Melati, Meiliakusuma (2016) Efek Preventif Nira Siwalan Hasil Fermentasi Lactobacillus casei Pada Hewan Coba Tikus Putih (Rattus norvegicus) Model Enteritis Yang Diinfeksi Escherichia coli Dilihat Berdasarkan Produksi TNF-α Dan. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Bakteri Escherichia coli merupakan bakteri enterik yang dapat mengakibatkan enteritis dan dapat menyebar pada aliran darah sehingga menyebabkan penyakit sistemik. Pencegahan dan pengobatan terhadap infeksi E. coli yang sering digunakan saat ini yaitu antibiotik. Salah satu alternatif lain yang dapat digunakan dalam pencegahan dan pengobatan penyakit akibat bakteri ini yaitu probiotik yang berasal dari bakteri asam laktat (BAL). Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui efek pemberian preventif fermentasi nira siwalan oleh Lactobacillus casei terhadap produksi TNF-α dan mencegah kerusakan hepar yang disebabkan oleh infeksi E. coli. Penelitian ini bersifat experimental posttest control design only menggunakan model Rancangan Acak Lengkap (RAL). Subjek penelitian terdiri dari 20 ekor tikus wistar jantan dengan berat badan 150-200 gram yang dibagi dalam lima kelompok. Kelompok positif merupakan tikus yang diinduksi E. coli sebanyak 106 CFU/ml, kontrol negatif merupakan tikus yang hanya diberi pakan normal, dan kelompok perlakuan merupakan tikus yang sebelumnya diberi fermentasi nira siwalan dengan volume pemberian 1,8 ml, 2,7 ml, dan 3,6 ml yang kemudian diinduksi E. coli. Data kuantitatif didapat berdasarkan imunohistokimia untuk melihat ekspresi sel yang memproduksi TNF-α dan data kualitatif didapat berdasarkan histopatologi hepar yang diwarnai dengan pewarna Hemaxtocylin-eosin diamati dengan menggunakan mikroskop. Data kuantitatif dianalisa secara statistik menggunakan One-Way Analysis Of Variance ANOVA, α = 0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian fermentasi nira siwalan pada tikus putih yang diinfeksi E.coli secara signifikan (p<0,05) dapat mencegah peningkatan jumlah produksi TNF-α dan terjadi hambatan kerusakan sel-sel hepar yang diamati dibawah mikroskop dengan perbesaran 400x dengan volume pemberian yang efektif yaitu 3,6 ml/ekor. Kesimpulan dari penelitian ini adalah pemberian prefentif fermentasi nira siwalan mampu mencegah enteritis yang diakibatkan oleh infeksi E. coli yang dilihat berdasarkan histopatologi hepar dan produksi TNF-α.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FKH/2016/120/051612320 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 636 Animal husbandry > 636.08 Specific topics in animal husbandry > 636.089 Veterinary medicine |
Divisions: | Fakultas Kedokteran Hewan > Kedokteran Hewan |
Depositing User: | Nur Cholis |
Date Deposited: | 30 Nov 2016 10:28 |
Last Modified: | 20 Oct 2021 02:24 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/127135 |
Preview |
Text
MEILIA_KUSUMA_MELATI.pdf Download (6MB) | Preview |
Actions (login required)
![]() |
View Item |