RatnawatiAnitaDevi (2012) Analisis Hubungan Diversifikasi Usahatani dengan Pola Konsumsi Pangan Petani di Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Kecamatan Purwodadi merupakan satu dari 24 kecamatan di Kabupaten Pasuruan. Kecamatan Purwodadi memiliki 13 desa, dimana masing-masing desa memiliki komoditi yang ditanam sesuai pembagian wilayah geografis di Kecamatan Purwodadi, meliputi dataran tinggi, dataran tengah, dan dataran rendah. Mayoritas komoditi yang diusahakan di dataran rendah adalah padi, sedangkan untuk dataran tengah adalah komoditi sayur-sayuran. Untuk dataran tinggi, komoditi yang banyak diusahakan adalah tanaman pangan non-padi, seperti jagung, ubi jalar, dan ubi kayu. Dewasa ini, banyak petani mengusahakan beberapa komoditi atau yang biasa disebut dengan diversifikasi usahatani. Hal ini karena adanya penyusutan luas lahan budidaya, menurunnya kondisi lahan budidaya, ketersediaan air irigasi yang kurang, serta tidak adanya lahan sawah milik petani untuk mengusahakan tanaman monokultur seperti padi. Lahan budidaya yang relatif sempit dimanfaatkan oleh petani untuk menerapkan diversifikasi usahatani. Hal ini dimaksudkan untuk menghasilkan hasil yang optimal dari lahan sempit yang mereka miliki. Menurut Koordinator Penyuluh Pertanian Kecamatan Purwodadi (2012), diversifikasi usahatani yang diterapkan di daerah ini berorientasi pada pengoptimalisasian lahan yang tersedia, jumlah tenaga kerja dalam keluarga, serta ketersediaan air irigasi. Adanya diversifikasi usahatani yang diterapkan petani berpengaruh terhadap pola konsumsi pangan petani, khususnya pola konsumsi sumber karbohidrat. Hal ini terkait dengan jenis tanaman pangan yang diusahakan oleh petani di daerah penelitian. Semakin petani menerapkan diversifikasi usahatani, semakin beragam pula konsumsi pangan petani. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan petani dalam menerapkan diversifikasi usahatani di daerah penelitian dan menganalisis hubungan diversifikasi usahatani dengan pola konsumsi pangan petani. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Analisis Regresi Logistik Binary untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan petani dalam menerapkan diversifikasi usahatani, Analisis Korelasi Rank Spearman untuk mengetahui keeratan hubungan antara diversifikasi usahatani dengan pola konsumsi pangan petani, dan Analisis Deskriptif untuk menambah dan mempertajam analisis yang dilakukan dan membantu memahami masalah yang diteliti serta memberikan gambaran umum tentang suatu fenomena yang terjadi di daerah penelitian. Hasil dari penelitian ini antara lain: 1. Faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan petani dalam menerapkan diversifikasi usahatani antara lain aksessibilitas ke sumber permodalan dan ketersediaan air irigasi. 2. Semakin mudah aksessibilitas petani ke sumber permodalan, maka petani cenderung memutuskan untuk menerapkan diversifikasi usahatani. 3. Semakin sedikit ketersediaan air irigasi, maka petani cenderung memutuskan untuk menerapkan diversifikasi usahatani. 4. Dengan pola usahatani ke arah tanaman yang lebih beragam atau menanam beberapa tanaman yang tidak terlalu memerlukan banyak air selama pertumbuhannya, petani mengaku per unit air irigasi yang tersedia dapat dihasilkan lebih banyak untuk produksi pertanian dan keuntungan usahatani menjadi lebih besar. Pola diversifikasi usahatani yang diterapkan petani berhubungan signifikan dengan pola konsumsi pangan petani. Hal ini ditunjukkan dengan kemandirian petani dalam mencukupi kebutuhan pangan yang diperoleh dari hasil produksi lahan sendiri.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FP/2012/267/051203988 |
Subjects: | 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Sosial Ekonomi Pertanian |
Depositing User: | Endang Susworini |
Date Deposited: | 01 Nov 2012 13:53 |
Last Modified: | 21 Oct 2021 06:34 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/129062 |
Preview |
Text
SKR_ANITA_DEVI.pdf Download (2MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |