Hubungan Inkontinensia Urin Dengan Gambaran Diri Pada Lansia Di Panti Werdha Pangesti Lawang

Nuansamegarostini, KomangSanisca (2017) Hubungan Inkontinensia Urin Dengan Gambaran Diri Pada Lansia Di Panti Werdha Pangesti Lawang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Inkontinensia urin merupakan masalah yang sering dijumpai pada orang usia lanjut dan menimbulkan masalah fisik dan psikososial. Penderita cenderung memiliki gambaran diri rendah karena selalu basah akibat urin yang keluar pada saat batuk, bersin, mengangkat barang berat, bersanggama, bahkan kadang pada saat beristirahat dan setiap saat harus memakai kain pembalut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan inkontinensia urin dengan gambaran diri pada lansia di Panti Wedha Pangesti Lawang. Desain penelitian ini menggunakan cross sectional dengan teknik purposive sampling. Jumlah responden dalam penelitian ini adalah 32 orang. Analisa data dilakukan dengan menggunakan uji statistic Likelihood Ratio. Hasil penelitian menunjukkan dari total 32 responden didapatkan sebagian besar responden memiliki inkontinensia urin yang berat yaitu sebanyak 19 orang (59,4%) dan sebanyak18 orang (56,3%) memiliki gambaran diri yang positif. Hasil uji statistik non parametric menunjukkan besar nilai signifikansi (p) pada uji korelasi Likelihood Ratio adalah 0.001. p value (0.001) lebih kecil dari α (0,05) maka H0 ditolak. Dari hasil data tersebut dapat diambil kesimpulan bahwa hipotesis penelitian (H1) diterima artinya terdapat hubungan yang signifikan antara inkontinensia urin dengan gambaran diri lansia di Panti Werdha Pangesti Lawang. Melihat adanya hubungan antara inkontinensia urin dengan gambaran diri pada lansia diharapkan lansia dengan gangguan inkontinensia urin dapat lebih mengenal dan menerima perubahan yang terjadi pada dirinya sehingga gambaran tentang dirinya menjadi positif.

English Abstract

Urinary incontinence is a common problem in older people and lead to physical and psychosocial problems. Patients tend to have a low body image because it’s always make them wet when coughing, sneezing, lifting heavy objects, sexual intercourse, even sometimes at rest and at all times they should wear lint. This study aims to determine the relationship between urinary incontinence with body image of the elderly in the Panti Werdha Pangesti Lawang. The study design using cross sectional method with purposive sampling technique. The number of respondents in this study is 32 people. The data were analyzed using Likelihood Ratio statistical tests. The results showed from the total 32 respondents found most respondents had severe urinary incontinence as many as 19 people (59.4%) and 18 people (56.3%) have a positive body image. The results of non-parametric statistical Likelihood Ratio tests showed a significance value (p) 0.001. p value (0.001) is smaller than α (0.05) so H0 is rejected. From the results of these data it can be concluded that the hypothesis (H1) is accepted that means there is a significant correlation between urinary incontinence with body image of the elderly in Panti Werdha Pangesti Lawang. Seeing the relationship between urinary incontinence with the image of the elderly is expected to elderly with urinary incontinence disorder can be more familiar and accept the changes that occur on their self so the body image of their self can be positive.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FK/2017/150/051704586
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 610 Medicine and health > 610.7 Education, research, nursing, services of allied health personnel > 610.73 Nursing and services of allied health personnel
Divisions: Fakultas Kedokteran > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 15 Jun 2017 09:29
Last Modified: 15 Jun 2017 09:29
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/126645
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item