Pengaruh Lama Paparan Lipopolisakarida (Lps) Phorpyromonas Gingivalis Sebagai Induktor Periodontitis Terhadap Kadar Trigliserida Serum Tikus Wistar (Rattus Norvegicus)

Hartanti, FirdhiArista (2016) Pengaruh Lama Paparan Lipopolisakarida (Lps) Phorpyromonas Gingivalis Sebagai Induktor Periodontitis Terhadap Kadar Trigliserida Serum Tikus Wistar (Rattus Norvegicus). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Periodontitis adalah reaksi inflamasi terhadap infeksi bakteri rongga mulut yang terjadi pada jaringan pendukung gigi. Penyebab utama periodontitis adalah bakteri yang terakumulasi dalam plak gigi. Bakteri yang paling dominan ditemukan pada periodontitis adalah Porphyromonas gingivalis. Produk bakteri Phorphyromonas gingivalis yaitu Lipopolisakarida (LPS) dapat mengaktifkan sitokin dan menyebabkan terjadi perubahan metabolisme lipid. Perubahan metabolisme lipid dapat berdampak pada peningkatan kadar trigliserida. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lamanya paparan LPS Porphyromonas gingivalis sebagai induktor periodontitis terhadap kadar trigliserida serum pada tikus (Rattus norvegicus). Penelitian ini menggunakan True Experimental Design yaitu Posttest Only Control Group Design. Kelompok kontrol adalah hewan coba yang tidak diberi perlakuan induksi LPS P.gingivalis, kelompok perlakuan terdiri dari dua yakni hewan coba yang diinduksi LPS P.gingivalis selama 28 hari dan 60 hari. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada perbedaan kadar trigliserida kelompok kontrol dan kelompok perlakuan 28 hari dan 60 hari. Hasil statistik One Way ANOVA menunjukkan ada pengaruh yang signifikan pada lamanya paparan LPS P.gingivalis terhadap kadar trigliserida (ɑ < 0.05). Uji korelasi menunjukkan adanya hubungan korelasi positif yang signifikan (r=0.810, ɑ < 0.05) artinya semakin lama induksi LPS P.gingivalis akan cenderung meningkatkan kadar trigliserida. Kesimpulan dari penelitian ini adalah lamanya paparan lipopolisakarida (LPS) Phorpyromonas gingivalis sebagai induksi periodontitis berpengaruh terhadap peningkatan kadar Trigliserida serum pada tikus.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FK/2016/194/051603973
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 617 Surgery, regional medicine, dentistry, ophthalmology, otology, audiology > 617.6 Dentistry
Divisions: Fakultas Kedokteran Gigi > Kedokteran Gigi
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 09 Jun 2016 08:40
Last Modified: 20 Oct 2021 08:45
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/125858
[thumbnail of BAB_5.pdf]
Preview
Text
BAB_5.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_6.pdf]
Preview
Text
BAB_6.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_7.pdf]
Preview
Text
BAB_7.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Lampiran.pdf]
Preview
Text
Lampiran.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR_PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Cover_+_Daftar_Isi.pdf]
Preview
Text
Cover_+_Daftar_Isi.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of ABSTRAK_Firdhi_Arista_Hartanti_125070401111018.pdf]
Preview
Text
ABSTRAK_Firdhi_Arista_Hartanti_125070401111018.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_1.pdf]
Preview
Text
BAB_1.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_3.pdf]
Preview
Text
BAB_3.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_2.pdf]
Preview
Text
BAB_2.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_4.pdf]
Preview
Text
BAB_4.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item