Pilianto, Joko (2015) Strategi Pengelolaan Hama Nilaparvata Lugens Stal. (Homoptera: Delphacidae) Dan Populasi Musuh Alaminya Pada Tanaman Padi Lahan Irigasi Melalui Rekayasa Ekologi (Ecological Engineering). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Padi menurut Organisasi Pangan dan Pertanian (FAO), merupakan tanaman serealia yang memiliki kandungan karbohidrat tertinggi dibandingkan jenis serealia lainnya. Di Indonesia tanaman penghasil beras ini merupakan salah satu makanan pokok bagi penduduk indonesia (Suparyono, 1994). Dalam proses budidaya terdapat kendala serangan hama dan penyakit yaitu serangan hama N. lugens yang dapat menyebabkan turunya produksi padi. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui perbedaan pengaruh penerapan rekayasa ekologi (ecological engineering) dan non RE pada tanaman padi lahan irigasi terhadap populasi serangan N. lugens dan populasi musuh alaminya serta produksi tanaman padi. Penelitian ini dilakukan di Desa Penganten, Kecamatan Balen, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur dan di Laboratorium Entomologi, Jurusan Hama dan Penyakit Tanaman, Fakultas Pertanian, Universitas Brawijaya, Malang pada bulan Desember – Maret 2015. Dalam Penelitian ini dilakukan pengamatan terhadap populasi N. lugens, musuh alami, pertumbuhan tanaman dan produksi tanaman padi. Penelitian ini mengunakan metode eksplorasi yaitu dengan mengadakan pengamatan pada pertanaman padi secara rekayasa ekologi (RE) dan pertanaman padi non RE (perlakuan petani) dengan masing-masing luas lahan 2000 m2. Unit contoh pengamatan yang digunakan masing-masing sebanyak lima unit dilahan RE dan non RE. Tiap unit contoh terdiri dari 10 rumpun tanaman padi. Pengambilan contoh musuh alami dilakukan secara sistematis mengunakan perangkap panci kuning. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (a). Rata-rata populasi N. lugens di lahan RE lebih rendah (2,1 ekor) dari pada di lahan non RE (2,9 ekor), (b). Jumlah musuh alami yang ditemukan dilahan RE 583 individu yang terdiri dari (12 spesies) dan pada lahan non RE ditemukan 170 individu dari (5 spesies), (c). Pertumbuhan tanaman padi dilahan RE lebih baik dibandingkan di lahan non RE (d). Berat gabah kering panen di lahan RE lebih tinggi (1,691 kg/2000 m2) dari pada lahan non RE (982 kg/2000 m2 ), (e). Analaisa usaha tani dilahan RE menunjukan B/C ratio adalah 2,0 dan nilai BEP volume produksi adalah 2.747 kg, sedangkan di lahan non RE nilai B/C ratio adalah 0,8 dan nilai BEP volume produksi adalah 2.661 kg.
English Abstract
Rice according to the Food and Agriculture Organization (FAO), a cereal crop that has the highest carbohydrate content than other types of cereal. In Indonesia, rice producing plant is one of the staple food for the people of Indonesia (Suparyono, 1994). In the process of cultivation there are obstacles to pests and diseases that attack pests Nilaparvata lugens Stall which can lead to the fall of the production of rice. The aim of the research was to know the effect of application ecological engineering (RE) and non ecological engineering on the irrigated rice plants against attack population N. lugens, populations natural enemy and production rice plants. This research was conducted in the Bojonegoro, East Java and in the Laboratory of Entomology, Department of Plant Pests and Diseases, Faculty of Agriculture, University of Brawijaya, Malang in December - March 2015. In this study conducted observations of the population N. lugens, natural enemies, plant growth and rice production. This research uses a method of exploration is to make observations on rice cultivation RE and non RE (treatment of farmers). Unit example used each as much as 5 on land RE and nonRE. Each unit consists of 10 sample clump of rice plants. Explorations of natural enemy was obtained systematically by yellow pan trap. The results showed that: (a) the average population of N. lugens at RE was lower (2,1 tail) than that at non RE (2.9 tail), (b) Natural enemys which found on RE area were 583 individual consisiting of 12 species and on non RE area were found 170 individual natural enemys consisting of 5 species (c) Plant growth on RE were higher than rice plants growth from non RE area (d) Weight of rice on RE area were higher( 1.691 kg / 2000 m 2) than that of rice non RE area (982 kg / 2000 m 2), (e) analaisa farming on land RE showed B / C ratio is 2.0 and the value BEP production volume is 2,747 kg, while in non RE land value B / C ratio is 0.8 and the value BEP production volume is 2,661 kg.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FP/2015/757/ 051509570 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 632 Plant injuries, diseases, pests |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Hama dan Penyakit Tanaman |
Depositing User: | Kustati |
Date Deposited: | 27 Jan 2016 14:17 |
Last Modified: | 26 Nov 2021 06:31 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/130796 |
Preview |
Text
115040213111043_BAB 5.pdf Download (87kB) | Preview |
Preview |
Text
115040213111043_BAB 3.pdf Download (101kB) | Preview |
Preview |
Text
115040213111043_BAB 2.pdf Download (21kB) | Preview |
Preview |
Text
115040213111043_COVER + DAFTAR ISI.pdf Download (221kB) | Preview |
Preview |
Text
115040213111043_BAB 4.pdf Download (169kB) | Preview |
Preview |
Text
115040213111043_BAB 1.pdf Download (11kB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |