Efek Terapi Kombinasi Curcumin Dan Vitamin E Pada Tikus (Rattus Norvegicus) Model Kanker Mammae Hasil Induksi 7,12 Dimethylebenz (Α) Anthracene (Dmba) Terhadap Ekspresi Human Ephidermal Growth Factor

Gultom, Nurmala (2016) Efek Terapi Kombinasi Curcumin Dan Vitamin E Pada Tikus (Rattus Norvegicus) Model Kanker Mammae Hasil Induksi 7,12 Dimethylebenz (Α) Anthracene (Dmba) Terhadap Ekspresi Human Ephidermal Growth Factor. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Induksi DMBA menyebabkan terbentuknya kanker mammae yang ditandai dengan peningkatan ekspresi gen HER-2/neu dan kadar Malondialdehyde (MDA). Beberapa usaha pengobatan kanker telah banyak dilakukan, salah satunya adalah penggunaan bahan herbal. Curcumin memiliki berbagai aktivitas biologis seperti antioksidan, antiinflamasi dan antikanker sedangkan vitamin E bekerja sebagai antioksidan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efek terapi kombinasi Curcumin dengan vitamin E dalam menurunkan ekspresi HER-2/neu mammae dan kadar MDA pada tikus model kanker mammae hasil induksi DMBA. Hewan model kanker mammae dibuat dengan menginduksi DMBA dosis 10 mg/kg BB dan estrogen dosis 20.000 IU/kg BB. Penelitian ini dibagi dalam 5 kelompok perlakuan yaitu kelompok kontrol negatif (KN), kontrol positif (KP), terapi dengan curcumin dosis 48mg/kg BB dan vitamin E dosis 300IU/ekor (P1), terapi curcumin dosis 72mg/kg BB dan vitamin E dosis 200IU/ekor (P2), dan terapi curcumin dosis 108 mg/kg BB dan vitamin E dosis 100IU/ekor. Ekspresi HER-2/neu mammae diamati dengan metode Imunohistokimia dan kadar MDA serum diukur dengan uji Thiobarbuturic Acid (TBA). Penelitian ini adalah experimental post test control design dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL). Analisis data dilakukan dengan uji one way ANOVA dengan α = 0,05. Hasil penelitian menunjukkan, bahwa terapi kombinasi Curcumin dan vitamin E berpengaruh nyata terhadap penurunan kadar MDA dan ekspresi HER-2/neu mammae pada tikus model kanker mammae dengan dosis optimal Curcumin sebesar 108mg/kgBB dan vitamin E dosis 100 IU/ekor yang mampu menurunkan kadar MDA sebesar 58.69% dan ekspresi HER-2/neu sebesar 34.21%. Kombinasi Curcumin dan vitamin E dapat digunakan sebagai terapi terhadap kanker mammae.

English Abstract

DMBA induction causes mammary which is marked by increasing of HER-2/neu expression and MDA levels. Some medications for cancer had been trying, one of them use herbal. Curcumin has biology activities as antioxidant, antiinflamation and anticancer, vitamin E works as antioxidant. This research was supposed to find out the effect of Curcumin and vitamin E as combination therapy to decrease HER-2/neu expression and MDA levels in mammary cancer animal model induced by DMBA. Animal models of mammary cancer was made by using DMBA 10mg/kg BW dosage and estrogen 20.00IU/Kg BW. Animal models were separated in 5 groups, negative control, positive control,therapy with Curcumin 48mg/kg BW and vitamin E 300 IU/head (P1), therapy with Curcumin 72mg/kg BW and 200 IU/head (P2), therapy with Curcumin 108kg/kg BW and vitamin E 100 IU/head (P3). Expression of HER-2/neu was observed by Immunohistochemistry and MDA levels by TBA. This study is an experimental post-test control design with a completely randomized design (CRD). Data was analyzed with one way ANOVA test, α = 0,05. The result showed that combination therapy of Cucumin and vitamin E affected in decreasing MDA levels and HER-2/neu expression in Rats mammary cancer animal model with optimum dosage Curcumin 108mg/kg BW and vitamin E 100 IU/head could decrease MDA levels 58,69% and HER-2/neu expression 34,21%. The combination of Curcumin and vitamin E can be used as a therapy against mammary cancer.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FKH/2016/42/ 051602864
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 636 Animal husbandry > 636.08 Specific topics in animal husbandry > 636.089 Veterinary medicine
Divisions: Fakultas Kedokteran Hewan > Kedokteran Hewan
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 16 May 2016 09:37
Last Modified: 16 May 2016 09:37
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/127185
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item