Yoviandianto, Irfan Aziz (2018) Analisis Kualitas Air Dan Tata Guna Lahan Menggunakan Sistem Informasi Geografis Di Sub Das Brantas Kecamatan Bumiaji Kota Batu. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Sungai Brantas merupakan salah satu sungai terpanjang di pulau jawa dan sungai terpanjang di Jawa Timur dengan panjang sungai ±320km. Sungai ini memiliki fungsi yang sangat penting bagi masyarakat yaitu sebagai sumber air permukaan yang digunakan untuk berbagai aktivitas seperti perikanan, pertanian, perkebunan dan berbagai keperluan rumah tangga. Berbagai aktivitas masyarakat sekitar DAS Brantas khususnya di Kecamatan Bumiaji, Kota Batu diduga akan menyebabkan penurunan kualitas air baik parameter fisika dan kimia, dan biologi. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Maret hingga April 2018 di sub DAS Brantas Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur. Analisis data dilaksanakan di Laboratorium Air Tawar Sumberpasir Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Brawijaya Malang dan UPT Pengembangan Budidaya Air Payau Bangil-Pasuruan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kualitas air parameter fisika, kimia dan biologi di sub DAS Brantas, mengetahui pengaruh tata guna lahan dengan pengelolaan sistem infomasi geografis aplikasi Qgis berupa rekomendasi untuk sub DAS Brantas Kecamatan Bumiaji, Kota Batu berdasarkan tata guna lahan dan parameter pencemar. Manfaat penelitian ini adalah sebagai sumber informasi dan rujukan dalam menentukan kebijakan terkait dengan kelestarian lingkungan serta perencanaan pengelolaan sumber daya perairan secara terpadu di DAS Brantas Kecamatan Bumiaji, Kota Batu. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei dengan pendekatan deskriptif kuantitatif dengan mengadakan pengumpulan data, analisis data, dan interprestasi data yang bertujuan untuk membuat deskripsi mengenai keadaan di lokasi penelitian. metode survei bertujuan untuk mencari kedudukan (status), fenomena (gejala) dan menentukan kesamaan status dengan cara membandingkannya dengan standar yang telah ditentukan. Penentuan titik stasiun penelitian dengan menggunakan metode grab sampling, yaitu cara penentuan titik pengambilan sampel air dengan melihat pertimbanganpertimbangan yang dilakukan oleh peneliti antara lain didasari atas kemudahan askes, biaya maupun waktu dalam penelitian. Data parameter kualitas air yang diperoleh yaitu parameter fisika didapatkan bahwa suhu berkisar 18 – 22 oC, kecepatan arus berkisar 0,47 – 1 m/detik, dan TSS berkisar 2-52 mg/L. Parameter kimia didapatkan pH berkisar 7,2 – 8, oksigen terlarut berkisar 8 – 13,4 mg/L, amonia berkisar 0,03 – 0,27 mg/L, nitrat berkisar 0,65 – 1,71 mg/L, total fosfat berkisar 0,39 – 0,94 mg/L, dan TOM berkisar antara 30,76 – 84,27 mg/L. Parameter biologi berupa makroinvertebrata didapatkan 8 ordo dan 15 famili, dimana keanekaragaman dan kelimpahan makroinvertebrata yang paling tinggi didapatkan pada stasiun 3 dan yang paling rendah pada stasiun 4. Hasil skoring menggunakan metode STORET, mutu air pada seluruh stasiun penelitian tergolong cemar sedang dengan parameter yang melebihi baku mutu yaitu TSS, amonia dan total fosfat. Tata guna lahan berpengaruh terhadap kualitas air yang terbukti pada beberapa stasiun mengalami penurunan kualitas air. Peta zona distribusi kualitas air dibuat untuk dapat menyusun rekomendasi untuk Sub DAS Brantas Kecamatan Bumiaji Kota Batu. Saran untuk penelitian selanjutnya agar menambah luas batas admisitrasi penelitian dan memperhatikan musim dan cuaca saat penelitian.
English Abstract
-
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FPR/2018/375/051805834 |
Uncontrolled Keywords: | - |
Subjects: | 500 Natural sciences and mathematics > 551 Geology, hydrology, meteorology > 551.4 Geomorphology and hydrosphere > 551.48 Hydrology > 551.483 Rivers and streams |
Divisions: | Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Manajemen Sumberdaya Perairan |
Depositing User: | Sugeng Moelyono |
Date Deposited: | 15 Oct 2018 01:57 |
Last Modified: | 15 Oct 2018 01:57 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/12663 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |