Analisis Efektivitas Dan Biaya Penggunaan Antibiotika Sefotaksim Dan Seftriakson Untuk Pengobatan Demam Tifoid Pada Pasien Rawat Inap Di RSUD Lawang.

Setya, Widya (2014) Analisis Efektivitas Dan Biaya Penggunaan Antibiotika Sefotaksim Dan Seftriakson Untuk Pengobatan Demam Tifoid Pada Pasien Rawat Inap Di RSUD Lawang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penyakit demam tifoid merupakan penyakit yang disebabkan oleh bakteri gram negatif Salmonella typhi. Terapi penyakit demam tifoid salah satunya menggunakan antibiotika sefotaksim dan seftriakson. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisis efektivitas dan biaya penggunaan antibiotika sefotaksim dan seftriakson pada pasien demam tifoid di RSUD Lawang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif yang bersifat cross-sectional dengan melihat data sekunder. Sedangkan untuk pemilihan sampel pasien dan pemilihan rumah sakit menggunakan metode teknik pengambilan sampel secara non random sampling (purposive sampling) dengan jumlah sampel 8 pasien menggunakan sefotaksim dan 8 pasien menggunakan seftriakson. Hasil penelitian menggunakan t-test independent menghasilkan nilai signifikasi untuk data biaya rawat inap sebesar 0,125 (p>0,05), biaya obat sebesar 0,645 (p>0,05) dan total biaya 0,496 (p>0,05). Untuk uji Mann-Whitney menghasilkan nilai signifikansi untuk lama rawat inap 0,07 (p<0,05), data suhu normal sebesar 0,574 (p>0,05), gejala hilang 0,161 (p>0,05), dan data leukosit sebesar 1,000 (p>0,05). Biaya total untuk pasien yang menggunakan sefotaksim Rp. 917.881 dan pasien yang menggunakan seftriakson total biaya Rp. 799.141. Kesimpulan dari penelitian ini hasil biaya medis seftriakson lebih rendah dibanding sefotaksim, namun berdasarkan uji t-test tidak terdapat perbedaan antara sefotaksim dengan seftriakson. Sedangkan menggunakan rumus ACER Sefotaksim memiliki hasil yang lebih rendah biayanya dibandingkan seftriakson.

English Abstract

Typhoid fever disease is caused by Salmonella typi,a gram negative bacteria. Cefotaxime and ceftriaxone are antibiotics common used for therapy of typoid fever. This research aimed to know the analysis effectiveness and cost antibiotic cefotaxime and ceftriaxone for the treatment typoid fever patients in lawang hospital. This research was done using descriptive study methods, with analytic cross-sectional study design by looking at secondary data. The sample selection and the selection of patients and Lawang hospital was done using non-random sampling tecnique (purposive sampling), with 8 patient used cefotaxime and patients use ceftriaxone 8. The research use t-test independent produce value signification for data cost inpatient of 0,125 (p>0,05), a drug charge of 0,645 (p>0,05) and total cost 0,496 (p>0,05). The Mann-Whitney produce value significance to long inpatient 0.07 (p<0,05), temperature data normal of 0,574 (p>0,05), symptoms lost 0,161 (p>0,05), and leukocytes data of 1,000 (p>0,05). Total cost treatment used cefotaxime Rp. 917.881 and then total cost treatment used ceftriaxone Rp. 799.141. The conclusion of this study is medical cost ceftriaxone lower than cefotaxime, but based on t-test there is no difference between cefotaxime with ceftriaxone. While using ACER formula, therapy with cefotaxime has lower cost than ceftriaxone.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FK/2014/495/051403766
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 615 Pharmacology and therapeutics > 615.1 Drugs (materia medica)
Divisions: Fakultas Kedokteran > Farmasi
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 11 Jul 2014 14:50
Last Modified: 22 Oct 2021 01:42
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/124495
[thumbnail of Bab_2.pdf]
Preview
Text
Bab_2.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Bab_1.pdf]
Preview
Text
Bab_1.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Bab_3.pdf]
Preview
Text
Bab_3.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Bab_4.pdf]
Preview
Text
Bab_4.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Bab_6.pdf]
Preview
Text
Bab_6.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Bab_5.pdf]
Preview
Text
Bab_5.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_7.pdf]
Preview
Text
BAB_7.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Cover_+_daftar_isi.pdf]
Preview
Text
Cover_+_daftar_isi.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Lampiran.pdf]
Preview
Text
Lampiran.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of ABSTRAK.pdf]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR_PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item