Friarini, Yogi Poespo (2011) Identifikasi Jenis-Jenis Arthropoda Di Dalam Gudang beras. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Beras merupakan bahan pangan pokok bagi sebagian besar rakyat Indonesia. Dengan adanya pertambahan penduduk, maka kebutuhan beras meningkat dari tahun ke tahun. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, setiap tahunnya, pemerintah terus berupaya untuk meningkatkan produksi beras. Peningkatan tidak hanya ditekankan kepada aspek kuantitas tetapi ditunjang dengan peningkatan terhadap kualitas beras yang dihasilkan. (Anonymous, 2007a). Di dalam gudang terdapat salah satu organisme pengganggu tanaman yang sering disebut sebagai hama, semakin lama beras tersebut disimpan, maka peluang kerusakan yang terjadi akan semakin besar. Namun ada juga serangga yang bermanfaat ialah serangga-serangga yang bereran sebagai predator dan parasitoid di dalam gudang. Tahap awal dalam penanganan hama pada beras adalah mengumpulkan informasi berbagai jenis serangga. Berdasarkan informasi tersebut dapat dibedakan jenis serangga sesuai dengan kelompoknya yaitu hama primer dan hama sekunder. Berdasarkan pemikiran tersebut, maka perlu dilakukan penelitian tentang identifikasi jenis-jenis Arthropoda di dalam gudang beras. Penelitian dilaksanakan di Gudang Beras milik Perum BULOG Sub Divisi Regional Bondowoso, Divisi Regional Jawa Timur, pada bulan Februari sampai bulan April 2011. Pengumpulan data menggunakan metode survey dengan cara pengambilan contoh beras yang tercecer dilantai, penempatan perangkap di dalam gudang beras dan pengambilan contoh beras pada saat proses pemasukan beras. Serangga yang ditemukan, kemudian diidentifikasi di Laboratorium Hama Jurusan Hama dan Penyakit Tumbuhan Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat beberapa Arthropoda didalam gudang beras. Jenis-jenis Arthropoda yang diperoleh ialah : Rhyzopertha dominica, Criptolestes ferrugineus, Tribolium castaneum, Sithopilus oryzae, Corcyra cephalonica, Liposcelis spp., tungau Suidasia medanensis, spesies serangga dari Famili Cicindelidae, spesies serangga dari Famili Oestridae dan spesies serangga dari Famili Carabidae. Jenis-jenis serangga yang diperoleh terdiri dari serangga yang berperan sebagai hama dan serangga yang berperan sebagai predator. Hasil pemerangkapan serangga menunjukkan populasi serangga tertinggi adalah Liposcelis spp. dan Rhyzopertha dominica.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FP/2011/287/051200430 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 632 Plant injuries, diseases, pests |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Hama dan Penyakit Tanaman |
Depositing User: | Endang Susworini |
Date Deposited: | 20 Sep 2012 14:30 |
Last Modified: | 20 Apr 2022 07:53 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/128799 |
Preview |
Text
051200430.pdf Download (3MB) | Preview |
Actions (login required)
![]() |
View Item |