Pengaruh Lama Perendaman Hasil Cetakan Alginat dalam Infusa Daun Jambu Biji (Psidium guajava Linn) 5% Terhadap Stabilitas Dimensi

Pamungkas, NoviKurhernawatiPutri (2015) Pengaruh Lama Perendaman Hasil Cetakan Alginat dalam Infusa Daun Jambu Biji (Psidium guajava Linn) 5% Terhadap Stabilitas Dimensi. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Alginat merupakan salah satu bahan cetak kedokteran gigi yang paling sering digunakan. Dalam upaya melakukan kontrol infeksi, hasil cetakan alginat dilakukan desinfeksi sebelum dikirim ke laboratorium. Infusa daun jambu biji (Psidium guajava Linn) 5% dapat dijadikan bahan alternatif untuk desinfektan karena mampu menurunkan jumlah mikroorganisme pada hasil cetakan alginat dengan cara perendaman. Teknik merendam diketahui lebih efektif karena dapat menjangkau seluruh cetakan tetapi teknik ini menyebabkan cetakan berkontak lebih banyak dengan larutan desinfektan sehingga beresiko mempengaruhi stabilitas dimensi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh lama perendaman hasil cetakan alginat dalam infusa daun jambu biji (Psidium guajava Linn) 5% terhadap stabilitas dimensi. Penelitian dilakukan dengan menggunakan 28 sampel yang terbagi dalam 4 kelompok. Sampel merupakan hasil cetakan alginat yang direndam dalam akuades steril selama 5 menit kemudian diisi dental gypsum tipe III sebagai kelompok kontrol dan hasil cetakan alginat yang direndam dalam infusa daun jambu biji (Psidium guajava Linn) 5% selama 5, 10, dan 15 menit, lalu diisi dengan dental gypsum tipe III sebagai kelompok perlakuan. Data dianalisa menggunakan Uji One-Way ANOVA dan Post Hoc Least Significant Difference-test (LSD). Hasil menunjukkan terdapat perbedaan yang signifikan saat hasil cetakan alginat direndam dalam infusa daun jambu biji selama 15 menit (p<0.05). Kesimpulan pada penelitian ini adalah terdapat pengaruh lama perendaman hasil cetakan alginat dalam infusa daun jambu biji (Psidium guajava Linn) 5% terhadap stabilitas dimensi, terutama yang direndam selama 15 menit.

English Abstract

Alginate is a dental impression material which most commonly used. In an order to control the infection, the alginate impressions should be disinfected before being handled in laboratory. Infusion of gujava leaves (Psidium guajava Linn) 5% can be used as an alternative disinfectant that can reduce the number of microorganisms on the results of alginate impressions by immersion method. Immersion method known to be more effective because it could reach the entire impression but this method causes impression contact with the disinfectant solution in great number, so it has risk to affect the dimensional stability. The aim of this research was to know the effect of alginate immersion time in infusion of guajava leaves (Psidium guajava Linn) 5% toward the dimensional stability. The research was done by using 28 samples that devided into four goups. The samples were alginate impressions that immersed in sterile distilled water for 5 minutes then poured with dental gypsum type III as a control group and impressions that immersed in infusion of guajava leaves (Psidium guajava Linn) 5% for 5, 10, and 15 minutes, and then poured with dental gypsum type III as treatment groups. The data were analyzed by the One-Way ANOVA analysis and Post Hoc Least Significant Difference-test (LSD). The result showed there were significant differences when the alginate impressions were desinfected by infusion of guajava leaves (Psidium guajava Linn) 5% for 15 minutes (p<0.05). The conclusion of this research is alginate immersion time in infusion of guajava leaves (Psidium guajava Linn) 5% has an effect toward the dimensional stability, particularly when immersion time was 15 minutes.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FK/2015/508/051503720
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 617 Surgery, regional medicine, dentistry, ophthalmology, otology, audiology > 617.6 Dentistry
Divisions: Fakultas Kedokteran Gigi > Kedokteran Gigi
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 08 Jun 2015 14:33
Last Modified: 19 Oct 2021 06:33
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/125286
[thumbnail of Cover_+_Daftar_Isi.pdf]
Preview
Text
Cover_+_Daftar_Isi.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_7.pdf]
Preview
Text
BAB_7.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_6.pdf]
Preview
Text
BAB_6.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Abstrak_Indonesia_+_Inggris.pdf]
Preview
Text
Abstrak_Indonesia_+_Inggris.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Lampiran.pdf]
Preview
Text
Lampiran.pdf

Download (4MB) | Preview
[thumbnail of Daftar_Pustaka.pdf]
Preview
Text
Daftar_Pustaka.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_1.pdf]
Preview
Text
BAB_1.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_2.pdf]
Preview
Text
BAB_2.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_3.pdf]
Preview
Text
BAB_3.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_4.pdf]
Preview
Text
BAB_4.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item