Profil dan Akurasi Diagnosa Pemeriksaan Fine Needle Aspiration Biopsy (FNAB) pada Neoplasma Jaringan Lunak (Soft Tissue) di Instalasi Patologi Anatomi Rumah Sakit Saiful Anwar Malang Periode Tahun 201

Aditya, AchmadBayu (2015) Profil dan Akurasi Diagnosa Pemeriksaan Fine Needle Aspiration Biopsy (FNAB) pada Neoplasma Jaringan Lunak (Soft Tissue) di Instalasi Patologi Anatomi Rumah Sakit Saiful Anwar Malang Periode Tahun 201. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Neoplasma jaringan lunak adalah neoplasma yang berasal dari jaringan mesoderm, antara lain dapat berasal dari otot, lemak, jaringan ikat fibrous, saraf tepi dan pembuluh darah. Insiden neoplasma jaringan lunak selalu mengalami peningkatan dari tahun ke tahun. Seiring dengan perkembangan Ilmu Patologi Anatomi dalam bidang sitologi, maka dikembangkanlah teknik pemeriksaan FNAB (Fine Needle Aspiration Biopsy), dimana hasil diagnosa FNAB tersebut merupakan diagnosa preoperatif untuk neoplasma jaringan lunak. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur akurasi diagnosa pemeriksaan FNAB dan untuk mengetahui gambaran (profil) penderita tumor jaringan lunak di Instalasi Patologi Anatomi RSU Dr. Saiful Anwar Malang Periode Tahun 2011-2013. Penelitian ini bersifat deskriptif observasional dan uji diagnostik dengan mengambil data sekunder dari rekam medis penderita neoplasma jaringan lunak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 62 kasus neoplasma jaringan lunak yang dilakukan pemeriksaan FNAB dan dilanjutkan dengan pemeriksaan histopatologi. Berdasarkan 62 kasus tersebut didapatkan bahwa akurasi pemeriksaan FNAB adalah sebesar 91,93% dengan sensitivitas sebesar 63,64%, spesifitas sebesar 98,04%, nilai prediksi positif 87,5%, nilai prediksi negatif 92,59%. Pada penelitian ini didapatkan nilai sensitivitas yang rendah, maka diperlukan data klinis lengkap dan pemeriksaan radiologis untuk menunjang diangnosa FNAB dan dilakukan pemeriksaan histopatologi sebagai standar baku emas dalam menegakkan diagnosa neoplasma jaringan lunak. Kesimpulan dari penelitian ini adalah FNAB dapat digunakan sebagai sarana diagnostik preoperatif neoplasma jaringan lunak yang akurat. Akan tetapi, diagnosa FNAB bukan sebagai pengganti diagnosa histopatologi yang masih merupakan diagnosa pasti (gold standart) neoplasma jaringan lunak.

English Abstract

Soft tissue neoplasm is the neoplasm that derivates from mesoderm tissue, such as muscle, fat, fibrotic tissue, neurons and blood vessels. Soft tissue neoplasm incidency rate has been increasing from time to time. With the development of Anatomy Pathology science, the diagnostic method using FNAB (Fine Needle Aspiration Biopsy) also has been developed. This method has been used as a preoperative diagnosis for soft tissue neoplasm. The purpose of this research is to measure the accuracy of FNAB method for diagnosing soft tissue neoplasm in Anatomy Pathology Installation in Saiful Anwar General Hospital from 2011 until 2013. This research is a observational descriptive research using diagnostic test by collecting secondary data from soft tissue neoplasm patients medical records. The result of this research is there are 62 soft tissue neoplasm cases which examined with FNAB method and histopathology examination. From those cases, we get the information about FNAB method accuracy which is about 91,93% with sensitivity rate 63,64%, specifity rate 98,04% positive prediction rate 87,5% and negative prediction rate 92,59%. This research has low sensitivity rate, that’s why we need radiologic and histopatologic examination as a gold standart to diagnose soft tissue neoplasm. From this research we may conclude that FNAB method is an accurate method for preoperative diagnosis of soft tissue neoplasm, but FNAB method cannot be used as the replacement for histopathology examination which is still the gold standart for diagnosing soft tissue neoplasm.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FK/2015/572/051504252
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 610 Medicine and health > 610.7 Education, research, nursing, services of allied health personnel
Divisions: Fakultas Kedokteran > Pendidikan Dokter
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 25 Aug 2015 15:38
Last Modified: 19 Oct 2021 07:37
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/125356
[thumbnail of BAB_1_TA_NEW_FNAB_revisian_versi_97-2003.pdf]
Preview
Text
BAB_1_TA_NEW_FNAB_revisian_versi_97-2003.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item