Kirniati, Linda (2018) Analisis Biosorpsi Zncl2 Dengan Menggunakan Streamer Biofilm. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Pencemaran lingkungan perairan oleh logam berat ZnCl2 semakin meningkat seiring dengan penggunaan logam berat dalam bidang industri. Sumber utama masuknya ZnCl2 ke dalam perairan berasal dari buangan limbah rumah tangga seperti korosi pipa air dan produk konsumer (misalnya formula detergen) yang tidak diperhatikan sarana pembuangannya. Pembuangan limbah terutama limbah logam berat ZnCl2 menjadi salah satu aktifitas yang memiliki dampak buruk bagi lingkungan perairan dan manusia. Berdasarkan hal tersebut maka diperlukan cara untuk mencegah pencemaran dengan melakukan pengelolaan limbah. Biosorpsi merupakan salah satu alternatif pengelolaan limbah yang memiliki keuntungan antara lain murah dan efisien tinggi. Salah satu adsorban yang banyak mendapat perhatian banyak pihak karena kehidupannya dapat ditemukan tersebar luas baik di lingkungan alam contohnya diperairan lotik adalah streamer biofilm. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis karakteristik kinetik dari biosorpsi ZnCl2 oleh streamer biofilm dan menganalisis karakteristik adsorpsi isotherm dari biosorpsi ZnCl2 oleh streamer biofilm. Kegunaan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui secara teknis dalam pemanfaatan streamer biofilm sebagai biosorben ion logam berat ZnCl2 dalam perairan, menambah wawasan mengenai ion nutrien di dalam streamer biofilm dan peranan streamer biofilm di lingkungan perairan. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode eksperimen dengan melakukan percobaan pada sistem yang sengaja dibuat. Sampel streamer biofilm diambil dari batu yang menempel diperaian lotik selokan depan gedung B Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Brawijaya, Malang. Penelitian ini dilakukan di Laboratorium Hidrobiologi Divisi Lingkungan dan Bioteknologi Perairan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan dan pengukuran analisis kandungan ZnCl2 dilaksanakan di Laboratorium Anorganik Jurusan Kimia Fakultas MIPA, Universitas Brawijaya, Malang. Tahapan pada penelitian ini dibagi menjadi 2 yaitu kinetik adsorpsi dengan perbedaan waktu yang terbagi atas 5, 15, 30, 60, 180 menit serta adsorpsi ishoterm dengan perbedaan konsentrasi yang berbeda 2.4, 9.4, 24.1, 120.9, 483.7 dan 967.4 mg/l. Hasil dari Penelitian ini didapatkan bahwa streamer biofilm mampu menyerap logam berat ZnCl2. Hal tersebut diketahui berdasarkan jumlah penyerapan logam ZnCl2 dengan meggunakan streamer biofilm menunjukkkan bahwa jumlah logam ZnCl2yang diserap oleh streamer biofilm pada waktu ke 5 - 180 menit cenderung konstan (± 2,35 mg/gram). Lebih lanjut pada pengaruh konsentrasi yang berbeda diketahui bahwa akumulasi penyerapan logam ZnCl2 pada perlakuan konsentrasi awal 2.41 mg/L sebesar 0.19 mg/g, pada perlakuan 9.39 mg/L sebesar 0.49 mg/g, pada perlakuan 24.10 mg/L sebesar 1.81 mg/g. Selanjutnya pada perlakuan 120.92 mg/L; 483.69 mg/L; dan 967.37 mg/L masing - masing diperoleh akumulasi ZnCl2 pada streamer biofilm adalah sebesar 7.82 mg/g; 8.64 mg/g; dan 8.67 mg/g. Semakin besar konsentrasi awal maka penyerapan logam ZnCl2 oleh streamer biofilm juga meningkat. Hanya saja tingkat efektifitas penyerapan semakin menurun seiring dengan meningkatnya konsentrasi awal (79,79 menjadi 8,96 %). Berdasarkan penelitian didapatkan kesimpulan Penyerapan logam ZnCl2 dengan meggunakan streamer biofilm menunjukkkan bahwa jumlah logam ZnCl2 yang diserap oleh streamer biofilm pada waktu ke 5 - 180 menit cenderung konstan. Hal ini menunjukkan bahwa penyerapan logam ZnCl2 oleh streamer biofilm berlangsung dengan sangat cepat. Proses adsorpsi yang sangat cepat ini mengindikasikan kalau proses adsorpsi ZnCl2 oleh streamer biofilm berlangsung secara fisika – kimia. Model isotherm adsorpsi yang sesuai dalam penelitian ini adalah isotherm Langmuir yang mengindikasikan kalau ZnCl2 yang teradsorpsi ke streamer biofilm membantuk lapisan monolayer (lapisan tunggal). Adsorpsi monolayer terjadi karena adanya interaksi antara ZnCl2 dengan streamer biofilm saja tanpa ada interaksi antar ZnCl2.
English Abstract
-
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FPR/2018/308/051804708 |
Uncontrolled Keywords: | - |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 628 Sanitary engineering > 628.1 Water supply > 628.16 Testing analysis, treatment, pollution countermeasures > 628.168 Pollution countermeasures / Groundwater--Pollution |
Divisions: | Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Manajemen Sumberdaya Perairan |
Depositing User: | Sugeng Moelyono |
Date Deposited: | 17 Oct 2018 02:35 |
Last Modified: | 25 Nov 2020 07:28 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/12532 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |