Amalina, HazimatulIzzati (2015) Analisis Karakteristik Konsumen Dan Faktor Yang Mempengaruhi Konsumsi Sayuran Organik (Studi Kasus : Konsumen Sayuran Organik Di Kota Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Gaya hidup sehat atau kembali ke alam (back to nature) telah menjadi tren baru masyarakat berbagai negara. Di masyarakat modern ini pola hidup sehat menjadi salah satu ukuran standar kualitas. Bukan sekedar menyeimbangkan antara kesibukan dan olah raga. Pola hidup sehat bisa dimulai dari konsumsi makanan. Semakin jauh makanan itu dari kandungan obat-obatan kimia atau pestisida, kemungkinan untuk meningkatkan standar hidup sehat dapat terjamin. Seperti halnya sayuran organik yang sering bahkan setiap hari dikonsumsi oleh setiap masayarakat, meskipun saat ini produk sayuran semakin tersedia di berbagai tempat perberbelanjaan, namun penjualannya belum meningkat. Produsen maupun pemasar perlu memahami apa yang sebenarnya diinginkan oleh konsumen dan faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi atau dipertimbangkan selama pembelian sayuran itu dilakukan. Karakteristik dari konsumen sangat berbeda-beda, bergantung dari tempat tinggal para konsumen, salah satunya di Kota Malang yang masyarakatnya tergolong heterogen. Berdasarkan hal tersebut, maka dilakukan penelitian untuk menganalisis karakteristik konsumen dan faktor yang mempengaruhi permintaan sayuran organik Penelitian ini bertujuan: 1) Untuk mengetahui dan menganalisis karakteristik konsumen sayur organik di kota Malang. 2) Untuk mengetahui dan menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan sayur organik di Kota Malang. Penentuan daerah penelitian dilakukan secara purposive yaitu di Hypermart Malang Town Squere. Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah non probability yang diperoleh melalui teknik Accidental Sampling yaitu dengan jumlah responden 64 orang. Metode Pengumpulan Data secara primer dan sekunder. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian mengenai analisis karakteristik konsumen ialah usia 21-40 67.18%, jenis kelamin perempuan (85.93%), tingkat pendidikan S1-S2 (64.06%), pekerjaan konsumen yang bukan PNS (59.37%), tingkat pendapatan antara 1.000.001-3.000.000 (46.87), yang tidak mempunyai tanggungan keluarga (54.68), dan selanjutnya hasil dari faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan sayuran organik ialah variabel yang berpengaruh positif akan tetapi tidak signifikan yaitu variabel status sosial, trend produk, gizi, rasa, merek dan ketersediaan produk. Untuk variabel harga merupakan variabel yang signifikan berpengaruh secara parsial akan tetapi tidak positif terhadap permintaan konsumen. Saran yang dapat diberikan dari hasil analisis yang telah dilakukan adalah (1) Produsen atau pihak perusahaan perlu memperhatikan karakteristik konsumen dalam penjualan sayuran organik agar dapat mengembangkan strategi penjualan perusahaan sehingga dapat tetap bersaing dalam merebut pangsa pasar. (2) Bagi peneliti yang akan dating, diharapkan sampel yang digunakan lebih banyak sehingga hasil dari analisis dari penelitian yang didapatkan akan lebih akurat dan melakukan penelitian dengan aspek yang sama dengan menambahkan variabel yang menyangkut aspek tersebut untuk lebih mengetahui variabel-variabel lain yang mempengaruhi permintaan konsumen, diluar variabel yang telah diteliti penulis.
English Abstract
Healthy life style or returned to nature (back to nature) has become a new trend of people of various nations. The modern society is a healthy lifestyle into one standard size quality. Not just balance between busyness and sports. Healthy lifestyle can be started from the consumption of food. The farther the food was of the content of chemical drugs or pesticides, the possibility to improve the standard of healthy living can be guaranteed. As well as organic vegetables that are often even every day is consumed by each community, although this time vegetable products increasingly available in various places sale market, but sales have not increased. Manufacturers and marketers need to understand exactly what is desired by consumers and the factors that influence or consideration for the purchase of vegetables was done. Characteristics of consumers are very different, depending on the residence of the consumer, one of them in the city of Malang are relatively heterogeneous society. Based on this, the research conducted to analyze the consumer characteristics and factors affecting the demand for organic vegetables This study as a purpose: 1) To determine and analyze the characteristics of organic vegetable consumers in the city of Malang. 2) To identify and analyze the factors that influence the demand for organic vegetables in Malang. Determination of the research done purposively area is at Hypermart Malang Town Squere. The sampling method used is non-probability obtained through accidental sampling technique, namely the number of respondents 64 people. Data collection methods in primary and secondary. The method used is descriptive analysis and multiple linear regression analysis. Results of research on the analysis of consumer characteristics is 67.18% ages 21-40, female gender (85.93%), education level S1-S2 (64.06%), consumer non-civil work (59.37%), income level between 1000001-3000 .000 (46.87), who do not have dependents (54.68), and then the result of the factors that influence the demand for organic vegetables are variables that influence positive but not significant variable social status, trend products, nutrition, flavor, brand and product availability. For the price variable is a significant variable partial effect but not positive for consumer demand. Advice can be given on the results of the analysis that has been done is (1) Company Need to improve the process of handling the fresh products division mainly "vegetables" to maintain the quality and durability of these vegetables. So that consumers will be loyal to the company. (2) For researchers who will come, it is expected the samples are being used more so as a result of the analysis of the research obtained will be more accurate and conduct research with the same aspect by adding variables related to these aspects to learn more about other variables that affect demand consumers, beyond the variables that have been studied writers.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FP/2015/829/ 051509651 |
Subjects: | 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Sosial Ekonomi Pertanian |
Depositing User: | Kustati |
Date Deposited: | 01 Feb 2016 14:04 |
Last Modified: | 01 Feb 2016 14:04 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/130868 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |