Pengaruh Ekstrak Teh Hijau (Camellia sinensis) terhadap Jumlah Osteosit pada Tikus Wistar (Rattus norvegicus) Periodontitis yang Diinduksi Lipopolisakarida Aggregatibacter actinomycetemcomitans

Novitasari, Vivin (2017) Pengaruh Ekstrak Teh Hijau (Camellia sinensis) terhadap Jumlah Osteosit pada Tikus Wistar (Rattus norvegicus) Periodontitis yang Diinduksi Lipopolisakarida Aggregatibacter actinomycetemcomitans. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Periodontitis adalah suatu reaksi inflamasi yang disebabkan oleh mikroorganisme spesifik dan dapat menimbulkan kerusakan pada tulang alveolar. Teh hijau (Camellia sinensis) mengandung zat aktif epigallocatechin gallate (EGCG) yang terbukti dapat meregenerasi tulang dengan meningkatkan proliferasi dan diferensiasi sel tulang. Dua puluh delapan tikus wistar dibagi dalam satu kelompok kontrol negatif, satu kelompok kontrol positif, dan dua kelompok perlakuan. Induksi LPS Aa disuntikkan pada sulkus gingiva gigi insisif pertama kanan rahang bawah bagian mesiolabial dengan interval dua hari sekali dengan dosis 5 μg/3 μl PBS selama 20 hari. Kelompok kontrol negatif tidak mendapat perlakuan apapun. Kelompok kontrol positif diberikan induksi LPS Aa. Kelompok perlakuan satu dan dua diberikan induksi LPS Aa dan ekstrak Camellia sinensis 150 mg/100 grBB dan 200 mg/100 grBB pada hari ke-21 sampai hari ke-36. Jaringan tulang alveolar diambil dan diproses secara histologis dengan pewarnaan Hematoksilin Eosin (HE) yang digunakan untuk menghitung jumlah osteosit. Hasil analisis data menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang bermakna antara kelompok perlakuan terhadap kelompok kontrol negatif, serta terdapat korelasi yang sangat kuat antara pemberian ekstrak Camellia sinensis dan kenaikan jumlah osteosit (p<0,05, dengan koefisien korelasi = 0,883). Kesimpulan dari penelitian ini adalah ekstrak Camellia sinensis mampu meningkatkan jumlah osteosit pada tikus wistar periodontitis yang diinduksi LPS Aa

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FKG/2017/8/051702596
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 617 Surgery, regional medicine, dentistry, ophthalmology, otology, audiology > 617.6 Dentistry
Divisions: Fakultas Kedokteran Gigi > Kedokteran Gigi
Depositing User: Yusuf Dwi N.
Date Deposited: 24 Mar 2017 09:57
Last Modified: 16 Mar 2023 08:52
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/126852
[thumbnail of Vivin Novitasari.pdf] Text
Vivin Novitasari.pdf

Download (4MB)

Actions (login required)

View Item View Item