Analisis Nilai Tambah Dan Efisiensi Usaha Agroindustri Tempe Kacang Di Desa Beji, Kecamatan Junrejo, Kota Batu

Roziki, FaridRakhman (2012) Analisis Nilai Tambah Dan Efisiensi Usaha Agroindustri Tempe Kacang Di Desa Beji, Kecamatan Junrejo, Kota Batu. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Di bidang pertanian, Indonesia memiliki potensi keanekaragaman sumber daya alam yang melimpah. Adanya potensi sumberdaya alam yang dimilik, maka strategi pembangunan bagi Indonesia yang mempunyai potensi besar di sektor pertanian dan ingin menuju ke negara industri adalah kebijaksanaan dalam menjaga keterkaitan antara sektor pertanian dengan sektor industri. Keterkaitan yang paling sesuai adalah pengolahan komoditas pertanian melalui pengembangan agroindustri. Salah satu agroindustri yang banyak berkembang di masyarakat adalah usaha industri tempe. Tempe merupakan makanan yang dibuat dari kacang kedelai yang telah difermentasikan. Tempe kedelai sangat bergantung pada impor komoditas kedelai dari luar negeri karena produksi kedelai nasional belum mampu memenuhi kebutuhan konsumsi nasional. Sehingga untuk mengurangi jumlah impor kedelai, pemerintah memberikan kebijakan dengan menerapkan diversifikasi pangan terutama pada kacang-kacangan lokal untuk memberikan alternatif bahan pangan lain sebagai pengganti kedelai. Pada umumnya bahan baku tempe berasal dari kedelai, namun ada tempe yang berbahan baku dari kacang tanah atau sering disebut tempe kacang. Salah satu daerah yang memproduksi tempe kacang yaitu di Desa Beji, Kecamatan Junrejo, Kota Batu. Agroindustri tempe kacang di Desa Beji ini telah dikerjakan secara turun-temurun. Agroindustri tempe kacang ini merupakan agroindustri yang menggunakan bahan baku berupa bungkil (ampas) kacang tanah yang telah dipres/diambil minyaknya. Berdasarkan uraian tersebut, penelitian ini akan mengkaji beberapa pokok permasalahan, yaitu (1) Seberapa besar nilai tambah yang diperoleh agroindustri tempe kacang; (2) Berapa tingkat keuntungan yang diperoleh agroindustri tempe kacang; (3) Apakah agroindustri tempe kacang sudah efisien. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Menganalisis berapa besar nilai tambah yang diperoleh agroindustri tempe kacang; (2) Menganalisis tingkat keuntungan pada agroindustri tempe kacang; (3) Menganalisis tingkat efisiensi agroindustri tempe kacang. Metode penentuan responden pada penelitian ini adalah simple random sampling dengan responden sebanyak 21 produsen tempe kacang. Metode analisis data yang digunakan terdiri dari metode analisis nilai tambah, analisis biaya, penerimaan, keuntungan, efisiensi usaha agroindustri meliputi analisis R/C ratio dan Break Even Point. Berdasarkan hasil penelitian tentang nilai tambah dan efisiensi usaha pada agroindustri tempe kacang di Desa Beji, Kecamatan Junrejo, Kota Batu, maka dapat diketahui bahwa rata-rata nilai tambah yang diperoleh sebesar Rp 6.271,4 per proses produksi atau sebesar 28,5% dari nilai produksi. Hal ini berarti, agroindustri tempe kacang mempunyai nilai tambah yang sedang, karena rasionya berada diantara 15% - 40 %. Biaya variabel yang dikeluarkan untuk satu kali proses produksi tempe kacang rata-rata sebesar Rp 171.966,67 dan biaya tetap yang dikeluarkan untuk satu kali proses produksi rata-rata sebesar Rp 2.330,29 sehingga apabila diakumulasikan, jumlah biaya total yang dikeluarkan dalam satu kali proses produksi adalah rata-rata sebesar Rp 174.296,96. Untuk keuntungan produk tempe kacang rata-rata sebesar Rp 38.220,04. Perolehan keuntungan ini didapat dari jumlah penerimaan sebesar Rp 212.517,00 dikurangi biaya total sebesar Rp 174.296,96 yang dikeluarkan. Agroindustri tempe kacang ini memiliki nilai R/C ratio sebesar 1,21. Maka dengan nilai R/C ratio >1 menunjukkan bahwa usaha agroindustri tempe kacang usahanya telah efisien.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2012/235/051203974
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 630 Agriculture and related technologies
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroekoteknologi
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 05 Nov 2012 11:08
Last Modified: 21 Oct 2021 06:22
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/129031
[thumbnail of SKRIPSI.pdf]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (4MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item