Pengaruh Pemberian Ekstrak Buah Mengkudu (Morinda Citrifolia L.) Terhadap Ekspresi Inducible Nitric Oxide Synthase (Inos) Dan Interleukin-6 (Il-6) Pada Organ Paru Hewan Tikus Putih (Rattus Norvegicus) Model Asma

Sari, Novita (2018) Pengaruh Pemberian Ekstrak Buah Mengkudu (Morinda Citrifolia L.) Terhadap Ekspresi Inducible Nitric Oxide Synthase (Inos) Dan Interleukin-6 (Il-6) Pada Organ Paru Hewan Tikus Putih (Rattus Norvegicus) Model Asma. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Asma merupakan inflamasi kronik saluran pernafasan yang disebabkan oleh faktor genetik maupun lingkungan dan diperparah oleh adanya infeksi rongga mulut dari paparan lipopolisakarida (LPS). Asma dapat diterapi dengan ekstrak buah mengkudu (Morinda citrifolia L.). Kandungan flavonoid pada ekstrak buah mengkudu berperan sebagai antiinflamasi dan antioksidan alami. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian ekstrak buah mengkudu (Morinda citrifolia L.) terhadap penurunan ekspresi Inducible Nitric Oxide Synthase (iNOS) dan Interleukin-6 (IL-6) pada organ paru tikus (Rattus norvegicus) model asma. Rancangan penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan hewan coba tikus jantan, sebanyak 20 ekor dibagi dalam empat kelompok perlakuan, yaitu kontrol negatif, kontrol positif, dan dua kelompok perlakuan (dosis 50mg/kg BB dan dosis 75mg/kg BB). Tikus model asma dibuat dengan pemberian sensitasi alergi dengan ovalbumin (OVA) secara intraperitonial dan inhalasi, serta pemberian LPS dari bakteri Phorphyromonas gingivalis secara intrasulkuler. Ekspresi iNOS dan IL-6 diamati dengan teknik imunohistokimia jaringan paru. Data yang diperoleh dianalisis secara kuantitatif dengan analisis statistik ragam ANOVA satu arah dan dilanjutkan dengn uji Tukey α:5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian ekstrak buah mengkudu pada tikus model asma berpengaruh nyata (p<0,05) terhadap ekspresi iNOS dan IL-6 antar perlakuan. Pemberian dosis optimum 75mg/kg BB mampu menurunkan ekspresi iNOS dan IL-6 yang menunjukkan hasil tidak berbeda nyata dengan kelompok negatif. Kesimpulan dari penelitian ini adalah ekstrak buah mengkudu dengan dosis optimal 75mg/kg BB dapat menurunkan ekspresi iNOS dan IL-6 pada organ paru tikus model asma.

English Abstract

Asthma is a chronic inflammation of respiratory tract caused by genetic or environmental factors and becomes more severe by the presence of oral cavity infection caused by exposure of lipopolysaccharide (LPS). Asthma can be treated with noni fruit (Morinda citrifolia L.) extract. Noni fruit extract contains flavonoid that has anti-inflammation and antioxidant in it. The aim of this research was to determine effect of noni fruit extract on decreasing Inducible Nitric Oxide Synthase (iNOS) expression and Interleukin-6 (IL-6) in lung asthma rat (Rattus norvegicus) models. This experiment uses Completely Randomized Design (CRD), with 20 male rats which divided into four groups: negative control, positive control, and two groups of therapy (dosage 50mg/kg BW and dosage 75mg/kg BW). The asthma rat models was made by induction of allergic sensitization used ovalbumin (OVA) intraperitoneally and inhalation, and induction LPS of Phorphyromonas gingivalis with intrasulculary. Expression of iNOS and IL-6 was observed with immunohistochemistry method in lung tissue. Quantitative data analyzed with one-way ANOVA and continued Tukey test α=5%. The results showed that noni fruit extract in asthma rat models significantly effect (p<0.05) on expression of iNOS and IL-6 between each treatments. Optimum dose of 75mg/kg BW decreased the expression of iNOS and IL-6 which showed no significant differences with negative group. In conclusion noni fruit extract in optimum dosage of 75mg/kg BW can decrease expression of iNOS and IL-6 in lung asthma rat models.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FKH/2018/38/051803095
Uncontrolled Keywords: Buah Mengkudu (Morinda citrifolia L.), Asma, IL-6, iNOS- Noni (Morinda citrifolia L.), Asthma, IL-6, iNOS
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 615 Pharmacology and therapeutics > 615.3 Organics drugs > 615.32 Drugs derived from plants and mikroorganisms > 615.323 93 Drugs derived from specific plants (Gentianales, Plumeria, Rubiaceae)
Divisions: Fakultas Kedokteran Hewan > Kedokteran Hewan
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 02 Nov 2018 08:10
Last Modified: 21 Oct 2021 08:12
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/12811
[thumbnail of Novita Sari.pdf]
Preview
Text
Novita Sari.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item