DwiPuspanila, Pipit (2015) Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Petani dalam Beralih Komoditas Usahatani Dari Kentang ke Wortel (studi kasus di Desa Ngabab, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Komoditas kentang dan wortel merupakan komoditas sayuran yang cukup banyak dikonsumsi oleh masyarakat, hal ini dapat dilihat dari data impor komoditas kentang dan wortel pada tahun 2012. Berdasarkan data yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik (BPS) Indonesia tahun 2012 diperoleh bahwa jumlah impor kentang adalah sebesar 100.217 ton dan impor wortel sebesar 51.333 ton. Sedangkan jumlah ekspor kentang hanya sebesar 5.569 ton dan wortel sebesar 72 ton. Melihat jumlah impor yang lebih tinggi dibandingkan jumlah ekspor tersebut, maka perlu dilakukan peningkatan produksi kentang dan wortel di Indonesia untuk memenuhi permintaan konsumen. Tingginya tingkat permintaan tersebut tentunya menjadi bahan pertimbangan bagi petani, terlebih mengenai harga jual komoditas. Desa Ngabab merupakan salah satu desa penghasil kentang dan wortel di Kota Malang, namun akhir-akhir ini banyak petani komoditas kentang yang beralih menanam komoditas wortel, sehingga jumlah petani kentang di desa ini semakin sedikit. Berdasarkan hal tersebut, maka permasalahan dalam penelitian ini dapat dirumuskan sebagai berikut: (1) Menganalisis persepsi petani mengenai risiko dalam usahatani wortel dan usahatani kentang, (2) menganalisis dan membandingkan pendapatan usahatani wortel dan usahatani kentang, serta (3) menganalisis faktor-faktor apa saja yang berpengaruh terhadap pengambilan keputusan petani dalam beralih dari usahatani kentang menjadi berusahatani wortel. Penelitian ini menggunakan metode sensus dalam pengambilan sampel. Dengan jumlah responden petani kentang sebanyak 10 orang dan responden petani wortel sebanyak 30 orang. Pada metode analisis data menggunakan metode deskriptif, dan untuk mengetahui beda pendapatan rata-rata digunakan analisis uji t dan R/C ratio. Sedangkan untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi pengambilan keputusan menggunakan analsis logit. Hasil penelitian antara lain: (1) Hasil dari analisis deskripsi persepsi petani tentang risiko usahatani menjelaskan bahwa risiko produksi, risiko harga jual dan risiko keuangan dan pembiayaan usahatani wortel dinilai lebih kecil daripada risiko pada usahatani kentang. (2) Dilihat dari pendapatan usahatani, sebenarnya pendapatan usahatani kentang lebih besar dibanding pendapatan usahatani wortel yaitu mempunyai selisih sebesar Rp 7.835.274,76/ha/tahun dan berdasarkan hasil uji beda rata-rata pendapatan menggunakan uji t diperoleh hasil bahwa antara usahatani wortel dan usahatani kentang tidak berbeda secara nyata. Sedangkan hasil dari analisis R/C ratio diperoleh hasil bahwa nilai R/C ratio usahatani wortel adalah lebih besar dari nilai R/C ratio usahatani kentang, yaitu sebesar 2,85 untuk usahatani wortel dan 2,58 untuk usahatani kentang. (3) Berdasarkan hasil dari analisis logit yang telah dilakukan, diperoleh hasil bahwa faktor yang mempengaruhi petani dalam mengambil keputusan adalah luas lahan dan persepsi risiko, sedangkan faktor lama berusahatani dan harga tidak mempengaruhi pengambilan keputusan petani dalam beralih komoditas usahatani dari kentang ke wortel. Hal ini terbukti dari nilai ii signifikansi variabel luas lahan yang mempunyai hasil χ2 hitung lebih besar dari pada χ2 tabel pada derajat kebebasan 1 yaitu 3,140 > 2,706 dan nilai signifikansi kurang dari 0,10 yaitu sebesar 0,086 dan variabel persepsi risiko memiliki nilai χ2 hitung yang lebih besar dari χ2 tabel, yaitu 3,097 > 2,706 pada derajat kebebasan 1 dan nilai signifikansi lebih kecil dari 0,10 yaitu sebesar 0,078. Sedangkan variabel lama berusahatani memiliki nilai χ2 hitung yang lebih kecil dari χ2 tabel, yaitu 0,143 < 2,706 pada derajat kebebasan 1 dan nilai signifikansi lebih dari 0,10 yaitu sebesar 0,705. Dan variabel harga jual memiliki nilai χ2 hitung yang lebih kecil dari χ2 tabel, yaitu 0,332 < 2,706 dan nilai signifikansi lebih besar dari 0,10 yaitu sebesar 0,456. Berdasarkan hal tersebut, maka saran yang dapat diberikan adalah (1) Perlu adanya penyuluhan dari pemerintah dan dinas terkait untuk memberikan penyuluhan mengenai usahatani kentang, guna untuk memperbaiki penilaian atau persepsi petani mengenai usahatani kentang. (2) Bagi petani kentang tidak perlu semuanya beralih komoditas usahataninya menjadi komoditas wortel, karena berdasarkan hasil uji independen t-test diperoleh hasil rata-rata perbedaan pendapatan yang tidak berbeda secara nyata dan hasil analisis R/C ratio juga menunjukkan bahwa usahatani kentang layak untuk diusahakan. Serta, perlu adanya penyuluhan dari pemerintah kepada para petani kentang dan petani wortel agar kedua komoditas tersebut tetap dibudidayakan namun dapat memperoleh hasil yang lebih baik. (3) Bagi penelitian lanjutan, dapat meneliti apakah faktor persepsi risiko benar-benar berpengaruh terhadap pengambilan keputusan untuk beralih usahatani dari usahatani kentang ke usahatani wortel, serta meneliti mengenai saluran pemasaran benih kentang di Desa Nabab, karena di sana terjadi kesulitan dalam mendapatkan benih kentang terutama benih dengan kualitas baik.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FP/2015/39/051500904 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 630 Agriculture and related technologies |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Agroekoteknologi |
Depositing User: | Samsul Arifin |
Date Deposited: | 18 Feb 2015 10:15 |
Last Modified: | 19 Oct 2021 06:26 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/130392 |
Preview |
Text
KATA_PENGANTAR,RINGKASAN,SUMMARY,DAFTAR_ISI,DT,DG,DL.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
DAFTAR_PUSTAKA.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
LAMPIRAN.pdf Download (2MB) | Preview |
Preview |
Text
LEMBAR_PENGESAHAN.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
BAB_1.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
LEMBAR_PERSETUJUAN_.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
BAB_II.pdf Download (2MB) | Preview |
Preview |
Text
BAB_III.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
BAB_IV.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
BAB_V.pdf Download (2MB) | Preview |
Preview |
Text
COVER.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
BAB_VI.pdf Download (1MB) | Preview |
Actions (login required)
![]() |
View Item |