Setyaningsih, WiwitAnandaWahyu (2013) Hubungan Antara Tingkat Pengetahuan Ibu Tentang Imunisasi Campak, Status Imunisasi, Dan Status Gizi Balita Dengan Kejadian Campak Di Puskesmas Lekok. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Campak adalah penyakit mudah menular yang disebabkan oleh virus. Angka kematian tertinggi biasanya terjadi pada anak dibawah usia lima tahun dan mencapai 20% pada bayi yang berusia kurang dari satu tahun. Pada tahun 2011 di wilayah Pasuruan, tepatnya di Kabupaten Pasuruan didapatkan 245 kasus campak di wilayah kerja Puskesmas Lekok. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara tingkat pengetahuan ibu tentang imunisasi campak, status imunisasi, dan status gizi balita dengan kejadian campak di Puskesmas Lekok. Penelitian ini menggunakan metode observasional analitik dengan pendekatan casecontrol study. Metode pemilihan sampel yang digunakan adalah purposive sampling dan dibagi menjadi kelompok kasus (n=66) dan kelompok kontrol (n=66). Variabel independen yang diukur adalah tingkat pengetahuan ibu, status imunisasi, dan status gizi balita. Variabel dependennya adalah kejadian campak. Analisis data yang digunakan adalah chi square untuk mengetahui hubungan antara variabel dependen dan variabel independen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara tingkat pengetahuan ibu tentang imunisasi campak ( =0,000; OR=31,306; 95%CI=11,739-83,488), status imunisasi balita ( =0,000; OR=8,595; 95%CI=3,652-20,228), status gizi balita ( =0,000; OR=32,533; 95%CI=11,265- 93,952) dengan kejadian campak. Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat hubungan antara tingkat pengetahuan ibu tentang imunisasi campak, ststus imunisasi balita dan status gizi balita terhadap kejadian campak di Puskesmas Lekok dan yang paling besar pengaruhnya adalah status gizi, diikuti dengan tingkat pengetahuan dan status imunisasi balita.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FK/2013/211/051302802 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 618 Gynecology, obstetrics, pediatrics, geriatrics > 618.2 Obstetrics |
Divisions: | Fakultas Kedokteran > Kebidanan |
Depositing User: | Hasbi |
Date Deposited: | 01 May 2013 09:04 |
Last Modified: | 01 May 2013 09:04 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/123496 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |