Hubungan Antara Faktor Sosial Ekonomi Dengan Partisipasi Petani Dalam Program Sekolah Lapang Pengelolaan Tanaman Terpadu (SL-PTT) Padi : Kasus Di Kelompok Tani Ngumpak, Desa Ngrandu Lor, Kecamatan Pet

Rahim, Dannyan Taba (2011) Hubungan Antara Faktor Sosial Ekonomi Dengan Partisipasi Petani Dalam Program Sekolah Lapang Pengelolaan Tanaman Terpadu (SL-PTT) Padi : Kasus Di Kelompok Tani Ngumpak, Desa Ngrandu Lor, Kecamatan Pet. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penurunan produksi padi dari tahun ke tahun disebabkan kondisi tanah persawahan petani yang semakin memprihatinkan dengan tingkat kesuburan tanah yang rendah yaitu kondisi pH tanah yang masam dan kandungan bahan organik < 0,5%. Padahal kebutuhan akan produksi padi untuk kebutuhan pangan dari tahun ke tahun semakin meningkat. Hal ini dibuktikan bahwa kebutuhan akan produksi padi naik ratarata 3,22% pertahun. Untuk mengatasi permasalahan tersebut muncul suatu inovasi yang dikembangkan yaitu metode SRI (System of Rice Intensification) dan sistem tanam Jajar Legowo kepada para petani. Inovasi tersebut dikembangkan melalui suatu program yaitu Sekolah Lapang Pengelolaan Tanaman Terpadu (SL-PTT) Padi. SL-PTT Padi merupakan sekolah lapang yang seluruh proses belajar mengajarnya dilakukan di lapang. Adapun tujuan dari program SL-PTT Padi ini untuk mempercepat alih teknologi melalui pelatihan dari peneliti atau nara sumber. Dengan adanya program SL-PTT Padi ini diharapkan dapat meningkatkan produktifitas padi. Keberhasilan dari suatu program SL-PTT Padi ini tidak lepas dari peran aktif atau partisipasi/keikutsertaan petani dalam kegiatan program SL-PTT Padi baik mulai dari tahap perencanaan, pelaksanaan, evaluasi, dan menikmati hasil dari program tersebut. Partisipasi petani dalam suatu program dipengaruhi juga oleh berbagai faktor, diantaranya faktor sosial ekonomi. Rumusan masalah dari penelitian ini sebagai berikut: 1. Bagaimana kondisi faktor sosial ekonomi petani peserta program SL-PTT Padi di Kelompok tani Ngumpak Desa Ngrandu Lor, Kecamatan Peterongan, Kabupaten Jombang? 2. Bagaimana partisipasi petani dalam program SL-PTT Padi di Kelompok tani Ngumpak Desa Ngrandu Lor, Kecamatan Peterongan, Kabupaten Jombang? 3. Apakah ada hubungan antara faktor sosial ekonomi petani dengan partisipasi petani dalam program SL-PTT Padi di Kelompok tani Ngumpak Desa Ngrandu Lor, Kecamatan Peterongan, Kabupaten Jombang? Penelitian ini bertujuan: 1. Mendeskripsikan kondisi faktor sosial ekonomi petani peserta program SL-PTT Padi di Kelompok tani Ngumpak Desa Ngrandu Lor, Kecamatan Peterongan, Kabupaten Jombang. 2. Mendeskripsikan partisipasi petani dalam program SL-PTT Padi di Kelompok tani Ngumpak Desa Ngrandu Lor, Kecamatan Peterongan, Kabupaten Jombang. 3. Menganalisis hubungan antara antara faktor sosial ekonomi petani dengan partisipasi petani dalam program SL-PTT Padi di Kelompok tani Ngumpak Desa Ngrandu Lor, Kecamatan Peterongan, Kabupaten Jombang. Kegunaan penelitian ini adalah: 1. Menjadi salah satu masukan bagi kelompok tani untuk lebih berpartisipasi aktif dalam suatu program pembangunan pertanian. 2. Menjadi salah satu bahan masukan, pertimbangan, dan informasi bagi pembuat kebijaksanaan dalam pembinaan kelompok tani guna meningkatkan produktivitas padi dan meningkatkan kesejahteraan petani. 3. Sebagai bahan masukan bagi mahasiswa dan peneliti yang akan atau sedang meneliti masalah yang sama. Hipotesis yang dapat ditarik dari dalam penelitian ini adalah diduga terdapat hubungan antara faktor sosial ekonomi petani dengan partisipasi petani dalam program SL-PTT Padi di Kelompok tani Ngumpak Desa Ngrandu Lor, Kecamatan Peterongan, Kabupaten Jombang. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian survei, jenis penelitian yang digunakan adalah Explanatory Research. Penentuan lokasi penelitian dilakukan secara sengaja (purposive) di Desa Ngrandu Lor, Kecamatan Peterongan, Kabupaten Jombang. Metode penentuan sampel menggunakan Simple Random Sampling dengan cara undian, populasi berjumlah 25 orang dan jumlah petani sampel yang diambil berjumlah 15 orang. Teknik pengumpulan data primer dan sekunder yang digunakan adalah dengan wawancara menggunakan kuisioner, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif untuk mendeskripsikan kondisi faktor sosial ekonomi petani dan partisipasi petani dalam program SL-PTT Padi dan analisis Korelasi Rank Spearman untuk menganalisis hubungan antara faktor sosial ekonomi petani dengan partisipasi petani dalam program SL-PTT Padi. Dari hasil penelitian diperoleh: 1). Kondisi sosial ekonomi petani peserta di Kelompok Tani Ngumpak Desa Ngrandu Lor Kecamatan Peterongan Kabupaten Jombang secara total termasuk dalam kategori tinggi (93,12%) antara lain: tingkat pendidikan petani didominasi oleh lulusan Sekolah Dasar (SD); persepsi petani terhadap program SL-PTT Padi sebagian besar menganggap program SL-PTT Padi itu sangat menguntungkan bagi petani; kepemilikan luas lahan sawah yang diusahakan atau digarap oleh petani peserta rata-rata seluas 0,5 – 1 ha; jenis pekerjaan petani peserta yang terdapat di kelompok tani Ngumpak ini sebagaian besar sebagai petani; kepemilikan hewan ternak yang dimiliki petani peserta sangat sedikit; petani sudah cukup puas dengan kebiasaan bertani yang dilakukannya; kelompok tani memberikan dukungan terhadap anggotanya untuk mengikuti program SL-PTT Padi; petugas penyuluh lapang memberikan dukungan pada petani saat proses pelaksanaan program SL-PTT Padi; dan kios pertanian mendukung di dalam proses pelaksanaan program SL-PTT Padi. 2). Partisipasi petani dalam program SL-PTT Padi di Kelompok Tani Ngumpak Desa Ngrandu Lor Kecamatan Peterongan Kabupaten Jombang termasuk dalam kategori tinggi (82,52%). Hal ini dibuktikan dengan petani sangat antusias dan aktif dalam mengikuti kegiatan pada program SL-PTT Padi baik pada tahap perencanaan, pelaksanaan, evaluasi dan menikmati hasil program tersebut. 3). Hubungan antara faktor sosial ekonomi petani dengan partisipasi petani dalam program SL-PTT Padi di daerah penelitian, berdasarkan hasil analisis Korelasi Rank Spearman menunjukkan bahwa tidak terdapat hubungan antara faktor sosial ekonomi petani dengan partisipasi petani dalam program SL-PTT Padi. Karena keinginan petani atau timbulnya rasa ingin berpartisipasi petani terhadap program SL-PTT Padi itu pertama karena petani peserta akan mendapatkan benih padi dan pupuk bokashi secara gratis dari pemerintah, sehingga petani merasa terbantu dalam hal kebutuhan saprodinya untuk berusahatani padi. Kedua karena rasa itu muncul dari dalam diri petani itu sendiri untuk mencoba teknologi baru yang berada dalam program SL-PTT Padi tersebut, yang diharapkan dengan menggunakan atau menerapkan teknologi PTT yang terdapat dalam program SL-PTT Padi tersebut dapat meningkatkan produksi padi dan pendapatan petani yang diperolehnya saat berusahatani padi. Saran yang bisa disampaikan oleh peneliti adalah sebagai berikut: a). Agar petani menerapkan sistem tanam yang dianjurkan dalam teknologi PTT yaitu sistem tanam Jajar legowo, maka usaha yang harus dilakukan dengan cara memberikan keterampilan pada petani dan buruh tani tentang cara sistem tanam Jajar legowo. b). Pemerintah serta Dinas Pertanian serta aparat yang terkait dengan bidang pertanian didalam memberikan suatu program kepada petani harus melihat terlebih dahulu kebutuhan dari petani, agar dapat bermanfaat bagi petani dan petani dapat melaksanakan kegiatan program dengan senang hati serta petani dapat berpartisipasi penuh di dalam program tersebut. c). Diperlukan penelitian lebih lanjut berkenaan dengan peran petugas penyuluh lapang dalam program SL-PTT Padi, sehingga dapat dirumuskannya kebijakan pemerintah yang lebih baikdalam bidang pertanian terutama yang terkait dengan program SL-PTT Padi.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2011/123/051102729
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 630 Agriculture and related technologies
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroekoteknologi
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 29 Jul 2011 10:36
Last Modified: 19 Apr 2022 00:59
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/128628
[thumbnail of 051102729.pdf]
Preview
Text
051102729.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item