Hubungan Antara Tingkat Pendidikan Dengan Tingkat Pengetahuan Pasien Swamedikasi Piroksikam Oral Di Apotek Kota Malang

Efasari, Duwi (2016) Hubungan Antara Tingkat Pendidikan Dengan Tingkat Pengetahuan Pasien Swamedikasi Piroksikam Oral Di Apotek Kota Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Piroksikam oral merupakan salah satu analgesik dari golongan OAINS yang termasuk dalam obat wajib apotik (OWA) yang paling sering digunakan dalam swamedikasi. Pengetahuan pasien dalam penggunaan piroksikam oral mempengaruhi swamedikasi. Sementara itu, pendidikan merupakan salah satu faktor yang memiliki hubungan dengan tingginya pengetahuan masyarakat. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara tingkat pendidikan dan pengetahuan pasien swamedikasi yang menggunakan piroksikam oral. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah cross sectional. Pengambilan sampel pasien menggunakan teknik stratified random sampling dan simple random sampling untuk menentukan apotek. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 100 responden yang diambil dari 15 apotek yang sesuai kriteria inklusi dan eksklusi. Penelitian dilakukan pada bulan Mei hingga Juli 2016. Metode analisis yang digunakan adalah korelasi Somers’d untuk mengetahui hubungan antara tingkat pendidikan dan pengetahuan pasien swamedikasi piroksikam oral. Hasil penelitian menunjukan dari 100 responden, 11% memiliki tingkat pengetahuan kurang, 44% memiliki tingkat pengetahuan cukup dan 45% memiliki tingkat pengetahuan tinggi. Hasil dari tes korelasi Somers’d menunjukkan p = 0,000 dan ? = 0,288 antara tingkat pendidikan dan pengetahuan. Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan positif dan linear antara tingkat pendidikan dengan pengetahuan pasien swamedikasi piroksikam oral dan hubungan bersifat lemah.

English Abstract

Oral piroxicam categorized in both NSAID type analgesic and OWA which used in self medication. Knowledge about oral piroxicam utilization affect self medication. Furthermore, education is one of factors affecting the level of people’s knowledge. The purpose of this study was to determine correlation between education levels and knowledge of the self medication patients that used oral piroxicam. Method used in this study was cross sectional method. Patients were conducted using stratified random sampling method to find pharmacies. Amount of samples used in this study were 100 respondents who were randomly taken from fifteen pharmacies according to inclusion and exclusion criteria. This study was done on May until July 2016. The analysis method used was Somer’d correlation test to determine correlation between education levels and knowledge of self medication patients that used oral piroxicam. This study showed that from 100 respondents, 11% had low level of knowledge, 44% had moderate level of knowledge and 45% had high level of knowledge. Somers’d correlation test results showed that p = 0.000 and ? = 0.288 between education levels and knowledge. It could be concluded that there was a linear and positive correlation between education levels and knowledge of the patients and the correlation was weak.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FK/2016/603/ 051610647
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 615 Pharmacology and therapeutics > 615.1 Drugs (materia medica)
Divisions: Fakultas Kedokteran > Farmasi
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 19 Oct 2016 13:41
Last Modified: 19 Oct 2016 13:41
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/126315
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item