruh tani wanita, sehingga akan meningkatkan kesejahteraan keluarganya; (2) Perlu adanya sosialisasi dari pemerintah melalui penyuluh pertanian daerah setempat mengenai upah buruh tani agar sesuai dengan ketetapan pemerintah.

English Abstract

Nowadays, women were not only conduct activities within the scope of the family, but many areas of public life that requires the presence of women. In farm worker activities has an important role to increase the apples productivity. Activities undertaken by the affected women farm laborers working hours that depends on socio-economic factors and family circumstances, such as age levels, number of dependents, wage levels, land area, marital status, education level, and experience levels. One of the villages in Bumiaji conducting apple farming is Bumiaji Village. The purpose of this study were ( 1) To analyze the influence of age levels, number of dependents, wage levels, land area, marital status, educational level, and level of experience of the working hours of women farm workers in apple farming ; ( 2) To Determine the factors that have the most dominant influence on the working hours of women farm workers in apple farming. In the village of Bumiaji, the role of women farm workers in the economic field is very important for a woman farm worker responsible for providing the necessities of life his family. On the other hand, women farm workers do not have a role in decision making, so that their role does not appear in social life. Data analysis method that used in this research is multiple linear regression analysis to determine the influence of the independent variables with the dependent variable overall. Results of the study are (1) variable number of dependents, wage levels, spacious land, and marital status have a significant effect on the variable working hours of women farm workers in apple farming; (2) The independent variable were the most dominant in influencing the dependent variable is marital status variable. This is inconsistent with the hypothesis that the most dominant independent variable is the number of dependents. Suggestions in this study were (1) The outpouring of working time farm worker women at an apple farm in the village of Bumiaji is an important resource that needs to get a response from stakeholders through a program of empowerment of women farm workers, thereby increasing the well-being of his family; (2) The need for socialization of the government through the local agricultural extension agricultural labor to conform with the provisions of the government.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2016/314/ 051606631
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 29 Jul 2016 14:07
Last Modified: 29 Jul 2016 14:07
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/131302
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item