Fluktuasi Populasi Lalat Buah Bactrocera carambolae Drew & Hancock (Diptera: Tephritidae) dan Parasitoidnya Pada Pertanaman Belimbing Manis (Averrhoa carambola L) di Kabupaten Blitar.

Nurjayanti, Wiwik (2011) Fluktuasi Populasi Lalat Buah Bactrocera carambolae Drew & Hancock (Diptera: Tephritidae) dan Parasitoidnya Pada Pertanaman Belimbing Manis (Averrhoa carambola L) di Kabupaten Blitar. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Bactrocera carambolae Drew & Hancock (Diptera: Tephritidae) merupakan hama yang menyerang tanaman belimbing manis , jambu biji, mangga, pepaya, melon, cabai merah dan tomat. Hama ini termasuk hama yang penting bagi tanaman hortikultura di Indonesia. Pengendalian B. carambolae dapat dilakukan dengan berbagai antara lain dengan cara mekanis, kultur teknis, kimia dan secara hayati Telur dan larva lalat buah dapat diparasit oleh bermacam-macam parasitoid dari spesies Opiinae (Braconidae) dan juga Chalcidoidea . Parasitoid pada lalat buah yang ditemukan pada lahan pekarangan dan persawahan di kabupaten Blitar adalah Fopius sp, Psyttalia sp, Diachasmimorpha longicaudata dan Tetrastichus sp. Hasil penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai dasar untuk pengelolaan atau pemantauan dan penentuan langkah pengendalian secara biologi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui populasi lalat buah, dan parasitoid hymenopteran pada pertanaman belimbing manis di lahan pekarangan dan persawahan. Penelitian ini dilakukan di Desa Kalipang, Kecamatan Sutojayan, Desa Karangsono Kecamatan Kanigoro, Kabupaten Blitar dan Laboratorium Jurusan Hama dan Penyakit Tumbuhan, Fakultas Pertanian, Universitas Brawijaya mulai Desember 2007 sampai April 2008. Metode penelitian yang digunakan untuk mengetahui fluktuasi populasi dan parasitoidnya adalah metode survei, yang dilakukan di dua lahan pekarangan dan dua lahan persawahan. Pada tiap lahan pekarangan dan persawahan ditentukan empat pohon belimbing sebagai pohon contoh dengan jarak lebih kurang 4 m. Pada setiap pohon contoh dipasang perangkap dengan atraktan methyl eugenol untuk menangkap lalat buah jantan, dilakukan pengambilan empat buah belimbing yang terserang lalat buah yang masih berada di pohon contoh dan dua buah belimbing yang sudah jatuh di tanah disekitar masing-masing pohon contoh. Selain itu juga dilakukan pengambilan tanah disekitar masing-masing pohon contoh dengan kedalaman lebih kurang 2 cm dan dengan luas 25 cm 2 . Buah dan pupa yang didapatkan dibawa ke laboratorium sampai imago lalat buah dan parasitoidnya muncul. Lalat buah dan parasitoid tersebut kemudian dihitung jumlahnya dan diidentifikasi jenisnya. Data yang didapatkan dianalisis dengan uji T (p=0,05). Populasi lalat buah jantan hasil tangkapan perangkap dengan atraktan methyl eugenol di lahan pekarangan nyata lebih tinggi dibandingkan populasi di lahan persawahan (p=0,03), masing-masing populasi lalat buah di pekarangan dan persawahan adalah 687,97 dan 534,59. Dari pengambilan sampel buah belimbing di lahan pekarangan didapatkan pupa lalat buah dengan rerata imago lalat buah yang muncul adalah 70,13 dan di lahan persawahan didapatkan pupa lalat buah dengan rerata imago lalat buah yang muncul adalah 105,88. Rerata populasi imago lalat buah yang muncul di lahan pekarangan tidak berbeda nyata (0,134) dengan rerata imago lalat buah yang muncul di lahan persawahan. Dari pengambilan sampel tanah di lahan pekarangan didapatkan pupa lalat buah dengan rerata imago lalat buah yang muncul adalah 4,94 dan di lahan persawahan didapatkan pupa lalat buah dengan rerata imago lalat buah yang muncul adalah 3,5. Rerata imago lalat buah yang muncul di lahan pekarangan tidak berbeda nyata (p=0,54) dengan rerata imago lalat buah yang muncul di lahan persawahan. Dari pengambilan sampel buah belimbing di lahan pekarangan didapatkan pupa lalat buah dengan rerata parasitoid yang muncul adalah 45,44 dan di lahan persawahan didapatkan pupa lalat buah dengan rerata jumlah parasitoid yang muncul adalah 47,19. Rerata parasitoid yang muncul di lahan pekarangan tidak berbeda nyata (p=0,73) dengan rerata parasitoid yang muncul di lahan persawahan. Dari pengambilan sampel tanah di lahan pekarangan didapatkan pupa lalat buah dengan parasitoid yang muncul di lahan pekarangan adalah 2,34 dan di lahan persawahan didapatkan pupa lalat buah dengan rerata jumlah parasitoid yang muncul adalah 2,25. Rerata populasi parasitoid yang muncul di lahan pekarangan tidak berbeda nyata (p=0,14) dengan rerata parasitoid yang muncul di lahan persawahan. Parasitoid lalat buah B. carambolae yang didapatkan dari pengambilan sampel buah belimbing dan tanah di lahan pekarangan dan persawahan adalah Fopius sp, Psyttalia sp, dan D. longicaudata . Tingkat parasitasi parasitoid terhadap lalat buah B. carambolae di lahan pekarangan adalah 37,8% dan di lahan persawahan adalah 30,4%. Lalat buah B. carambolae di lahan pekarangan yang terparasit oleh Fopius sp, D. longicaudata, dan Psyttalia sp masing-masing adalah 86,51 %, 8,48 %, dan 3, 5 %, sedangkan di persawahan yang terparasit oleh Fopius sp, D. longicaudata, dan Psyttalia sp masing-masing adalah 93,08 %, 4,56 %,dan 2,35 %.

English Abstract

Bactrocera carambolae Drew & Hancock (Diptera: Tephritidae) is a pest which attack on stair fruit, guavas, mango, papaya, melons, chillies, and tomatoes. Fruit fly is a important pest of horticulture plant in Indonesia. There are four controlling methods to decrease the population of fruit flies. They are mechanic control, cultural control, chemical control and biological control There are some parasitoids of fruit fly’s egg and larvae, which are belongs to Opiinae (Braconidae) and Chalcidoidea. Parasitoids of fruit flies are Fopius sp, Psyttalia sp, Diachasmimorpha longicaudata and Tetrastichus sp. Results of this study are to be used as a basic for management or monitoring and determination of biological control measures. The objective of this research was to know the population of fruit flies B. carambolae , and its parasitoid on star fruits plantation. This research was conducted at Kalipang District Sutojayan and Karangsono District Kanigoro, Blitar and Pest Laboratory of Plant Protection Department, Agriculture Faculty, Brawijaya University from December 2007 until April 2008. To know the fluctuation of fruit flies population and it’s parasitoid was done by survey at star fruit plantation which were at the orchard and rice habitat. From each type of field were determined 2 plots of star fruit purposively. Four star fruit trees were selected as sample tree from each plot with a distance of approximately 4 m Methyl eugenol’s traps were placed on the samples tree Four star fruits were picked up from each sample tree, and collected two star fruits which haad been felt down on the ground.and 2 star fruit which had been fall down in the ground were collected. Soil samples (25 cm 2 and 2 cm depth) were also taken from surrounding the sample tree to observe the population of fruit fly pupae. The entire samples were carried to the laboratory and were kept until all fruit flies and the parasitoid emerged. Fruit flies and the parasitoid were counted and the spesies of parasitoid were also identified. All data were analyzed using T test (p=0,05). Male fruit flies population in the orchard significantly different from the population of male fruit flies in rice habitat (p = 0,03). Fruit flies population in the orchard and rice habitats 687,97 and 543,59. The average number of adults fruit fly in the orchard were not significantly different (p=0.134) with in the rice habitat. The average number of fruit flies adult emerged from orchard’s fruit samples and rice habitat were 70.13 and 105.88, respectively. The average number of adults fruit fly emerged from soil samples of fruit star orchard were not significantly different (p=0.54) with in rice habitat. From soil samples in the fruit star orchard and rice habitat were collected some fruit fly pupae, which were only 4.94 and 3.50 became adults. Parasitoids of fruit fly B. Carambolae , which were found on the star fruit’s orchard and rice habitat, were Fopius sp, Psyttalia sp, and D. longicaudata. The parasitism level in the orchard and in rice habitat was 37.8% and 30.4%, respectively. The number of parasitoids collected from fruit samples (p=0.73) and soil samples (p=0.14) were not significantly different between star fruit orchard and rice habitat. The percentage of parasitization of Fopius sp., D. longicaudata , and Psyttalia sp. were 86,51 %, 8,48 % and 5%, respectively in starfruit orchard. Whereas in rice habitat the percentage of parasitization of Fopius sp., D. longicaudata , and Psyttalia sp were 93,08 %, 4,56 % and 2,35 %, respectively. .

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2011/237/051104531
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 632 Plant injuries, diseases, pests
Divisions: Fakultas Pertanian > Hama dan Penyakit Tanaman
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 28 Mar 2012 09:15
Last Modified: 20 Apr 2022 02:43
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/128747
[thumbnail of daftargambar.pdf]
Preview
Text
daftargambar.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR_TABEL.pdf]
Preview
Text
DAFTAR_TABEL.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of KATA_PENGANTAR.pdf]
Preview
Text
KATA_PENGANTAR.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of LEMBAR_PERSETUJUAN.pdf]
Preview
Text
LEMBAR_PERSETUJUAN.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of RINGKASAN.pdf]
Preview
Text
RINGKASAN.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of PERNYATAAN.pdf]
Preview
Text
PERNYATAAN.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Riwayat_Hidup.pdf]
Preview
Text
Riwayat_Hidup.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_3._metodelogi.pdf]
Preview
Text
BAB_3._metodelogi.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of SUMMARY.pdf]
Preview
Text
SUMMARY.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_1_PENDAHULUAN.pdf]
Preview
Text
BAB_1_PENDAHULUAN.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of bab_5._KESIMPULAN.pdf]
Preview
Text
bab_5._KESIMPULAN.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_4._HASIL_DAN_PEMBAHASAN.pdf]
Preview
Text
BAB_4._HASIL_DAN_PEMBAHASAN.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_II_TINJAUAN_PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
BAB_II_TINJAUAN_PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Cover.pdf]
Preview
Text
Cover.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR_ISI.pdf]
Preview
Text
DAFTAR_ISI.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item