Studi Pemberian Zat Pengatur Tumbuh pada Perbanyakan Stek Tunas Pepaya (Carica papaya Var. Dampit)

Ningrum, Evi Kusuma (2010) Studi Pemberian Zat Pengatur Tumbuh pada Perbanyakan Stek Tunas Pepaya (Carica papaya Var. Dampit). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Carica papaya L. atau dikenal dengan nama pepaya merupakan buah yang banyak dikonsumsi dan termasuk buah klimaterik yang cepat masak setelah dipanen. Produksi pepaya di Indonesia tahun 2008 mencapai 643.451 ton dan diekspor ke berbagai negara (Anonymous, 2008). Budidaya pepaya oleh petani diperbanyak dengan menggunakan biji. Kelemahan dari perbanyakan pepaya dengan biji ini antara lain keseragaman tanaman asal biji tidak dapat diperoleh tanpa dilakukan seleksi, tipe seks hermaprodit elongata yang merupakan jenis pepaya terbaik tidak muncul seperti apa yang diharapkan. Masalah tersebut dapat mempengaruhi produksi buah pepaya, kualitas fisik buah dan juga kualitas bibit yang dihasilkan dari biji sebelumnya. Salah satu alternatif mengatasi masalah tersebut adalah dengan perbanyakan pepaya menggunakan stek tunas. Sebagai usaha untuk meningkatkan keberhasilan stek tunas adalah dengan penggunaan zat pengatur tumbuh yang tepat cara dan konsentrasi. Zat pengatur tumbuh yang sering digunakan pada perbanyakan stek adalah Rootone F. Tujuan dari penelitian ini adalah menentukan konsentrasi Rootone F yang tepat untuk perbanyakan pepaya dengan menggunakan stek tunas dengan hipotesis bahwa konsentrasi 200 ppm Rootone F dapat meningkatkan persentase keberhasilan pada perbanyakan pepaya dengan menggunakan stek tunas. Penelitian dilaksanakan di lahan percobaan Jurusan Tanah Fakultas Pertanian, Universitas Brawijaya, yang terletak di Jln. Veteran, Malang dengan ketinggian tempat ± 500 mdpl dan suhu rata-rata 22°C - 28°C pada bulan November 2009–Januari 2010. Alat yang digunakan antara lain pisau pemotong, gergaji, penggaris, cetok, sprayer, gelas ukur, bak plastik ukuran 6 liter, plastik sungkup, tali rafia, timbangan analitik, paranet 50%, termometer bola kering-bola basah, alat tulis, label dan kamera digital. Bahan yang digunakan antara lain : tunas umur 2 bulan dari pepaya varietas Dampit umur 2 tahun, media tanam pasir, Rootone F, Fungisida (Dithane M-45), dan air. Percobaan menggunakan Rancangan Acak Kelompok dengan 4 level perlakuan perbedaan konsentrasi Rootone F yaitu: A = 50 ppm, B = 100 ppm, C = 150 ppm, D = 200 ppm. Masing-masing perlakuan diulang 4 kali, sehingga terdapat 16 satuan percobaan dan masing - masing percobaan terdiri atas 10 tanaman sehingga jumlah seluruh tanaman yang ditanam adalah 160 stek. Pengamatan yang dilakukan meliputi pengamatan destruktif dan non destruktif. Pengamatan non destruktif dilakukan pada saat muncul tunas sampai minggu ke 12 dengan interval 7 hari sekali. Variabel yang diamati meliputi : saat muncul tunas, panjang tunas, jumlah daun. Pengamatan destruktif dilakukan diakhir pengamatan dengan parameter pengamatan meliputi: jumlah akar, panjang akar, luas daun dan persentase hidup. Data yang diperoleh dianalisis dengan analisis ragam kemudian dilanjutkan dengan uji F. Apabila terdapat perbedaan antar perlakuan dilakukan uji BNT pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perbedaan konsentrasi Rootone F tidak memberikan pengaruh yang nyata terhadap saat muncul tunas, jumlah tunas, jumlah daun, panjang tunas, dan luas daun. Perbedaan konsentrasi Rootone F memberikan pengaruh nyata terhadap jumlah akar yaitu pada konsentrasi Rootone F 200 ppm memberikan nilai tertinggi sebesar 1,1. Sedangkan untuk panjang akar dan persentase hidup perbedaan konsentrasi memberikan pengaruh yang sangat nyata. Panjang akar tertinggi sebesar 1,95 cm pada Rootone F 200 ppm dan persentase hidup tertinggi 54% pada Rootone F 200 ppm. Konsentrasi Rootone F 200 ppm dalam penelitian ini merupakan konsentrasi yang paling baik untuk perbanyakan stek tunas pepaya.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2010/261/051003464
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 20 Jan 2011 10:35
Last Modified: 14 Apr 2022 07:14
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/128493
[thumbnail of 051003464.pdf]
Preview
Text
051003464.pdf

Download (6MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item