BagusBudiSatriyo (2009) Solidaritas Komunitas Penjual Kaset Kaki Lima (Studi Tentang Bertahan Hidup Komunitas Penjual Kaset Kaki Lima Di Stadion Gajayana Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian ini membahas tentang solidaritas komunitas PKL kaset di setadion Gajayana malang, sehingga komunitas tersebut masih bertahan hingga saat ini. Tujuan dari pelaksanaan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana bentuk solidaritas yang dibangun didalam komunitas tersebut dan bagaimana komunitas tersebut dapat bertahan dari perubahan yang terjadi dilingkungannya dengan melihat secara partisipatoris kehidupan sehari-hari pedagang kaset yang tergabung dalam komunitas tersebut dan bagaimana pandangan mereka terhadap profesi tersebut. Manfaat dari pelaksanaan penelitian ini adalah sebagai bahan wacana dan pembelajaran suatu bentuk solidaritas di dalam komunitas yang membentuk integritas dalam mengatasi permasalahan untuk menjaga keberlangsungan komunitas tersebut, sehingga diharapkan menjadi contoh pembentukan integritas di masyarakat untuk mengatasi segala permasalahan yang dihadapi bersama. Penelitian ini menggunakan teori yang dikemukakan Talcot Parsons untuk menganalisis tindakan sosial pembentukan solidaritas di dalam komunitas. Talcot Parsons menjelaskan bahwa tindakan individu akan selalu terdiri dari empat hubungan yang selalu terkait, taitu Adaptasi, Goal, Integrasi dan Latency. Dari keempat hal tersebut timbul tindakan sosial di dalam komunitas yang akan menciptakan keseragaman tujuan, nilai dan keyakinan yang ingin diwujudkan bersama. Dengan kata lain Parsons memahami solidaritas di dalam komunitas tersebut sebagai proses adaptasi dengan menciptakan integrasi berdasarkan keseragaman tujuan dan nilai-nilai yang ingin dicapai bersama. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif ekploratif dengan pendekatan fenomenologi. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi partisipatoris dengan pemilihan informan secara purposive, yaitu empat informan utama dan satu informan pendukung. Hasil penelitian menujukkan bahwa solidaritas yang terbangun didalam komunitas merupakan tindakan untuk menyesuaikan diri dengan situasi yang tidak menguntungkan bagi komunitas. Solidaritas tersebut juga berasal dari latar belakang yang sama di antara pedagang. Dengan solidaritas yang terbangun tersebut, komunitas dapat bertahan dan beradaptasi dari berbagai perubahan yang ada di dalam masyarakat. Perubahan yang terjadi di masyarakat secara mekanisme dihadapi oleh komunitas dengan memperkuat integrasi di dalam komunitas, dan melakukan inovasi.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FIS/2009/58/050903453 |
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Subjects: | 300 Social sciences > 301 Sociology and anthropology |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi |
Depositing User: | Endang Susworini |
Date Deposited: | 09 Dec 2009 11:33 |
Last Modified: | 19 Oct 2021 00:25 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/119834 |
Preview |
Text
050903453.pdf Download (2MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |