Respons Petani Anggota Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Terhadap Konservasi Sumber Air Studi Kasus di Desa Punten, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu

Mustofa, Ali (2009) Respons Petani Anggota Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Terhadap Konservasi Sumber Air Studi Kasus di Desa Punten, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Hutan merupakan salah satu sumberdaya alam yang memiliki nilai ekonomi, ekologi dan sosial yang tinggi. Pemanfaatan sumberdaya hutan secara potensial dapat menurunkan fungsi-fungsi hutan. Hal utama yang dirasakan dengan berkurangnya fungsi hutan akibat pergantian fungsi lahan hutan menjadi lahan pertanian adalah menurunya debit sumber air. Konsekuensi dari rusaknya hutan dan maraknya pencurian kayu menyebabkan semakin menurunya fungsi hutan sebagai resapan dan penyimpan air dalam tanah. Pengelolaan Sumberdaya Hutan Bersama Masyarakat (PHBM), yaitu, sebuah sistem pengelolaan sumberdaya hutan yang bersifat kolaboratif (bersama) antara perusahaan dengan pihak-pihak yang berkepentingan terutama dengan masyarakat desa sekitar hutan. Dalam pelaksanaanya sendiri PHBM banyak menemui kendala dalam menjalankan setiap programnya. Untuk mengatasi hal ini maka dibentuklah Kelembagaan Masyarakat Desa Hutan, yang kemudian lebih dikenal dengan sebutan Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH). Salah satu upaya yang dilakukan LMDH untuk menjaga keberadaan sumber air adalah dengan program konservasi sumber air. Faktor alam, sosial dan ekonomi yang berbeda akan memperlihatkan respon yang berbeda pada setiap petani mengenai konservasi hutan yang erat hubunganya dengan konservasi sumberdaya air itu sendiri. Adapun permasalahannya adalah: 1.Bagaimana faktor sosial ekonomi petani anggota Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH)? 2. Bagaimana respon petani anggota Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Terhadap Program Konservasi Sumber Air ? 3. Sejauh mana faktor-faktor sosial ekonomi petani anggota Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) berhubungan positif dengan respon petani terhadap Program Konservasi Sumber Air ? Penelitian ini bertujuan : 1.Untuk mendiskripsikan faktor sosial ekonomi petani anggota Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH). 2.Untuk mendiskripsikan respon petani anggota Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) terhadap Program Konservasi Sumber Air. 3.Menganalisis hubungan faktor-faktor sosial ekonomi petani anggota Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) dengan respon petani terhadap Program Konservasi Sumber Air. Kegunaan penelitian ini adalah : 1.Sebagai bahan informasi dan masukan bagi pihak-pihak yang berkepentingan didalam upaya pelestarian sumberdaya air. 2.Sebagai bahan informasi dan pertimbangan bagi Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) dalam upaya melakukan konservasi sumber air. 3.Sebagai bahan informasi bagi penelitian selanjutnya. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian survai, jenis penelitian yang digunakan adalah Explanatory Research . Penentuan lokasi penelitian dilakukan secara sengaja (purposive ) di Desa Punten Kec. Bumiaji Kota Batu. Metode penentuan sampel menggunakan Simple Random Sampling , dengan populasi sampel berjumlah 370 orang dan jumlah petani sampel yang diambil berjumlah 40 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan : wawancara dengan kuisioner, observasi dan dokumentasi. Metode Analisis Data yang digunakan adalah analisis deskriptif kualitatif untuk mendeskripsikan respon petani dan faktor-faktor sosial ekonomi petani dalam program Konservasi Sumber Air dan analisis deskriptif kuantitatif untuk menguji hipotesis yaitu dengan menggunakan statistik non parametrik/ inferensial uji korelasi Rank-Spearman . Hipotesis dalam penelitian ini adalah : Diduga terdapat hubungan antara faktor sosial ekonomi petani dengan respon petani terhadap Program Konservasi Sumber Air di Desa Punten, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu. Dari hasil penelitian diperoleh : 1) Karakteristik sosial ekonomi petani Desa Punten Kecamatan Bumiaji Kota Batu termasuk dalam kategori sedang antara lain: tingkat pendidikan didominasi oleh pendidikan rendah (tidak tamat SD dan tamat SD ), status petani dalam LMDH didominasi oleh anggota biasa, motivasi berusaha meningkatkan usahatani mereka sekaligus untuk menjaga kelestarian alam (hutan), intensitas kontak dengan penyuluh termasuk dalam kategori jarang, persepsi petani mengenai konservasi sumber air termasuk dalam kategori sedang, luas lahan usahatani didominasi dengan luas < 0,22 ha. 2) Respon petani terhadap Program Konservasi Sumber Air pada tingkat pengetahuan, sikap dan ketrampilan petani termasuk dalam kategori tinggi. Sehingga dapat diketahui bahwa petani merespon dengan baik adanya Konservasi sumber air ini. 3) Faktor sosial ekonomi yang berhubungan positif dengan respon petani terhadap Program Konservasi Sumber Air sebagai berikut : pendidikan, status petani dalam LMDH, motivasi dan kontak dengan penyuluh. Sedangkan faktor sosial ekonomi yang tidak berhubungan dengan respon petani sebagai berikut : persepsi petani mengenai konservasi sumber air dan luas lahan usahatani. Saran yang bisa disampaikan oleh peneliti adalah sebagai berikut: 1.) Mengingat ketrampilan petani mempunyai skor terendah di antara skor pengetahuan dan sikap, maka perlu dilakukanya evaluasi dari setiap program yang telah dilakukan untuk meningkatkan keterampilan petani. 2.) Agar kondisi sosial ekonomi petani responden semakin meningkat diperlukan adanya inovasi baru dalam usahatani mereka agar tidak selalu membudidayakan sayuran. Karena dengan selalu membudidayakan sayuran maka petani tidak akan menerapkan Program Konservasi Sumber Air sesuai dengan anjuran. Dalam hal ini dapat dilakukan penanaman tanaman Porang (Iles-iles), dengan tanaman ini petani dimungkinkan akan melaksanakan program sesuai dengan anjuran disebabkan tanaman ini membutuhkan banyak naungan. Selain itu peluang pasar akan komoditi hasil tanaman ini masih sangat terbuka luas baik dalam dan luar negeri.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2009/126/050901667
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 630 Agriculture and related technologies
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroekoteknologi
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 19 Jun 2009 14:13
Last Modified: 11 Apr 2022 02:29
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/128117
[thumbnail of 050901667.pdf]
Preview
Text
050901667.pdf

Download (8MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item