Analisis Efisiensi Teknis Penggunaan Faktor-Faktor Produksi Kopi Robusta (Coffee robusta L) di PT Perkebunan Nusantara XII (Persero) kebun Bangelan Malang, Jawa Timur.

Putri, SetiaDini (2015) Analisis Efisiensi Teknis Penggunaan Faktor-Faktor Produksi Kopi Robusta (Coffee robusta L) di PT Perkebunan Nusantara XII (Persero) kebun Bangelan Malang, Jawa Timur. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Komoditi kopi merupakan salah satu komoditas andalan perkebunan yang memegang peranan cukup penting dalam perekonomian Indonesia, yakni sebagai penghasil devisa Negara, sumber pendapatan dan penciptaan lapangan kerja. Luas perkebunan kopi Indonesia saat ini mencapai 1,2 juta hektar tetapi jumlah produktivitasnya masih rendah yaitu hanya mencapai 726 kg/hektar. Provinsi Jawa Timur merupakan daerah yang memiliki luas areal penanaman kopi yang besar di daerah jawa salah satu daerah yang memproduksi kopi adalah Bangelan kabupaten Malang, salah satu Perusahaan yang memproduksi kopi di daerah Bangelan adalah PT Perkebunan Nusantara XII kebun Bangelan. PT. Perkebunan Nusantara XII kebun Bangelan Malang mempunyai produktifitas yang tinggi yaitu 934 kg/hektar. Nilai ini menjukan bahwa produktifitas PT Perkebunan Nusantara XII kebun Bangelan lebih tinggi dari produktifitas nasional. Rendahnya produktifitas nasional dapat dikarenakan penggunaan faktor-faktor produksi yang belum efisiens oleh petani atau perusahaan yang memproduksi kopi robusta di Indonesia. Berawal dari masalah tersebut, maka perlu dilakukan penelitian efisiensi teknis dan penggunaan faktorfaktor yang mempengaruhi produksi di PT Perkebunan Nusantara XII kebun Bangelan Malang. Penelitian di Perusahaan PT Perkebunan Nusantara XII (Persero) kebun Bangelan Malang bertujuan (1) Menganalisis faktor-faktor produksi yang mempengaruhi tingkat produksi kopi robusta di PT Perkebunan Nusantara XII Kebun Bangelan Malang.(2) Menganalisis efisiensi teknis penggunaan input pada usahatani kopi robusta di PT Perkebunan Nusantara XII Kebun Bangelan Malang. Metode Penelitian yang digunakan untuk penentuan lokasi dan waktu penelitian adalah secara sengaja (purposive). Jenis data yang digunakan adalah data sekunder perusahaan dari tahun 2004-2014. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi fungsi produksi dan DEA (Data Envelopment Analysis). Regresi fungsi produksi digunakan untuk mengetahui pengaruh faktorfaktor produksi terhadap hasil produksi. Sebelum dilakukan regresi akan dilakukan uji asumsi klasik untuk mengetahui ketepatan model yang digunakan. DEA (Data Envelopment Analysis) digunakan untuk mengetahui efisiensi teknis yang dicapai oleh perusahaan. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah faktor-faktor produksi yang digunakan dalam usahatani tanaman kopi robusta di PT Perkebunan Nusantara XII kebun Bangelan adalah luas lahan, populasi tanaman, tenaga kerja, pupuk, herbisida dan pestisida. Dari keenam variabel tersebut yang berpengaruh nyata pada usahatani tanaman kopi robusta adalah luas lahan, tenaga kerja dan populasi tanaman. Efisiensi teknis pada PT Perkebunan Nusantara XII Kebun Bangelan belum mencapai full-efisiensi. Hal ini mengindikasikan masih adanya peluang bagi perusahaan untuk meningkatkan hasil produksinya dengan mengoptimalkan faktor-faktor produksi yang dimiliki. Perusahaan selama sebelas tahun terakhir ii beroperasi pada skala efisiensi CRS (Constant Return to Scale) sebesar 68,1%, sedangkan 9,9% beroperasi pada skala IRS (Increasing Return to Scale), dan 21% beroperasi pada skala DRS (Decreasing Return to Scale). Agar perusahaan yang beroperasi pada skala DRS dapat beroperasi secara optimal (CRS), maka perusahaan dapat melakukan minimalisasi penggunaan input. Sedangkat pada saat perusahaan beroperasi pada skala IRS dapat beroperasi secara optimal (CRS), maka perusahaan dapat mengoptimalkan penggunaan input yang dimiliki Saran yang dapat diberikan adalah Penggunaan faktor lahan baik untuk tidak dikurangi, faktor produksi populasi tanaman harus ada perawatan yang baik untuk meningkatkan kualitas buah kopi yang diproduksi dan faktor produksi tenaga kerja baiknya digunakan tenaga kerja berusia muda untuk meningkatkan produktivitas tenaga kerja. Upaya untuk mengefisiensikan penggunaan faktor produksi dapat dilakukan dengan melihat proses produksi tahun sebelumnya untuk pengambilan keputusan yang akan datang. Keputusan yang ada akan memudahkan perusahaan dalam mengambil keputusan dan harapanya perusahaan dapat mencapai full efisiensi secara teknis

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2015/614/051507607
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Pertanian > Sosial Ekonomi Pertanian
Depositing User: Indah Nurul Afifah
Date Deposited: 20 Oct 2015 14:31
Last Modified: 20 Oct 2021 02:00
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/130639
[thumbnail of BAB_I.pdf]
Preview
Text
BAB_I.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of ABSTRAK.pdf]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_II.pdf]
Preview
Text
BAB_II.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_III.pdf]
Preview
Text
BAB_III.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of COVER.pdf]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_VI.pdf]
Preview
Text
BAB_VI.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_IV.pdf]
Preview
Text
BAB_IV.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of HALAMAN_JUDUL.pdf]
Preview
Text
HALAMAN_JUDUL.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR_PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of HALAMAN_PERSETUJUAN.pdf]
Preview
Text
HALAMAN_PERSETUJUAN.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of KUISIONER.pdf]
Preview
Text
KUISIONER.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN.pdf]
Preview
Text
LAMPIRAN.pdf

Download (4MB) | Preview
[thumbnail of BAB_V.pdf]
Preview
Text
BAB_V.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item