Pengaruh Terapi Ekstrak Etanol Daun Nangka (Artocarpus Heterophyllus) Terhadap Histopatologi Hepar Dan Aktivitas Transaminase (Sgpt Dan Sgot) Pada Tikus Putih (Rattus Norvegicus) Model Dm Hasil Induks

Puspita, FarahdyllaDwi (2016) Pengaruh Terapi Ekstrak Etanol Daun Nangka (Artocarpus Heterophyllus) Terhadap Histopatologi Hepar Dan Aktivitas Transaminase (Sgpt Dan Sgot) Pada Tikus Putih (Rattus Norvegicus) Model Dm Hasil Induks. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Diabetes Mellitus (DM) merupakan penyakit yang disebabkan adanya kelainan sekresi insulin. Defisiensi insulin dapat menyebabkan kerusakan pada hepar dan peningkatan aktivitas transaminase (SGPT dan SGOT). Daun nangka (Artocarpus heterophyllus) mengandung quercetin yang diduga memiliki potensi sebagai agen hipoglikemi melalui perbaikan pada pankreas. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perubahan histopatologi hepar dan penurunan aktivitas transaminase pada tikus (Rattus norvegicus) model DM hasil induksi multiple low dosestreptozotocin (MLD-STZ) yang diberi terapi ekstrak etanol daun nangka (Artocarpus heterophyllus). Penelitian ini menggunakan tikus (Rattus norvegicus) jantan berumur 12 minggu yang dibagi dalam 5 kelompok yaitu: (K1) kelompok kontrol negatif, (K2) kelompok kontrol positif tikus DM, (P1) kelompok tikus DM dengan terapi ekstrak etanol daun nangka dosis 50 mg/kg BB, (P2) 100 mg/kg BB, dan (P3) 200 mg/kg BB. Induksi Multiple Low Dose - STZ secara intraperitonial dengan dosis 20 mg/kg BB selama 5 hari. Terapi dilakukan dengan cara sonde lambung selama14 hari. Data penelitian ini berupa data kualitatif dan kuantitatif. Tingkat keparahan kerusakan hepar diamati melalui gambaran histopatologi dan aktivitas transaminase diukur dengan metode spektrofotometri. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian ekstrak etanol daun nangka dosis 200 mg/kg BB pada tikus model DM adalah dosis efektif yang mampu menunjukan perbaikan pada histopatologi hepar dan dapat menurunkan aktifitas transaminase sebanyak 41,29 % pada SGPT dan 35,73% pada SGOT. Kesimpulan dari penelitian ini adalah ekstrak etanol daun nangka dosis 200 mg/kg BB adalah dosis efektif yang mampu menurunkan kondisi kerusakan hepar dan menurunkan aktifitas transaminase (SGPT dan SGOT) pada tikus model DM hasil induksi MLD-STZ.

English Abstract

Diabetes Mellitus (DM) caused by an abnormalities of insulin secretion. Insulin deficiency can cause liver damage and increase transaminase activity (SGPT and SGOT). Jackfruit leaves (Artocarpus heterophyllus) contains quercetin which is considered to have a potential effect as hypoglycemic agent through the improvement of the pancreas. The purpose of this research was to determine the reduction of transaminase activity and the liver histopathology alteration in Diabetes Mellitus rats (Rattus norvegicus) induced by Multiple Low Dose-Streptozotocin (MLD-STZ) and treated with jackfruit leaves (Artocarpus heterophyllus) ethanolic extract. This study used 12-week-old male rats (Rattus norvegicus) which were divided into 5 groups: negative control group (K1), positive control group (DM rats) (K2), DM rats treated with jackfruit leaves ethanolic extract dose of 50 mg /kg BW (P1), 100 mg/kg BW (P2) and 200 mg/kg BW (P3). Induction DM in rats were conducted by injecting 20 mg/kg BW Multiple Low Dose - STZ intraperitonially for 5 days. Therapy was administered for 14 days. The research data were quantitative and qualitative data. Transaminase activity was measured by the spectrophotometry method and hepatic damage was examined through histopathology analysis. The results showed that 200 mg/kg BW dose of jackfruit leaves ethanolic extract was able to improve liver histopathology and decrease transaminase activity to be 41.29 % of SGPT and 35.73% of SGOT. In conclusion, jackfruit leaves ethanolic extract dose of 200 mg/kg BW was an effective dose that could reduce the severity of rat’s liver and decrease transaminase activity.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FKH/2016/34/ 051602856
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 636 Animal husbandry > 636.08 Specific topics in animal husbandry > 636.089 Veterinary medicine
Divisions: Fakultas Kedokteran Hewan > Kedokteran Hewan
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 19 May 2016 09:20
Last Modified: 19 May 2016 09:20
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/127176
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item