Riana, Sari (2015) Analisis Nilai Tambah Dan Kelayakan Finansial Agroindustri Chip Mocaf (Modified Cassava Flour) (Kasus Di Agroindustri Chip Mocaf Gamagoya, Desa Sumberejo, Kecamatan Margomulyo, Kabupaten Bojonegoro). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Ubi kayu merupakan salah satu tanaman yang memiliki produksi tinggi setelah padi. Peranan ubi kayu menjadi semakin besar berkaitan dengan daya gunanya di bidang industri, baik industri kecil, menengah, maupun industri besar. Salah satunya adalah pemanfaatan ubi kayu menjadi chip mocaf (modified cassava flour) yang merupakan bahan baku dalam pembuatan tepung mocaf di Desa Sumberejo, Kecamatan Margomulyo, Kabupaten Bojonegoro. Agroindustri chip mocaf yang berjumlah sangat terbatas tidak seimbang dengan jumlah produksi ubi kayu yang besar di Kabupaten Bojonegoro, sehingga penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah sedikitnya agroindustri chip mocaf dikarenakan nilai tambah dan keuntungan yang diperoleh sangat rendah, dan apakah agroindustri ini layak untuk dikembangkan. Penelitian ini dilaksanakan di Agroindustri Chip Mocaf Gamagoya, Desa Sumberejo, Kecamatan Margomulyo, Kabupaten Bojonegoro pada Bulan Mei 2015. Metode penentuan lokasi dilakukan secara purposive. Data yang digunakan dalam penelitian ini terdiri atas data primer dan data sekunder. Analisis data yang digunakan meliputi: analisis nilai tambah, cash flow, kelayakan finansial (meliputi: NPV, IRR, Net B/C Ratio dan Payback Period), dan analisis sensitivitas sebagai analisis lanjutan atas hasil analisis finansial untuk melihat tingkat kepekaan usaha chip mocaf terhadap perubahan pada faktor-faktor yang dapat mempengaruhi manfaat dan biaya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa analisis nilai tambah pada agroindustri chip mocaf Gamagoya dalam satu kali proses produksi tahun 2014 memiliki nilai tambah kriteria sedang yaitu sebesar Rp 553,101/kg dengan rasio sebesar 32,776%. Pendapatan tenaga kerja yang diperoleh sebesar Rp 506,25/kg dengan rasio sebesar 91,5%. Keuntungan yang diperoleh sebesar Rp 2446,851/kg dengan rasio 8,47%. Untuk cashflow, total biaya investasi awal sebesar Rp 18.140.000. Rata-rata penggunaan biaya produksi dalam satu tahun sebesar Rp 330.307.333. Rata- rata penerimaan selama lima tahun sebesar Rp 337.500.000. Rata- rata pendapatan tiap tahun sebesar Rp 3.486.667. Hasil analisis kelayakan finansial pada agroindustri chip mocaf ini layak untuk dikembangkan, hal ini dikarenakan nilai NPV > 0 yaitu sebesar Rp 9.504.100,4, IRR > Discount rate (12%) yaitu sebesar 53%, Net B/C Ratio > 1, yaitu sebesar 1,97, dan payback period kurang dari umur usaha yaitu 1,04 tahun. Sedangkan untuk hasil uji sensitivitas menunjukkan bahwa agroindustri chip mocaf Gamagoya sangat sensitif terhadap kenaikan harga bahan baku berupa ubi kayu sebesar 2%, kenaikan biaya listrik dan transportasi sebesar 10%, dan kenaikan upah tenaga kerja sebesar 3%.
English Abstract
Cassava is one of the plants that have hight production after rice. The role of cassava becomes greater with regard to its usefulness in the field of industry, small industries, medium and large industries. One is the use of cassava into chips mocaf (modified cassava flour) which is a raw material in the manufacture of mocaf flour in the Sumberejo Village, Margomulyo District, Bojonegoro Regency. Agroindustry chip mocaf very minimum not by the number of large cassava production in the Bojonegoro Regency, so this study aims to determine whether at least agroindustry chip mocaf due to the added value and profits are very low, and whether it is feasible to develop agroindustry. This study was conducted in Agroindustri Chip Mocaf Gamagoya, Sumberejo Village, District Margomulyo, Bojonegoro in May 2015. Method of determining the location done intentionally (purposive). The data used in this study consist of primary data and secondary data. Analysis of the data used include: analysis of the added value, cash flow, financial feasibility (include: NPV, IRR, Net B / C Ratio and Payback Period), and sensitivity analysis as a follow up analysis on the results of the financial analysis to see the level of sensitivity of the chip business mocaf against changes in factors that may affect the benefits and costs. The results showed that the analysis of the value added in Gamagoya’s agroindustry chip mocaf on one production in 2014 had a value-added medium criterion was the amount of Rp 553,101/kg with a ratio of 32,776%. Labor income earned Rp 506,25/kg with a ratio of 91,5%. Profits earned Rp 46,851/kg with a ratio of 8,47%. For cashflow, the total cost of the initial investment is Rp 18.140.000. The average utilization of production costs in the year is Rp 330.307.333. Average revenues over five years is Rp 337.500.000. The average annual income is Rp 3.486.667. Results of financial analysis on agro-chip mocaf is feasible to be developed, this is because the NPV value> 0 is Rp 9.504.100,4, IRR> discount rate (12%), is by 53%, Net B / C Ratio> 1, that is equal to 1,97, and the payback period is less than the age of the business that is 1,04 years. As for the results of sensitivity test showed that agroindustry chip mocaf Gamagoya very sensitive to rising prices of raw materials such as cassava by 2%, increase in the cost of electricity and transport by 10% and increase labor costs by 3%.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FP/2015/867/ 051509689 |
Subjects: | 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Sosial Ekonomi Pertanian |
Depositing User: | Kustati |
Date Deposited: | 02 Feb 2016 09:36 |
Last Modified: | 02 Feb 2016 09:36 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/130910 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |