Afifi, LIstiaNur (2015) Respon Tanaman Tomat (Lycopersicum Esculentum Mill) Terhadap Aplikasi Pupuk Yang Berbeda. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Tanaman tomat merupakan komoditas hortikultura yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat, semakin meningkatnya tingkat kesadaran manusia akan hidup sehat sehingga kebutuhan buah tomat dalam negeri juga meningkat. Upaya untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri yaitu dengan adanya pengaplikasian pupuk yang mengandung unsur hara yang dibutuhkan oleh tanaman tomat selama fase vegetatif maupun fase generatif. Pupuk NPK, ZA, KNO3 dan Urea merupakan pupuk yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan unsur hara yang dibutuhkan oleh tanaman tomat selama fase vegetatif dan fase generatif. Hal ini dikarenakan pada pupuk NPK terkandung unsur hara makro yang dibutuhkan tanaman yaitu unsur Nitrogen, Fosfor dan Kalium. Sedangkan pada pupuk ZA terdapat unsur hara Nitrogen 21% dan Sulfur 24%. Kandungan unsur pada pupuk KNO3 yaitu Nitrogen 13% dan K2O 46% dan kandungan unsur pada pupuk Urea yaitu Nitrogen 46%. Unsur Nitrogen sangat berperan dalam memproduksi protein, pertumbuhan daun dan membantu dalam proses metabolisme seperti pada proses fotosintesis. Sedangkan unsur Fosfor berperan dalam memacu pertumbuhan akar dan pembentukan sistem perakaran yang baik pada tanaman muda, sebagai bahan penyusun inti sel (asam nukleat), lemak dan protein. Unsur Kalium membantu dalam proses pembentukan protein dan karbohidrat,menigkatkan resistensi tanaman terhadap hama dan penyakit, serta memperbaiki kualitas hasil tanaman. Sulfur berperan dalam membantu pembentukan butir hijau daun sehingga daun menjadi lebih hijau, menambah kandungan protein dan vitamin hasil panen dan berperan dalam pembentukan zat gula. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan dosis NPK (15-15- 15) yang optimum dan sumber pupuk yang berbeda untuk tanaman tomat. Adapun hipotesis penelitian ini yaitu Pengaplikasian dosis (P1) 800 kg ha-1 NPK (15-15-15) + 60 kg ha-1 KNO3 dan (P4) 800 kg ha-1 NPK (15-15-15) + 60 kg ha-1 ZA dapat meningkatkan hasil buah tomat. Penelitian ini telah dilaksanakan di Desa Ngenep, Kecamatan Karangploso Kabupaten Malang. Penelitian ini dimulai pada bulan Februari sampai bulan Juni 2015. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) sederhana dengan 10 kombinasi perlakuan 3 kali ulangan. Kombinasi perlakuan pada penelitian ini yaitu P0 : 1000 kg ha-1 NPK (15-15- 15), P1: 800 kg ha-1 NPK (15-15-15) + 60 kg N ha-1 KNO3, P2 : 600 kg ha-1 NPK (15-15-15) + 60 kg N ha-1 KNO3, P3 : 400 kg ha-1 NPK (15-15-15) + 60 kg N ha-1 KNO3, P4 : 800 kg ha- 1 NPK (15-15-15) + 60 kg N ha-1 ZA, P5 : 600 kg ha-1 NPK (15-15-15) + 60 kg N ha-1 ZA, P6 : 400 kg ha-1 NPK (15-15-15) + 60 kg N ha-1 ZA, P7 : 800 kg ha-1 NPK (15-15-15) + 60 kg N ha-1 Urea, P8 : 600 kg ha-1 NPK (15-15-15) + 60 kg N ha-1 Urea, P9 : 400 kg ha-1 NPK (15- 15-15) + 60 kg N ha-1 Urea. Parameter pengamatan yang telah dilakukan yaitu terdiri dari komponen non destruktif yaitu tinggi tanaman, jumlah daun, umur berbunga, jumlah tandan bunga, umur berbuah, jumlah tandan buah, jumlah buah per tandan, umur panen pertama, umur panen terakhir, bobot buah panen per tanaman, jumlah buah panen pertanaman, bobot ii per buah, diameter buah, hasil buah panen per petak, hasil panen buah per hektar dan analisis tanah sebelum dan sesudah dilakukan penelitian. Data yang diperoleh dari hasil pengamatan dianalisis dengan menggunakan sidik ragam atau uji F pada taraf 5% dan apabila terdapat pengaruh nyata maka akan dilanjutkan dengan uji BNJ taraf 5%. Hasil pada penelitian ini menunjukkan bahwa aplikasi pupuk yang berbeda tidak berpengaruh nyata terhadap semua variabel pengamatan disetiap perlakuan hal ini dikarenakan dengan pemberian pupuk dasar berupa pupuk kandang ayam 20 ton ha-1 telah memberikan hasil yang optimal. Berdasarkan aspek usahatani, P7 (800 kg ha-1 NPK + 60 kg N (Urea)) memberikan keuntungan yang paling tinggi. Total biaya pengeluaran pada perlakuan 800 kg ha-1 NPK + 60 kg N (Urea) (P7) sebesar Rp. 88.855.895,- dengan jumlah total penerimaan yaitu sebesar Rp.261.104.105,- dan Nilai dari R/C ratio 3,93.
English Abstract
Tomato plants are horticultural commodities that are needed by the community, because of the increasing level of human consciousness will live healthy so that the needs of the domestic tomato fruit also increasing. Efforts to meet domestic demand, namely the existence of the application of fertilizers containing nutrients required by tomato plants during the vegetative phase and generative phase. NPK fertilizer, ZA, KNO3 and Urea is a fertilizer that is used to satisfy the needs of nutrients required by tomato plants during the vegetative phase and generative phase. This is because the NPK fertilizer contained macro nutrients that plants need that element Nitrogen, Phosphorous and Potassium. While in ZA fertilizer there are nutrients nitrogen 21% and 24% sulfur. The content of the element on which KNO3 fertilizer Nitrogen 13% and 46% K2O and urea content of the element in which nitrogen 46%. Nitrogen very important role in producing the protein, leaf growth and help in metabolic processes such as photosynthesis. While phosphorus role in promoting root growth and establishment of a good root system on young plants, as the core building blocks of cells (nucleic acids), fats and proteins. Element Potassium help in the formation of protein and carbohydrates, improving plant resistance to pests and diseases, and improve the quality of crops. Sulfur plays a role to help the formation of grains green leaves that become more green leaves, add protein and vitamins harvest and was instrumental in the formation of sugars. The purpose of this study was to determine the response of tomato plants to different fertilizer applications with different doses. The hypothesis of this research is the application of dose (P1) 800 kg ha-1 NPK (15-15-15) + 60 kg ha-1 KNO3 and (P4) 800 kg ha-1 NPK (15-15-15) + 60 kg ha-1 ZA can improve the quality of tomatoes. This research was conducted in the village Ngenep, District Karangploso Malang. This research began in Februari to June 2015. This study used a randomized block design (RBD) is simple with 10 treatment combinations 3 repetitions. The combination treatment in this study is P0 : 1000 kg ha-1 NPK (15-15-15), P1: 800 kg ha-1 NPK (15-15-15) + 60 kg ha-1 KNO3, P2 : 600 kg ha-1 NPK (15-15-15) + 60 kg ha-1 KNO3, P3 : 400 kg ha-1 NPK (15-15-15) + 60 kg ha-1 KNO3, P4 : 800 kg ha-1 NPK (15-15-15) + 60 kg ha-1 ZA, P5 : 600 kg ha-1 NPK (15-15-15) + 60 kg ha-1 ZA, P6 : 400 kg ha-1 NPK (15-15-15) + 60 kg ha-1 ZA, P7 : 800 kg ha-1 NPK (15-15-15) + 60 kg ha-1 Urea, P8 : 600 kg ha-1 NPK (15-15-15) + 60 kg ha-1 Urea, P9 : 400 kg ha-1 NPK (15-15-15) + 60 kg ha-1 Urea. The parameters are the observations that would be consists of non-destructive component that height plant, number of leaves, age flowering, number of bunches of flowers, age fruiting, number of bunches, number of fruits per cluster, age first harvest, age last harvest , harvest fruit weight per plant, total harvest fruit per plant, diameter fruit, weight per fruit, weight fruit per hectare, weight fruit per plot and analysis of the soil before and after the research. Data obtained from the observations will be analyzed using analysis of variance or F test at 5% level, and if there is a real effect will be followed by a test Honestly Significant Difference (HSD) level of 5%. iv The results in this study that different fertilizer application did not significantly affect all variables in each treatment observation this is due to the provision of basic fertilizers such as chicken manure 20 ton ha-1 have given optimal results. P7 (800 kg ha-1 NPK + 60 kg N (Urea)) provides the highest profit. Total expenses on treatment of 800 kg ha-1 NPK + 60 kg N (Urea) (P7) Rp. 88.855.895,- the number of total receipts in the amount of Rp.261.104.105,- and the value of R/C ratio of 3,93.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FP/2015/753/ 051509566 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 631 Specific techniques; apparatus, equipment materials > 631.5 Cultivation and harvesting |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Budidaya Pertanian |
Depositing User: | Kustati |
Date Deposited: | 18 Jan 2016 15:05 |
Last Modified: | 18 Jan 2016 15:05 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/130792 |
Actions (login required)
View Item |