Peran Wse (Water Soluble Extract) Yoghurt Susu Kambing Terhadap Kadar T3 Serum Dan Ekspresi Ifn- Γ (Interferron-Gamma) Tiroid Pada Hewan Model Tikus (Rattus Novergicus) Model Aitd (Autoimmune Thyroidi

Attina, AnnisaNur (2017) Peran Wse (Water Soluble Extract) Yoghurt Susu Kambing Terhadap Kadar T3 Serum Dan Ekspresi Ifn- Γ (Interferron-Gamma) Tiroid Pada Hewan Model Tikus (Rattus Novergicus) Model Aitd (Autoimmune Thyroidi. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penyakit Autoimmune Thyroiditis (AITD) merupakan penyakit autoimun yang menyerang kelenjar thyroid. Pada penyakit AITD kadar hormon T3 mengalami penurunan dan ekspresi IFN-γ mengalami peningkatan. Prevalensi AITD mencapai 10% populasi manusia dan 0,2% pada anjing di dunia. Water Soluble Extract (WSE) yoghurt susu kambing mengandung bioaktif peptida yang berguna sebagai antioksidan dan antiinflamasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh terapi WSE yoghurt susu kambing terhadap kadar T3 dan ekspresi IFN-γ pada tikus (Rattus norvegicus) model AITD. Hewan model AITD menggunakan tikus putih Rattus norvegicus yang dibuat dengan cara diinjeksi Tg anjing yang diemulsikan dengan CFA atau IFA perbandingan 1:1 sebanyak 0,2 mL secara subkutan cervical pada hari ke-0 dengan dosis 100μg/μL, dan pada hari ke-14 dan 28 diberikan dosis 200μg/μL. Penelitian ini dibagi 5 kelompok yaitu kelompok kontrol negatif, kelompok kontrol postif, kelompok perlakuan 1 diberikan Water Soluble Extract yogurt susu kambing dengan dosis 300 mg/Kg BB/hari, kelompok perlakuan 2 diberikan 600 kg/BB dan kelompok perlakuan 3 diberikan 900 kg/BB selama 4 minggu. Pengukuran kadar hormon T3 menggunakan metode ELISA dan IFN-γ diamati dengan menggunakan metode Imunohistokimia. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan yang signifikan pada tikus terapi Water Soluble Extract dengan dosis 300 mg/Kg BB/hari, dosis 600 kg/BB dan dosis 900 kg/BB dengan dosis terbaik 900 kg/BB. Kesimpulan dari penelitian ini adalah Water Soluble Extract Yoghurt susu kambing mampu meningkatkan kadar hormon T3 dan mampu menurunkan ekspresi IFN-γ pada tikus model AITD.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FKH/2017/50/051702216
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 636 Animal husbandry > 636.08 Specific topics in animal husbandry > 636.089 Veterinary medicine
Divisions: Fakultas Kedokteran Hewan > Kedokteran Hewan
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 03 Mar 2017 13:16
Last Modified: 20 Oct 2021 04:03
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/127297
[thumbnail of KATA_PENGANTAR_vii-viii.doc_print.pdf]
Preview
Text
KATA_PENGANTAR_vii-viii.doc_print.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Halaman_depan_iii-vi.pdf]
Preview
Text
Halaman_depan_iii-vi.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_1_PENDAHULUAN_1-6.pdf]
Preview
Text
BAB_1_PENDAHULUAN_1-6.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of KATA_PENGANTAR_vii-viii.pdf]
Preview
Text
KATA_PENGANTAR_vii-viii.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR_PUSTAKA_dan_Lampiran_42-69.pdf]
Preview
Text
DAFTAR_PUSTAKA_dan_Lampiran_42-69.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of cover.pdf]
Preview
Text
cover.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_3_KERANGKA_KONSEP_18-20.pdf]
Preview
Text
BAB_3_KERANGKA_KONSEP_18-20.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_2_TINJAUAN_PUSTAKA_7-17.pdf]
Preview
Text
BAB_2_TINJAUAN_PUSTAKA_7-17.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_5_HASIL_DAN_PEMBAHASAN_31-40.pdf]
Preview
Text
BAB_5_HASIL_DAN_PEMBAHASAN_31-40.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_4_METODE_PENELITIAN_21-30.pdf]
Preview
Text
BAB_4_METODE_PENELITIAN_21-30.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_6_PENUTUP_41.pdf]
Preview
Text
BAB_6_PENUTUP_41.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item