Marvelina, Villinda Maya (2018) Pengaruh Preventif Pemberian Ekstrak Daun Dewandaru (Eugenia Uniflora L.) Terhadap Ekspresi Tnf Alpha Dan Histopatologi Jejunum Pada Tikus (Rattus Norvegicus) Model Gastroenteritis. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Gastroenteritis (GE) yaitu peradangan pada saluran pencernaan ditandai dengan diare dan muntah. Penyebab GE berupa agen menular (bakteri, virus, parasit) dan agen tidak menular akibat keracunan. Escherichia coli adalah spesies bakteri gram negatif yang merupakan mikroflora normal pada usus, tetapi beberapa galur bersifat patogenik. Daun dewandaru (Eugenia uniflora L.) mengandung flavonoid dan tanin sebagai antioksidan, antibakteri, dan antiinflamasi diharapkan menjadi alternatif pencegahan gastroenteritis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ekstrak daun dewandaru terhadap kadar TNF-α dan histopatologi jejunum pada tikus (Rattus norvegicus) sebagai preventif gastroenteritis pada hewan. Hewan model berupa tikus putih strain wistar jantan berumur 8-12 minggu, BB 150-200 g dibagi dalam lima kelompok perlakuan. Kelompok kontrol negatif, kontrol positif yaitu tikus yang diberi induksi E. coli, kelompok perlakuan 1, 2, dan 3 yaitu tikus yang diberi ekstrak daun dewandaru dan induksi E. coli. Pembuatan hewan model gastroenteritis diinduksi E. coli 106 CFU/mL per ekor per hari selama 7 hari. Pemberian preventif ekstrak daun dewandaru dengan dosis masing-masing 300, 400, 500 mg/kg BB per ekor per hari menggunakan sonde lambung selama 7 hari. Parameter yang diamati dalam penelitian ini adalah kadar TNF-α diukur menggunakan metode immunohistokimia dan histopatologi jejunum dengan pewarnaan Hematoksilin Eosin. Analisis data dilakukan dengan uji One-Way ANOVA (α=0,05) dan dilanjutkan uji BNJ, serta pengamatan histopatologi jejunum dianalisa secara deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan pemberian daun dewandaru mampu menurunkan ekspresi TNF-α dan mampu menghambat kerusakan jejunum. Kesimpulan penelitian ini ekstrak daun dewandaru dapat digunakan sebagai preventif gastroenteritis pada tikus.
English Abstract
Gastroenteritis (GE) is an inflammation of the digestive tract characterized by diarrhea and vomiting. Causes of GE in the form of infectious agents (bacteria, viruses, parasites) and non contagious agents due to poisoning. Escherichia coli is a species of gram-negative bacteria that is a normal microflora of the intestine, but some strains are pathogenic. Dewandaru leaves (Eugenia uniflora L.) contains flavonoid and tannin as antioxidant, antibacterial, and anti-inflammatory are expected to be an alternative to prevention of gastroenteritis. This research aims to determine the effect of dewandaru leaves extract on levels of TNF-α and jejunal histopathology in rat (Rattus norvegicus) as preventive gastroenteritis in animals. The experimental animals in this study were white male rat strain wistar aged 8-12 weeks, 150-200 g divided into five groups. The control group were negatives, positives ware induced by E. coli, treatment group 1, 2, and 3 were rat given dewandaru leaves extract and induced by E. coli. Animal model of gastroentritis were induced E. coli 106 CFU/mL per animal per day for 7 days. Prevention of dewandaru leaves extract used doses of 300, 400, 500 mg/BW per day using gastric sonde for 7 days. Parameter of this study were levels of TNF-α which using immunoratio method and jejunal histopathology which using Hematoxylin Eosin stain. The data were analyzed statistically using One-Way ANOVA (α=0,05) test and continued BNJ test, and jejunal histopathology observation was analyzed descriptively. The result of this study indicate dewandaru leaves extract able to decrease TNF-α expression and obstruct jejunal damage. The conclusion of this research is dewandaru leaves extract can be used as preventive gastroenteritis in rat.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FKH/2018/14/051801184 |
Uncontrolled Keywords: | Gastroenteritis, E. coli, Ekstrak daun dewandaru, TNF-α, Histopatologi jejunum - Gastroenteritis, E. coli, Extract of dewandaru leaves, TNF-α, Jejunum histopathology |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 615 Pharmacology and therapeutics > 615.3 Organics drugs > 615.32 Drugs derived from plants and mikroorganisms > 615.323 765 Drugs derived from specific plants (Myrtaceae) |
Divisions: | Fakultas Kedokteran Hewan > Kedokteran Hewan |
Depositing User: | Sugeng Moelyono |
Date Deposited: | 01 Nov 2018 06:51 |
Last Modified: | 21 Oct 2021 04:57 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/12760 |
Preview |
Text
Villinda Maya Marvelina.pdf Download (4MB) | Preview |
Actions (login required)
![]() |
View Item |