Analisis Pasar Domestik dan Peramalan Penawaran CPO (Crude Palm Oil) Indonesia

Pratiwi, PeersisDwi (2012) Analisis Pasar Domestik dan Peramalan Penawaran CPO (Crude Palm Oil) Indonesia. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Salah satu subsektor pertanian yang cenderung berkembang dan memiliki prospek baik ke depan adalah perkebunan kelapa sawit. Selain untuk memenuhi kebutuhan pangan, kelapa sawit juga sangat diperlukan di industri farmasi, bahan baku sabun (stearin), kosmetik, baja bahkan juga untuk biodiesel. Komoditi ini dapat pula menghasilkan ratusan produk turunan yang secara umum dikonsumsi oleh masyarakat dunia.Saat ini, kebutuhan CPO (Crude Palm Oil) sebagai produk turunan pertama kelapa sawit meningkat tajam yang pada akhirnya mendorong kenaikan harga komoditas tersebut di pasar internasional. Ketersediaan luas areal perkebunan kelapa sawit yang semakin meningkat, memberikan pengaruh terhadap potensi produksi minyak kelapa sawit yang dapat dihasilkan Indonesia. Di sisi lain, permintaan dunia terhadap produk CPO asal Indonesia terus meningkat, mengingat produksi CPO dunia belum mampu mencukupi kebutuhan CPO dunia. Oleh karena itu, perdagangan dunia terhadap permintaan minyak sawit diperkirakan akan terus meningkat. Berdasarkan latar belakang di atas, secara umum rumusan masalah dalam penelitian ini adalah “Bagaimana penawaran ekspor CPO Indonesia di pasar domestik.” Dari rumusan masalah tersebut pertanyaan penelitian ini adalah (1) Sejauh mana faktor-faktor harga dunia, produksi domestik, ekspor tahun sebelumnya, nilai tukar, harga domestik, luas areal, produktivitas, produksi tahun sebelumnya, populasi penduduk, pendapatan penduduk, dan permintaan domestik tahun sebelumnya mempengaruhi penawaran ekspor, produksi dan permintaan CPO Indonesia? (2) Sejauh mana peningkatan ekspor CPO yang dapat dihasilkan oleh Indonesia di masa yang akan datang? Tujuan penelitian ini adalah (1) Menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi penawaran ekspor, produksi dan permintaan CPO Indonesia (2) Menganalisis peningkatan ekspor CPO yang dapat dihasilkan oleh Indonesia di masa yang akan datang. Data yang digunakan untuk menganalisis penawaran ekspor CPO (Crude Palm Oil) Indonesia adalah dengan menggunakan data time series, yang diperoleh dari terbitan instansi Badan Pusat Statistik (BPS), Departemen Pertanian, FAOSTAT dan Direktorat Jenderal Perkebunan Indonesia. Data yang dikumpulkan meliputi data produksi domestik, permintaan domestik, jumlah ekspor tahun sebelumnya, harga dunia, harga domestik, nilai tukar rupiah terhadap dollar AS, populasi penduduk, pendapatan penduduk, luas areal lahan kelapa sawit, dan jumlah ekspor CPO Indonesia. Dengan menggunakan metode 2SLS( Two Stage Least Square) dan ARIMA untuk meramalkan penawaran ekspor CPO Indonesia. Hasil analisis menunjukan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi penawaran ekspor CPO Indonesia secara nyata adalah produksi domestik, dan nilai tukar. Faktor-faktor yang mempengaruhi produksi CPO Indonesia secara nyata adalah luas areal perkebunan kelapa sawit dan produksi domestik pada tahun sebelumnya. Faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan CPO Indonesia secara nyata adalah jumlah penduduk dan permintaan CPO pada tahun sebelumnya. Saran yang diajukan peneliti adalah (1) Rekomendasi kebijakan pemerintah untuk mempertimbangkan tetap mengekspor CPO ke luar negeri atau menggunakannya untuk pemenuhan dalam negeri. (2) Penelitian selanjutnya sebaiknya menambahkan variabel tarif pajak ekspor serta impor CPO yang merupakan salah satu wujud proteksi terhadap produsen dan konsumen CPO dalam negeri.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2012/142/051202928
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 551 Geology, hydrology, meteorology
Divisions: Fakultas Pertanian > Ilmu Tanah
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 12 Sep 2012 09:30
Last Modified: 21 Oct 2021 05:50
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/128935
[thumbnail of SKRIPSI.pdf]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item