Perbandingan Pengaruh Pemberian Salep Ekstrak Biji Pinang (Areca Catechu) Dengan Salep Luka Komersial Terhadap Ekspresi Il-10dan Jumlah Sel Fibroblas Pada Luka Terbuka Tikus Jantan (Rattus Norvegicus)

Mufid, Abdul (2018) Perbandingan Pengaruh Pemberian Salep Ekstrak Biji Pinang (Areca Catechu) Dengan Salep Luka Komersial Terhadap Ekspresi Il-10dan Jumlah Sel Fibroblas Pada Luka Terbuka Tikus Jantan (Rattus Norvegicus). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Luka adalah rusaknya struktur dan fungsi anatomis kulit normal akibat proses patologis yang berasal dari internal dan eksternal. Biji pinang (Areca catechu) merupakan salah satu tanaman obat yang banyak mengandung tanin dan flavonoid. Flavonoid dan tanin dapat bekerja sebagai antiinflamasi dan merangsang pertumbuhan sel baru pada luka. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian ekstrak biji pinang (Areca catechu) terhadap ekspresi Interleukin-10 (IL-10) dan jumlah sel fibroblas. Tikus yang dipakai dalam penelitian ini adalah tikus (Rattus norvegicus) jantan yang dibagi dalam 4 kelompok masing-masing 5 ekor. Pemberian terapi dilakukan selama 4 hari. Kelompok kontrol adalah kelompok yang diberikan terapi salep antibiotik komersial (Gentamicin). Kelompok P1 adalah kelompok tikus dengan terapi ektrak biji pinang konsentrasi 2,5 %. Kelompok P2 adalah kelompok tikus dengan terapi ektrak biji pinang konsentrasi 5 %. Kelompok P3 adalah kelompok tikus dengan terapi ektrak biji pinang konsentrasi 7,5 %. Pengamatan ekspresi Interleukin-10 (IL-10) menggunakan metode Imunohistokimia (IHK) yang diamati secara kuantitatif dan jumlah sel fibroblas menggunakan pewarnaan Hematoksilin Eosin (HE). Analisa data ekspresi Interleukin-10 (IL-10) dan jumlah sel fibroblas menggunakan uji One Way ANOVA (α=5%) dan dilakukan uji lanjutan dengan uji Tukey α= 0,05. Hasil penelitian menunjukkan pemberian terapi salep ekstrak biji pinang secara signifikan (p<0,05) dapat meningkatkan ekspresi Interleukin-10 (IL-10) dan jumlah sel fibroblas dibandingkan salep luka gentamicin. Terapi salep ekstrak biji pinang konsentrasi 2,5% merupakan dosis paling efektif yang dapat meningkatkan area ekspresi IL-10 sebesar 45,5%dan meningkatkan jumlah sel fibroblas sebesar 61,5% dibandingkan salep luka gentamicin.Kesimpulan dari penelitian ini adalah salep ekstrak biji pinang dapat digunakan sebagai alternatif terapi luka terbuka.

English Abstract

Wound is the breakdown of normal skin anatomical structure and function due to pathological processes originating from internal and external. Nutmeg seed (Areca catechu) is one of the medicinal plants that contain many tannins and flavonoids. Flavonoids and tannins can work as anti-inflammatory and stimulate the growth of new cells in the wound. This study aims to determine the effect of giving areca seed extract (Areca catechu) to Interleukin-10 (IL-10) expression and the number of fibroblast cells. The mice used in this study were male rats (Rattus norvegicus) divided into 4 groups of 5 each. Giving therapy performed for 4 days. The control group was a group given commercial antibiotic ointment therapy (Gentamicin). Group P1 is a group of mice with areca nut intake concentration 2.5%. Group P2 is a group of mice with 5% concentration of areca seed extract. P3 group is a group of mice with areca therapy concentration of 7.5%. Interleukin-10 (IL-10) expression observations used the quantitative method of Immunohistochemistry (IHC) and the number of fibroblasts using Hematoxylin Eosin (HE) staining. Interleukin-10 (IL-10) expression analysis and fibroblast cell counts using One Way ANOVA (α = 5%) and continued test with Tukey α = 0,05. The results of this study showed that the treatment of betel nut extract significantly (p <0.05) increased Interleukin-10 (IL-10) expression and the number of fibroblast cells compared to gentamicin wound ointment. Areca extract concentrationtherapy 2,5% is the most effective dose that can increase the expression area of IL-10by 45.5% and increase the number of fibroblast cells by 61.5% compared to gentamicin wound ointment The conclusion of this study is the ointment extract areca seeds can be used as an alternative for theraphy of one wound.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FKH/2018/17/051801187
Uncontrolled Keywords: Luka, Biji Pinang (Areca catechu), ekspresi (IL-10), sel fibroblas.- wound, areca seed (Areca catechu), expression Interleukin-10 (IL-10), fibroblast cells.
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 615 Pharmacology and therapeutics > 615.1 Drugs (materia medica) > 615.19 Pharmaceutical chemistry
Divisions: Fakultas Kedokteran Hewan > Kedokteran Hewan
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 02 Nov 2018 01:55
Last Modified: 21 Oct 2021 05:00
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/12770
[thumbnail of Abdul Mufid.pdf]
Preview
Text
Abdul Mufid.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item